Generator Penguat Terpisah Generator Belitan Shunt

Mesin Listrik Arus Searah 6-7

6.3. Generator Penguat Terpisah

Jenis generator penguat terpisah ada dua jenis 1 penguat elektromagnetik gambar-6.11a 2 magnet permanen gambar-6.11b. Penguat elektromagnetik melalui belitan F1-F2 diberi sumber listrik DC dari luar misalnya dengan baterai, dengan mengatur besarnya arus eksitasi Ie, maka tegangan terminal rotor A1– A2 dapat dikendalikan. Generator penguat terpisah dipakai dalam pemakaian khusus, misalnya pada Main Generator Lok Diesel Elektrik CC 201CC203. Penguat dengan magnet permanen tegangan keluaran generator terminal rotor A1-A2 konstan. Karakteristik tegangan U relatif konstan dan tegangan akan menurun sedikit ketika arus beban I dinaikkan mendekati harga nominalnya gambar 6.12. x Prinsip pembangkitan listrik mengikuti kaidah tangan kanan Flemming, Sepasang magnet permanen utara-selatan menghasilkan garis medan magnet Ɏ, kawat penghantar di atas telapak tangan kanan ditembus garis medan magnet Ɏ. Jika kawat digerakkan ke arah ibu jari, maka dalam kawat dihasilkan arus listrik I yang searah dengan keempat arah jari tangan. x Komutator berfungsi untuk menyearahkan tegangan yang dihasilkan rotor menjadi tegangan DC. Gambar 6.11 : a Rangkaian Generator DC Penguat terpisah dan b Penguat magnet permanen Gambar 6.12 : Karakteristik tegangan Generator Penguat Terpisah Mesin Listrik Arus Searah 6-8

6.4. Generator Belitan Shunt

Generator belitan Shunt E1-E2 dipasangkan secara paralel dengan belitan rotor A1-A2 gambar-6.13. Tegangan awal generator diperoleh dari magnet sisa yang terdapat pada medan magnet stator. Rotor berputar dalam medan magnet yang lemah, dihasilkan tegangan yang akan memperkuat medan magnet stator, sampai dicapai tegangan nominalnya. Pengaturan arus eksitasi yang melewati belitan Shunt E1-E2 diatur oleh tahanan geser. Makin besar arus eksitasi Shunt makin besar medan penguat Shunt dan tegangan terminal meningkat sampai pada tegangan nominalnya. Karakteristik tegangan U terhadap peningkatan arus relatif stabil, tegangan akan cenderung menurun ketika arus I mendekati harga nominalnya gambar 6.14.

6.5. Generator Belitan Kompound