Bidang Usaha Perusahaan HASIL DAN PEMBAHASAN

15. 22 Adab Buang Hajat 16. Terjemah Bulughul Marom Jilid 1 17. Terjemah Bulughul Marom Jilid 2 18. Sukses di Malam Pertama 19. Bersanding dengan Al-Qur’an 20. Keabsahan Hadits Ahad dalam Aqidah Hukum 21. Shohih Azbabun Nuzul Saat ini, CV PUA telah berkembang dan mempunyai beberapa agen di wilayah Indonesia. Perusahaan telah memiliki beberapa karyawan, yaitu manajer, layout, editor bahasa, pemasaran, administrasi dan pegawai freelance yang terdiri dari penerjemah, editor isi, dan design cover. Operasional perusahaan telah didukung oleh komputer untuk layout dan administrasi, sebuah mobil dan motor untuk produksi dan pemasaran buku.

4.2. Bidang Usaha Perusahaan

CV Pustaka Ulil Albab bergerak dalam penerbitan buku-buku Islam dan agen buku-buku Islami dari penerbit lain. Buku-buku yang telah diterbitkan oleh CV PUA didistribusikan sendiri oleh CV PUA tanpa menunjuk distributor yang menangani khusus distribusi buku-buku CV PUA. CV PUA telah bekerjasama dengan agen-agen buku diberbagai wilayah Indonesia sebagai penyalur buku- buku yang diterbitkan CV PUA, untuk kemudian disalurkan lagi ke pengecer- pengecer dan dikonsumsi oleh konsumen akhir. Dalam menerbitkan buku-bukunya, CV PUA memiliki tahapan-tahapan. Tahap pertama yaitu penerjemahan buku-buku yang akan diterbitkan, karena CV PUA memilih buku-buku para ulama Timur Tengah yang telah dikenal oleh kaum muslimin. Hal ini dapat menjadi salah satu nilai jual yang menguntungkan. Sebagian besar para ulama Timur Tengah memberikan izin kepada kaum muslimin yang berkeinginan untuk menterjemahkan dan menerbitkan buku-bukunya ke berbagai bahasa di dunia tanpa meminta royalti kepada penerbit. Selanjutnya, tahap kedua adalah pengeditan bahasa dan pengeditan isi. Pengeditan dilakukan agar kesalahan-kesalahan pada saat penerjemahan dapat dibetulkan. Setelah pegeditan selesai, maka tahap selanjutnya adalah pencetakan buku tersebut. CV PUA tidak Produsen Konsumen Produsen Konsumen Agen Produsen Pengecer Konsumen Agen mencetak sendiri buku-buku yang akan diterbitkan, akan tetapi, pencetakan buku yang akan diterbitkan dilakukan oleh perusahaan percetakan di Jakarta yang telah melakukan kerjasama dengan CV PUA. Setelah buku dicetak, kemudian buku didistribusikan ke agen-agen. Selain mendistribusikan buku-buku PUA sendiri, CV PUA juga melakukan kerjasama dengan penerbit-penerbit lain untuk mendistribusikan buku-buku mereka, diantaranya Pustaka Tazkia, Jendela Ilmu, Pustaka Cahaya Islam, dan lain-lain. Khusus untuk penelitian ini, penulis hanya membahas mengenai buku yang diterbitkan oleh CV PUA yang berjudul Bersanding dengan Al-Qur’an sebagai acuan untuk distribusi buku-buku yang lain.

4.3. Sistem Distribusi yang Dilakukan CV PUA