Rumusan Masalah Tujuan Penelitian Manfaat Penelitian

Reading And Composition CIRC dengan Pendekatan Open-Ended terhadap Kemampuan Berpikir Kreatif Matematis Materi Segiempat Kelas VII ”

1.2 Rumusan Masalah

Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah sebagai berikut. 1. Apakah kemampuan berpikir kreatif matematis peserta didik pada materi pokok segiempat kelas VII dengan model pembelajaran CIRC dengan pendekatan open-ended dapat mencapai ketuntasan belajar? 2. Apakah kemampuan berpikir kreatif matematis peserta didik yang belajar menggunakan model pembelajaran CIRC dengan pendekatan open-ended lebih baik daripada kemampuan berpikir kreatif matematis peserta didik yang menggunakan pembelajaran konvensional? 3. Apakah ada pengaruh aktivitas peserta didik pada pembelajaran model pembelajaran CIRC dengan pendekatan open-ended terhadap kemampuan berpikir kreatif matematis?

1.3 Tujuan Penelitian

Tujuan dari penelitian ini adalah sebagai berikut. 1. Untuk mengetahui apakah kemampuan berpikir kreatif matematis peserta didik pada materi pokok segiempat kelas VII dengan model pembelajaran CIRC dengan pendekatan open-ended dapat mencapai ketuntasan belajar. 2. Untuk mengetahui apakah kemampuan berpikir kreatif matematis peserta didik yang belajar menggunakan model CIRC dengan pendekatan open-ended lebih baik daripada kemampuan berpikir kreatif matematis peserta didik yang menggunakan pembelajaran konvensional. 3. Untuk mengetahui apakah ada pengaruh aktivitas peserta didik pada pembelajaran model pembelajaran CIRC dengan pendekatan open-ended terhadap kemampuan berpikir kreatif matematis.

1.4 Manfaat Penelitian

Manfaat dalam penelitian ini adalah sebagai berikut: 1. Bagi peneliti Penelitian ini diharapkan dapat memberikan pengetahuan mengenai keefektifan model pembelajaran CIRC dengan pendekatan open-ended terhadap kemampuan berpikir kreatif matematis materi segiempat kelas VII. 2. Bagi guru Menambah pengalaman dan referensi bagi guru tentang model pembelajaran sehingga dapat memberikan pembelajaran yang variatif dalam pembelajaran matematika. 3. Bagi peserta didik Membantu mengembangkan kemampuan peserta didik dalam aspek berpikir kreatif matematis. 4. Bagi sekolah Dapat memberikan informasi tentang model-model pembelajaran inovatif sehingga dapat digunakan untuk kedepannya dalam pembelajaran matematika.

1.5 Penegasan Istilah