Menentukan Perancangan Atribut dan Level

Untuk penyelesaian Identifikasi Masalah 1, 2 dan 3 dilakukan dengan proses dasar conjoint analysis sebagai berikut:

1. Menentukan Perancangan Atribut dan Level

Dalam analisis conjoint, perancangan atribut yang berpengaruh merupakan bagian dari mengenali atau mengidentifikasi atribut dengan tingkatan level, masing-masing dipergunakan untuk membuat suatu stimuli. Penentuan atribut dan level produk diambil berdasarkan pra-survey serta literatur dan dihasilkan atribut dan levelsub-atribut keripik ubi jalar sebagai berikut: 1 Warna Warna adalah persepsi yang dirasakan oleh penglihatan manusia, pada keripik ubi jalar antara lain : 1. Ungu Kecoklatan 2. Ungu 2 Rasa Rasa adalah sensasi yang diterima oleh alat pencecap kita yang berada di rongga mulut. Rasa produk olahan ubi jalar terdiri dari: 1. Manis, yaitu rasa yang ingin didapat pada ubi jalar hanya manis. 2. Asin, yaitu rasa yang mendominasi pada ubi jalar adalah hanya rasa asin. 3. Tawar, yaitu pada produk ubi jalar tidak berasa atau hambar. 3 Bentuk Keripik Bentuk merupakan wujud atau rupa yang dimiliki pada keripik ubi jalar, antara lain: 1. Bulat 2. Memanjang Universitas Sumatera Utara 4 Ketebalan Ketebalan merupakan keadaan irisan yang dimiliki keripik ubi jalar, sangat mempengaruhi tingkat kerenyahan yang disukai konsumen, antara lain: 1. Tebal 2. Sedang 3. Tipis 5 Aroma Khas Aroma khas adalah tingkat ketajaman bau khas yang dimiliki keripik jalar. Atribut ini terdiri dari: 1. Kuat dan khas, yaitu tingkat bau khas ubi jalar yang dihasilkan pada saat pengorengan atau pengolahan kuat dan khas. 2. Sedang, yaitu tingkat bau khas yang dihasilkan pada saat penggorengan atau pengolahan sedang. 3. Biasa Saja, yaitu tingkat bau khas yang dihasilkan pada saat penggorengan atau pengolahan sbiasa saja karena sudah banyak bercampur dengan bahan penyedap tambahan. 6 Tekstur Tekstur merupakan susunan atau jaringan yang akan membentuk keripik menjadi utuh tidak mudah pecah, pada keripik ubi jalar antara lain adalah : 1. Renyah 2. Lembut 7 Ukuran Kemasan Ukuran produk olahan per-satuan kemasan antara lain: 1. Besar 1000 gram Universitas Sumatera Utara 2. Sedang 500 gram 3. Kecil 250 gram 8 Desain Kemasan Desain kemasan yang tertera di bawah ini merupakan tampilan kemasan yang diinginkan oleh konsumen produk ubi jalar pada saat pra-survey, antara lain: 1. Spesifik dan Lengkap Yaitu menggunakan plastik kaca dan terdapat komposisi produk ubi jalar, nomor izin Depkes, tanggal pembuatan, tanggal kedaluarsa, kandungan gizi dan berat bersih. 2. Sederhana Yaitu desain dengan dengan plastik kemasan produk ubi jalar cukup dengan pemberian label kertas yang tertera merek pada kemasan. Universitas Sumatera Utara Tabel 3.4.1 Atribut dan Subatribut Keripik Ubi Jalar No Atribut Level Sub-atribut 1 Warna 1. Ungu Kecoklatan 2. Ungu 2 Rasa 1. Manis 2. Asin 3. Tawar 3 Bentuk 1. Bulat 2. Memanjang 4 Ketebalan 1. Tebal 2. Sedang 3. Tipis 5 Aroma Khas 1. Kuat dan Khas 2. Sedang 3. Biasa Saja 6 Tekstur 1. Renyah 2. Lembut 7 Ukuran Kemasan 1. Besar 1000 gram 2. Sedang 500 gram 3. Kecil 250 gram 8 Desain Kemasan 1. Spesifik dan Lengkap 2. Sederhana Sumber : Data Diolah, 2016

2. Mendesain Stimuli