Uji Validitas Uji Reliabilitas

Karena P x Q mempunyai nilai paling tinggi bila P = 0,50, bila proporsi sebelumnya tidak diketahui, maka pada subyek yang dipilih secara simple random sampling dipergunakan P = 0,50. P = 0,50; Z α = 1,96; d = 0,10 n = 1,962.0,50. 1 − 0,50 0,102 = 97 Berdasarkan rumus di atas, didapatkan besar sampel sebanyak 97. Dengan demikian peneliti akan mengambil sampel sebanyak 100. 4.4 Metode Pengumpulan Data 4.4.1 Pengumpulan Data Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data primer, di mana data tersebut diperoleh langsung dari responden yang ada melalui kuesioner yang telah disediakan nantinya.

4.4.2 Uji Validitas

Validits adalah suatu indeks yang menunjukkan bahwa alat ukur itu benar-benar mengukur apa yang diukur. Kuesioner yang telah selesai disusun akan diuji validitasnya dengan menggunakan program SPSS 17.0 for Windows. Kuesioner yang telah disusun sebelumnya dengan jumlah pertanyaan sebanyak 11 pertanyaan, kemudian dilakukan uji validitas dan didapati sebanyak 7 soal yang valid. Oleh karena itu peneliti membuang satu soal dan mengganti soal yang tidak valid sehingga jumlah pertanyaan menjadi sebanyak 10 pertanyaan. Sampel untuk uji validitas yang mulanya adalah 20 orang responden yang kemudian ditambahkan menjadi sebanyak 40 orang responden yang diambil dari salah satu ruang kuliah peneliti, yaitu B1 dan B2 di Fakultas Kedokteran Universitas Sumatera Utara. Responden sebanyak 40 orang ini adalah berbeda dengan responden untuk penelitian ini. Uji validitas ini dilaksanakan pada bulan Agustus-September 2010. Universitas Sumatera Utara Uji validitas dilakukan dengan menggunakan kolerasi Pearson, di mana skor yang didapatkan dari setiap pertanyaan dikorelasikan dengan skor total untuk tiap variable. Setelah semua korelasi untuk setiap pertanyaan dengan skor total diperoleh, nilai-ni;ai tersebut dibandingkan dengan nilai r table. Nilai r table untuk jumlah responden 40 orang dengan taraf signifikansi 0.1 adalah 0.4444. jika nilai koefisien korelasi Pearson dari suatu pertanyaan tersebut berada di atas nilai r table, maka pertanyaan tersebut valid.

4.4.3 Uji Reliabilitas

Reliabilitas adalah indeks yang digunakan untuk mengetahui sampai sejauh mana suatu alat ukur dapat dipercaya. Kuesioner yang telah disusun akan diuji reliabilitas dengan menggunakan program SPSS 17.0 for Windows. Sampel untuk uji reliabilitas adalah sebanyak 40 orang responden yang diambil dari salah satu ruang kuliah peneliti, yaitu B2 di Fakultas Kedokteran Universitas Sumatera Utara. Uji validitas ini dilaksanakan pada bulan September 2010. Uji reliabilitas dilakukan pada seluruh pertanyaan yang valid dengan koefisien reliabilitas Alpha pada aplikasi program SPSS 17.0 for Windows. Jika nilai Alpha lebih besar dari nilai r table, maka pertanyaan tersebut reliable. Variabel Nomor Pertanyaan n Total Pearson Correlation Status Alpha Status Pengetahuan 1 0.484 Valid 0.734 Reliabel 2 0.617 Valid Reliabel 3 0.636 Valid Reliabel 4 0.476 Valid Reliabel 5 0.472 Valid Reliabel 6 0.575 Valid Reliabel 7 0.566 Valid Reliabel 8 0.503 Valid Reliabel 9 0.602 Valid Reliabel 10 0.514 Valid Reliabel Tabel 4.1 Uji Validitas dan Reliabilitas Universitas Sumatera Utara

4.5 Metode Analisis Data