Tes Teknik Pengumpulan Data

48

3.6.3.1 Tes

Tes dalam penelitian ini terdiri dari tes awal dan tes formatif. Tes awal dilakukan sebelum tindakan siklus I dan tes formatif dilakukan setiap akhir siklus. Penelitian ini menggunakan dua siklus, sehingga tes formatif yang dilakukan oleh peneliti sebanyak dua kali tes yaitu tes formatif I dan II. Adapun tes formatif dalam setiap siklusnya digunakan soal yang dibuat oleh peneliti dengan panduan kisi-kisi formatif. Tes formatif mencakup tiga ranah, yaitu ranah kognitif, afektif, dan psikomotor. Menurut Poerwanti, dkk 2008: 4- 3, “tes merupakan himpunan pertanyaan yang harus dijawab, pernyataan-pernyataan yang harus dipilihditanggapi, atau tugas-tugas yang harus dilakukan oleh siswa dengan tujuan untuk mengukur aspek tertentu dari peserta tes”. Dalam penelitian ini alat pengumpulan data berupa pertanyaan-pertanyaan yang harus dijawab berupa soal- soal kognitif berkaitan dengan materi Jual Beli, pernyataan-pernyataan yang harus dipilih berupa pilihan setuju atau tidak setuju oleh siswa terhadap pernyataan yang diajukan oleh peneliti, dan tugas-tugas yang harus dilakukan siswa berupa tugas bermain peran sebagai penjualpembeli. 3.6.3.2 Non tes Teknik non tes yang digunakan dalam penelitian ini terdiri dari tiga macam teknik, yaitu: 1 Wawancara, wawancara pada penelitian ini yaitu wawancara tidak terstruktur yang dilakukan oleh peneliti saat menggali informasi dari guru kelas mengenai permasalahan pada pembelajaran IPS di kelas III SD Negeri 03 Jebed. 49 2 Observasi, observasi yang dilakukan yaitu observasi partisipan dan non partisipan. Observasi partisipan dilakukan oleh guru kelas, karena terlibat langsung dalam pembelajaran, dan observasi non partisipan dilakukan oleh peneliti, karena tidak ikut secara langsung dalam kegiatan pembelajaran. Observasi dimaksudkan untuk mengetahui aktivitas siswa selama proses pembelajaran. Observasi terhadap aktivitas siswa dilakukan selama proses pembelajaran dengan instrumen lembar pengamatan aktivitas siswa. Observasi juga dilakukan untuk mengetahui performansi guru selama proses pembelajaran dengan model pembelajaran Role Playing oleh kepala sekolah. Observasi dilakukan sebanyak empat kali pertemuan dengan menggunakan lembar APKG I dan II. 3 Dokumen, dokumen dalam penelitian ini terdiri dari daftar nama siswa III SD Negeri 03 Jebed tahun pelajaran 20142015, daftar hasil belajar siswa, lembar pengamatan aktivitas belajar siswa dan performansi guru, RPP, lembar kerja siswa. Selain itu, data juga dilengkapi dengan foto dan video hasil rekaman proses pembelajaran.

3.6.4 Instrumen Penelitian

Dokumen yang terkait

PENINGKATAN KUALITAS PEMBELAJARAN IPS MELALUI MODEL ROLE PLAYING DENGAN MEDIA VIDEO SISWA KELAS V SDN KANDRI 01 KOTA SEMARANG

1 7 270

PENINGKATAN HASIL BELAJAR MENIRUKAN DIALOG DRAMA ANAK MELALUI METODE ROLE PLAYING PADA SISWA KELAS III SD NEGERI 04 PESUCEN KABUPATEN PEMALANG

0 5 190

PENINGKATAN KUALITAS PEMBELAJARAN IPS MELALUI MODEL PEMBELAJARAN ROLE PLAYING DI KELAS V SD NEGERI CANDIREJO 01 KECAMATAN BAWANG BATANG

0 7 216

PENINGKATAN KREATIVITAS BELAJAR DALAM PEMBELAJARANPKN MELALUI STRATEGI ROLE PLAYING PADA SISWA Peningkatan Kreativitas Dalam Pembelajaran PKN Melalui Strategi Role Playing Pada Siswa Kelas III SDN JATIROTO 03 Tahun 2014.

0 1 15

PENINGKATAN MINAT BELAJAR IPS MELALUI PENERAPAN MODELPEMBELAJARAN MONOLOG ROLE PLAYING FOR DISCUSSION Peningkatan Minat Belajar IPS Melalui Penerapan Model Pembelajaran Monolog Role Playing For Discussion Pada Siswa Kelas VI SD N Growong Lor 03 Kecamatan

1 5 18

PENINGKATAN MINAT BELAJAR IPS MELALUI PENERAPAN MODELPEMBELAJARAN MONOLOG ROLE PLAYING FOR DISCUSSION Peningkatan Minat Belajar IPS Melalui Penerapan Model Pembelajaran Monolog Role Playing For Discussion Pada Siswa Kelas VI SD N Growong Lor 03 Kecamatan

1 7 15

Peningkatan Kualitas pembelajaran IPS Melalui Model Pembelajaran Role Playing Pada Siswa Kelas V SDN Gunungpati 02 Kota Semarang.

0 1 1

PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPS MENGGUNAKAN METODE ROLE PLAYING PADA SISWA KELAS III SD NEGERI BANJARAN KOKAP KULON PROGO.

0 1 191

MENINGKATKAN PARTISIPASI BELAJAR SISWA DALAM PEMBELAJARAN IPS MENGGUNAKAN METODE ROLE PLAYING PADA SISWA KELAS V SD NEGERI PLAYEN III.

0 0 214

PENINGKATAN KEAKTIFAN DAN HASIL BELAJAR SISWA MELALUI MODEL PEMBELAJARAN ROLE PLAYING PADA PEMBELAJARAN IPS KELAS V SD 4 JATI WETAN KUDUS

0 0 19