Rumusan Masalah Bagi Sekolah Bagi Penulis Pemerhati Pendidikan

Fachri Firdaus, 2013 Pengaruh Lingkungan Sosio-Ekonomi Keluarga Dan Lingkungan Sekolah Terhadap Prestasi Belajar Siswa Pada Mata Pelajaran Ekonomi Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu 7

1.2. Rumusan Masalah

Berdasarkan dari latar belakang yang telah diuraikan di atas, maka masalah dalam penelitian ini dirumuskan sebagai berikut: 1. Bagaimana gambaran prestasi belajar siswa kelas XI IPS SMA Negeri di Kabupaten Bandung? 2. Bagaimana pengaruh lingkungan sosio-ekonomi keluarga terhadap prestasi belajar siswa pada mata pelajaran ekonomi? 3. Bagaimana pengaruh lingkungan sekolah terhadap prestasi belajar siswa pada mata pelajaran ekonomi?

1.3. Tujuan Penelitian dan Manfaat Penelitian

1.3.1. Tujuan Penelitian

1. Untuk mengetahui gambaran prestasi belajar siswa kelas XI IPS SMA Negeri di Kabupaten Bandung. 2. Untuk mengetahui pengaruh lingkungan sosio-ekonomi keluarga terhadap prestasi belajar siswa pada mata pelajaran ekonomi. 3. Untuk mengetahui pengaruh lingkungan sekolah terhadap prestasi belajar siswa pada mata pelajaran ekonomi.

1.3.2. Manfaat Penelitian

1. Secara Teoritis

a. Hasil dari penelitian ini diharapkan mampu memberikan sumbangan pemikiran atau bahan kajian lebih lanjut sebagai penelitian terdahulu dalam permasalahan yang berhubungan dengan lingkungan sosio- ekonomi keluarga dan lingkungan sekolah terhadap prestasi belajar siswa. b. Untuk menambah khasanah dalam ilmu pengetahuan sebagai bahan kajian dalam permasalahan yang mempengaruhi prestasi belajar siswa. Fachri Firdaus, 2013 Pengaruh Lingkungan Sosio-Ekonomi Keluarga Dan Lingkungan Sekolah Terhadap Prestasi Belajar Siswa Pada Mata Pelajaran Ekonomi Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu 8

2. Secara Praktis

a. Bagi Sekolah

1. Hasil dari penelitian ini diharapkan mampu memberikan manfaat bagi sekolah sebagai bahan referensi dalam meningkatkan prestasi belajar siswa khususnya dalam mata pelajaran ekonomi. 2. Dapat memberikan manfaat kepada guru khususnya mata pelajaran ekonomi sebagai acuan bagaimana lingkungan sosio-ekonomi keluarga dan lingkungan sekolah dalam mempengaruhi prestasi belajar siswa.

b. Bagi Penulis

Menambah wawasan mengenai ilmu kependidikan dan memberikan pengalaman dengan terjun secara langsung ke lapangan serta merupakan temuan awal untuk melakukan penelitian-penelitian selanjutnya tentang pengaruh lingkungan sosio-ekonomi keluarga dan lingkungan sekolah terhadap hasil belajar siswa

c. Pemerhati Pendidikan

Hasil dari penelitian ini diharapkan mampu menjadi rujukan sebagai gambaran permasalahan mengenai prestasi belajar, yang dipengaruhi oleh lingkungan sosio-ekonomi keluarga dan lingkungan sekolah, khususnya di Kabupaten Bandung. [Type text] Fachri Firdaus, 2013 Pengaruh Lingkungan Sosio-Ekonomi Keluarga Dan Lingkungan Sekolah Terhadap Prestasi Belajar Siswa Pada Mata Pelajaran Ekonomi Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

BAB III METODE PENELITIAN

1.1. Objek dan Subjek Penelitian

Objek penelitian merupakan salah satu faktor yang tidak dapat dipisahkan dalam suatu penelitian. Objek dalam penelitian ini adalah prestasi belajar dan faktor yang mempengaruhinya yaitu lingkungan sosio-ekonomi keluarga dan lingkungan sekolah. Variabel bebas independent dalam penelitian ini adalah lingkungan sosio-ekonomi keluarga X1 dan lingkungan sekolah X2, sedangkan variable terikat dependent dalam penelitian ini adalah prestasi belajar Y. Adapun subjek penelitian dalam penelitian ini adalah siswa SMA Negeri kelas XI IPS di Wilayah III Kab. Bandung.

