Uji Validitas Uji Reliabilitas Metode Deskriptif

47 strata didalam populasi tersebut. Hal ini dilakukan jika calon responden dianggap sebagai populasi homogen.

3.8 Uji Validitas

Penelitian ini akan menggunakan Aplikasi SPSS untuk mengolah data yang sudah diperoleh . Uji validitas digunakan untuk mengukur sejauh apa suatu alat pengukur mengukur apa yang ingin diukur. Suatu kuesioner harus disusun untuk mengukur apa yang ingin diukurnya Situmorang dan lufty, 2014 Dalam hal ini digunakan beberapa butir pertanyaan yang dapat secara tepat mengungkapkan variabel yang diukur tersebut. Uji validitas dilakukan pada 30 orang diluar sampel penelitian. Untuk melihat validitas maka nilai Corrected Item- Total correlation dibandingkan dengan r table. r table sebesar 0,361. Untuk itu nilai r hitung pada Corrected Item- Total Corelation dibandingkan dengan table r 0,361, jika nilai Corrected Item- Total Corelation lebih besar dari 0,361, maka butir pertanyaan dinyatakan valid. Jika kurang dari 0,361, maka butir pertanyaan dinyatakan tidak valid Situmorang dan Lufty,201

3.9 Uji Reliabilitas

Uji reliable adalah indeks yang menunjukkan sejauh mana suatu alat pengukur dapat dipercaya atau dapat diandalkan. Bila suatu alat pengukur dipakai dua kali Universitas Sumatera Utara 48 untuk mengukur gejala yang sama dan hasil pengukuran yang diperoleh relative konsisten, maka alat pengukur tersebut reliable Situmorang dan Lufty,2014. Uji reliabelitas instrument penelitian akan mengunakan rumus koefisien Alpha atau Alpha Cronbach. Alpha memiliki nilai antara 0-1, jika nilai Alpha mendekati 1 maka akan semakin reliable dan jika mendakati 0 makan akan semakin tidak reliable. Reliable suatu konstruk variable dikatakan baik jika memiliki nilai Cronbach Alpha 0,7 Situmorang dan Lufty,2014. 3.10 Metode Analisis Data Analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah menggunakan :

a. Metode Deskriptif

Metode ini menggolongkan, mengklasifikasikan, menginterpretasikan dan data-data yang diperoleh dan selanjutnya dianalisis, sehingga diperoleh gambaran umum tentang data-data yang diteliti.

b. Metode Regresi Linear Berganda