Panel Kontrol Motor BAB 5 Motor Listrik Arus Bolak Balik

Pengendalian Motor Listrik 7-21

7.9. Panel Kontrol Motor

Rangkaian daya dan rangkaian kontrol motor dipasang dalam sebuah panel yang terbuat dari bahan metal. Ukuran panjang lebar dan tinggi disesuaikan dengan kebutuhan. Panel kontrol motor di bagian pintu dilengkapi dengan beberapa lampu indikator, Voltmeter, Ampermeter dan beberapa tombol tekan ON. tombol OFF, tombol Auto. Komponen kontaktor disusun rapi dikelompokkan menurut fungsi. Komponen pengaman seperti fuse dan circuit breaker ditempatkan menyatu gambar-7.39. Penampang kabel daya disesuaikan dengan daya motor, minimal 10 mm 2 . Penampang kabel kontrol dipakai 2,5 mm 2 dari jenis kabel serabut. Pemasangan kabel dalam panel ditempatkan dalam duck kabel sehingga tersusun rapi dan mudah dirawat. Panel kontrol motor diketanahkan dengan kawat tembaga penampang 16 mm 2 , disambungkan dengan elektrode pentanahan. Instalasi pengawatan alat ukur untuk ampermeter menggunakan rotary switch dapat mengukur arus L1, arus L2 dan arus L3 cukup dengan satu buah ampermeter saja. Pengawatan alat ukur tegangan dengan voltmeter juga menggunakan rotary switch, dengan berbagai jenis pengukuran tegangan, yaitu tegangan phasa-netral L1-N, L2-N, L3-N dan tegangan phasa-phasa L1-L2, L2- L3 dan L3-L1 gambar-7.40. Gambar 7.39 : Tata letak komponen dalam bok panel Pengendalian Motor Listrik 7-22 Gambar 7.40 Pengawatan a Ampermeter Switch b Voltmeter Switch Kontrol motor dilengkapi dengan beberapa pengaman sekaligus berupa pengaman thermal overload relay dan pengaman overcurrent relay yang tersambung secara mekanik gambar-7.41. Pengaman thermal overload dan overcurrent relay, sifatnya tambahan artinya bisa dipasangkan jika diperlukan atau dilepas jika tidak diperlukan. Bahkan bisa digabungkan dengan pengaman arus sisa yang bekerjanya seperti ELCB, berupa trafo arus yang dilewati oleh empat kawat sekaligus, yaitu L1, L2,L3 dan N. Dilengkapi dengan setting kepekaan arus sisa dalam orde 50 sd 300 mA yang dapat diatur dan pengaturan waktu berapa lama bereaksi sampai memutuskan rangkaian. Motor induksi dengan daya besar diatas 50 Kw bekerja dengan arus nominal diatas 100 A. Pemasangan thermal overload relay tidak bisa langsung dengan circuit breaker, tetapi melewati alat transformator arus CT gambar-42. Ratio arus primer trafo arus CT dipilih 100A5A. Sehingga thermal overload relay cukup dengan rating sekitar 5A saja. Jika terjadi beban lebih arus primer CT meningkat diatas 100A, arus sekunder CT akan meningkat juga dan mengerjakan thermal overload relay bekerja, sistem mekanik akan memutuskan circuit breaker. Gambar 7.41 Pengamanan bimetal overload dan arus hubung singkat Pengendalian Motor Listrik 7-23 Beberapa alat listrik sensitif terhadap perubahan tegangan listrik baik tegangan lebih maupun tegangan dibawah nominal. Alat pengaman under voltage relay juga dipasang untuk mendeteksi jika tegangan jala-jala dibawah tegangan nominalnya. Maka relay secara mekanik akan memutuskan circuit breaker, sehingga peralatan listrik aman gambar-7.43. Relay undervoltage juga dilengkapi dengan tombol reset S11. Kini beberapa jenis motor induksi dilengkapi dengan sensor temperatur semikonduktor dari PTCNTC yang dihubungkan dengan piranti penguat elektronik gambar-7.44. Pengaruh beban lebih pada motor akan menyebabkan temperatur stator meningkat. Jika motor bekerja di atas suhu kerjanya akan memanaskan PTCNTC yang sensornya terpasang dalam slot stator motor akan meningkat nilai resistansinya. Setelah dikuatkan sinyalnya oleh perangkat elektronik, akan de-energized koil Q1. Sehingga kontaktor Q1 akan terputus dan motor aman dari pengaruh temperatur diatas normal. Gambar 7.44 : Pengaman beban lebih dengan PTCNTC Gambar 7.42 Pemakaian Trafo Arus CT Pengamanan Motor Gambar 7.43 : Pengaman under voltage Pengendalian Motor Listrik 7-24

7.10. Instalasi Motor Induksi Sebagai Water Pump