Bentuk Penelitian Lokasi Penelitian Populasi dan Sampel

20

BAB II METODE PENELITIAN

2.1. Bentuk Penelitian

Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian korelasional dengan analisis kuantitatif, yaitu metode penelitian yang menjelaskan hubungan kausal antar variabel yang menggunakan rumus-rumus statistik.

2.2. Lokasi Penelitian

Penulis melakukan penelitian di Kantor Dinas Pertambangan dan Energi Provinsi Sumatera Utara di Jl. Setia Budi Ps. II No.84, Medan Selayang, Kota Medan, Sumatera Utara 20132, Indonesia

2.3. Populasi dan Sampel

Populasi adalah wilayah generalisasi yang terdiri atas objek atau subjek yang mempunyai kualitas dan karakteristik tertentu yang ditetapkan oleh peneliti untuk dipelajari dan kemudian ditarik kesimpulannya Sugiyono. 2005 : 90. Menurut Hidayat 2000 : 2 sampel adalah kelompok kecil yang kita amati dan merupakan bagian dari populasi sehingga karakteristik populasi juga dimiliki oleh sampel. Dengan berpedoman kepada pendapat Sugiyono 2005: 90 maka populasi di Kantor Dinas Pertambangan dan Energi Provinsi Sumatera Utara adalah 100 orang. Menurut Sugiyono 2008:116 “sampel adalah sebagian dari jumlah dan karakteristik yang dimiliki oleh populasi tersebut”. Sedangkan menurut Arikunto 2008:116 “Penentuan pengambilan Sample sebagai berikut : Universitas Sumatera Utara 21 Apabila kurang dari 100 lebih baik diambil semua hingga penelitiannya merupakan penelitian populasi. Jika jumlah subjeknya besar dapat diambil antara 10-15 atau 20-55 atau lebih tergantung sedikit banyaknya dari 1. Kemampuan peneliti dilihat dari waktu, tenaga dan dana 2. Sempit luasnya wilayah pengamatan dari setiap subyek, karena hal ini menyangkut banyak sedikitnya dana. 3. Besar kecilnya resiko yang ditanggung oleh peneliti untuk peneliti yang resikonya besar, tentu saja jika samplenya besar hasilnya akan lebih baik Penentuan besarnya sampel sebagai berikut: n = N x 32 n = Ukuran Sampel N = Ukuran Populasi Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh pegawai yang ada pada Kantor Dinas Pertambangan dam Energi Sumatera Utara yang berjumlah 100 orang. Maka sampel yang diambil untuk menjadi responden penelitian adalah 32 atau sebanyak 32 orang.

2.4. Teknik Pengumpulan Data