Kawasan Suaka Alam Kawasan Pelestarian Alam

27 Geografi SMA MA Kelas XI

c. Taman Buru

Taman buru adalah kawasan hutan yang ditetapkan sebagai tempat wisata berburu. Pembagian Kawasan Konservasi serta Sub Konservasi, adalah sesuai UU No.41 Tahun 1999 dan Peraturan Pemerintah No. 34 Tahun 2002. Kawasan Cagar Alam ialah kawasan suaka alam yang karena keadaan alamnya mempunyai kekhasan tumbuhan, satwa, serta ekosistemnya atau ekosistem tertentu yang perlu dilindungi dan perkembangannya berlangsung secara alami. Suaka Margasatwa ialah kawasan suaka alam yang mempunyai ciri khas berupa keanekaragaman atau keunikan jenis satwa di mana untuk kelangsungan hidupnya dapat dilakukan pembinaan terhadap habitatnya. Taman Nasional ialah kawasan pelestarian alam yang mempunyai ekosistem asli, dikelola dengan zonasi yang dimanfaatkan untuk keperluan penelitian, ilmu pengetahuan, pendidikan, menunjang budidaya, pariwisata dan rekreasi. Taman Hutan Raya ialah kawasan pelestarian untuk tujuan koleksi tumbuhan danhewan yang alami atau buatan, jenis asli atau bukan jenis asli, yang dimanfaatkan bagi kepentingan penelitian, ilmu pengetahuan, pendidikan, menunjang budi- daya, pariwisata, dan rekreasi. Taman Wisata Alam ialah kawasan pelstarian alam dengan tujuan utama untuk dimanfaatkan bagi kepentingan pariwisata dan rekreasi alam. Kawasan konservasi yang ada di Indoesia luasnya mencapai 22.560.545 ha yang tersebar di seluruh provinsi di Indonesia. Perhatikan tabel berikut. Tabel 1.3 Luas dan Jumlah Kawasan Konservasi Tahun 2002 Sumber : Departemen Kehutanan 2002. 1. Cagar Alam 2.672.456,53 174 2. Suaka Margasatwa 3.616.143,12 51 3. Taman Nasional 14.815.976,18 41 4. Taman Wisata Alam 973.920,43 97 5. Taman Hutan Raya 241.656,50 17 6. Taman Buru 239.392,70 15 Jumlah 22.560.545,53 315 No. Jenis Kawasan Luas ha Unit Geografi SMA MA Kelas XI 28 Taman Nasional merupakan kawasan konservasi yang paling luas, Taman Nasional ini di antaranya sebagai berikut. 1 Taman Nasional Gunung Leuser berada di NAD, luas mencapai 1.064.692 ha. 2 Taman Nasional Kerinci Seblat berada di perbatasan empat provinsi yaitu Sumatra Barat, Jambi, Sumatra Selatan dan Bengkulu, luas mencapai 1.375.394,87 ha. 3 Taman Nasional Way Kambas, berada di Provinsi Lampung, merupakan ekosistem gajah dan badak, luas mencapai 125.621,30 ha. 4 Taman Nasional Ujung Kulon, berada di Provinsi Banten, merupakan habitat asli badak bercula satu yang keberadaannya semakin sedikit, luas mencapai 123.156 ha. 5 Taman Nasional Bulungan, Kalimantan Timur. Luas mencapai 1.360.500 ha. 6 Taman Nasional Lorentz, Papua, merupakan Taman Nasional terluas mencapai 2.450.000 ha. Gambar 1.14 Peta persebaran taman nasional di Indonesia Ilustrasi: Taufiq Taman nasional Gambar 1.15 Harimau dan badak adalah jenis hewan yang dilindungi di taman nasional Sumber: cd clipart