1.2. Metode Penelitian

Metode penelitian merupakan cara pendekatan yang digunakan untuk mengumpulkan data dalam suatu penelitian. Adapun metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode suvey explanatory. Menurut Kerliger Riduwan, 2010: 49 mengatakan bahwa penelitian survei adalah penelitian yang dilakukan pada populasi besar maupun kecil, tetapi data yang dipelajari adalah data dari sampel yang diambil dari populasi tersebut, sehingga ditemukan kejadian-kejadian relatif, distribusi dan hubungan antar variabel sosiologi maupun psikologis. Sedangkan explanatory adalah penelitian yang menjelaskan hubungan kausal antara variable-variabel melalui pengujian hipotesis. Annisa Fitria Apriliyanti, 2012:63 Jadi metode survey explanatory merupakan metode penelitian yang mengambil sampel dari populasi untuk mengetahui kejadian-kejadian realtif dengan cara menggunakan kuisisoner sebagai alat pengumpul data yang utama untuk melihat hubungan antara variabel melalui pengujian hipotesis.

1.3. Populasi dan Sampel

1.3.1. Populasi

Populasi dalam penelitian merupakan keseluruhan dari subjek yang akan diteliti. Menurut Suharsimi Arikunto 2010:173, yang dimaksud populasi adalah keseluruhan subjek penelitian. Apabila seseorang ingin meneliti semua elemen

Dokumen yang terkait

PENGARUH KOMPETENSI GURU, LINGKUNGAN KELUARGA, LINGKUNGAN MASYARAKAT, LINGKUNGAN SEKOLAH DAN MOTIVASI BELAJAR TERHADAP PRESTASI BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN EKONOMI KELAS XI IPS DI SMA NEGERI 1

1 8 208

Pengaruh Disiplin, Kesiapan Belajar, Dan Lingkungan Keluarga Terhadap Hasil Belajar Siswa Pada Mata Pelajaran Ekonomi : survei pada siswa kelas XI IPS SMA Negeri di Kabupaten Bandung.

0 3 20

PENGARUH LINGKUNGAN KELUARGA TERHADAP PRESTASI BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN EKONOMI.

4 20 86

PENGARUH MOTIVASI BELAJAR, KEBIASAAN BELAJAR, DAN LINGKUNGAN SEKOLAH TERHADAP KOMPETENSI SISWA PADA MATA PELAJARAN AKUNTANSI DI KELAS XI IPS SMA NEGERI 14 BANDUNG.

0 3 58

PENGARUH LINGKUNGAN KELUARGA DAN MINAT BELAJAR TERHADAP PRESTASI BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN AKUNTANSI : Studi Pada Siswa Kelas Xi IPS SMA Negeri 14 Bandung Tahun Ajaran 2012/2013.

0 0 52

Pengaruh Lingkungan Keluarga Dan Kebiasaan Belajar Terhadap Prestasi Belajar Siswa Pada Mata Pelajaran Akuntansi Kelas Xi Ips Di Sma Negeri 6 Bandung.

6 13 49

PENGARUH LINGKUNGAN KELUARGA DAN LINGKUNGAN SEKOLAH TERHADAP PRESTASI BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN AKUNTANSI DI KELAS XI IPS SMA PASUNDAN 8 BANDUNG.

5 15 59

PENGARUH KECERDASAN EMOSIONAL, LINGKUNGAN KELUARGA DAN LINGKUNGAN SEKOLAH TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN EKONOMI : Survey Pada Siswa Kelas XI IPS SMA Swasta Kota Bandung.

0 0 52

PENGARUH MINAT BELAJAR, LINGKUNGAN KELUARGA DAN LINGKUNGAN SEKOLAH TERHADAP PRESTASI BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN EKONOMI : Survey Pada Siswa Kelas XI IPS SMA/MA Swasta Kota Cimahi.

0 0 39

Pengaruh Disipilin Siswa Dan Lingkungan Sekolah Terhadap Prestasi Belajar Siswa Mata Pelajaran Ekonomi Kelas XI IPS Di SMA Negeri 1 Mojolaban Tahun Ajaran 2017/2018â€

0 0 15