Identifikasi dan Pembatasan Masalah Perumusan Masalah Tujuan Penelitian

6 sertipikat Hak Tanggungan yang memiki Title Eksekutorial sebagaimana diatur dalam pasal 14 ayat 2 Undang-undang Hak Tanggungan. Tetapi, iktikad tidak baik yang dilakukan oleh debitur bermasalah dengan melakukan perlawanan dalam pelaksanaan eksekusi Hak Tanggungan mengakibatkan proses pelaksanaan eksekusi Hak Tanggungan tersebut menjadi terhambat dan tertunda yang akan menyita waktu, tenaga dan biaya bagi pihak bank. Sehingga pihak bank perlu melakukan tindakan hukum untuk menanggulangi masalah tersebut agar tidak terjadi lagi di kemudian hari. Berdasarkan hal tersebut di atas, peneliti tertarik mengambil judul “Perlindungan Hukum Kreditur Pemegang Sertipikat Hak Tanggungan Terhadap Pelaksanaan Eksekusi Hak Tanggungan di PT. BRI Persero Tbk. Kantor Cabang Cepu ”.

1.2 Identifikasi dan Pembatasan Masalah

1.2.1 Identifikasi Masalah Melihat dari latar belakang permasalahan yang ada, maka penulis mengklasifikasikan masalah yang mungkin muncul, yakni : 1. Dalam pemberian kredit mengandung banyak risiko, sehingga diperlukan jaminan untuk mengurangi risiko kerugian. 2. Debitur banyak yang melakukan wanprestasi meskipun ketentuan-ketentuan sudah disebutkan dalam perjanjian. 7 3. Pelaksanaan eksekusi Hak Tanggungan masih mengalami beberapa hambatan 4. Debitur banyak yang melakukan perlawanan saat jaminannya akan dieksekusi. 1.2.2 Pembatasan Masalah Agar dalam melakukan penelitian tidak menyimpang dari judul yang dibuat, maka penulis perlu melakukan pembatasan masalah untuk mempermudah permasalahan dan mempersempit ruang lingkup, yang dalam hal ini adalah mengenai Perlindungan hukum kreditur pemegang sertipikat Hak Tanggungan terhadap debitur wanprestasi dalam pelaksanaan eksekusi Hak Tanggungan di PT. BRI Persero Tbk. Kantor Cabang Cepu.

1.3 Perumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang yang diuraikan di atas maka permasalahan yang akan dibahas dalam penelitian ini adalah sebagai berikut: 1. Bagaimana bentuk perlindungan hukum kreditur pemegang sertipikat Hak Tanggungan terhadap pelaksanaan eksekusi objek Hak Tanggungan di PT. BRI Persero Tbk. Kantor Cabang Cepu? 2. Hambatan-hambatan apa saja yang dihadapi dalam pelaksanaan eksekusi Hak Tanggungan di PT. BRI Persero Tbk. Kantor Cabang Cepu ?

1.4 Tujuan Penelitian

Penelitian pada umumnya bertujuan untuk menemukan dan mengembangkan atau menguji kebenaran suatu pengetahuan. Adapun tujuan dari penelitian ini adalah se 8 sebagai berikut: 1. Mengetahui dan memahami bentuk perlindungan hukum bagi PT. BRI Persero Tbk. Kantor Cabang Cepu pemegang sertipikat Hak Tanggungan dalam pelaksanaan eksekusi objek Hak Tanggungan. 2. Mengetahui dan menganalisa hambatan-hambatan yang dihadapi PT. BRI Persero Tbk. Kantor Cabang Cepu dalam pelaksanaan eksekusi Hak Tanggungan.

1.5 Manfaat Penelitian