Bioma Hutan Hujan Tropis

13 Geografi SMA MA Kelas XI 2 Lapisan tertutup kanopi dengan ketinggian vegetasi berkisar 20-35 m, pada lapisan ini sinar matahari masih bisa menembus. 3 Lapisan tertutup kanopi berkisar 4–20 m, merupakan daerah kelembapan udara relatif konstan. 4 Lapisan vegetasi dengan ketinggian berkisar 1-4 m. 5 Lapisan vegetasi dengan ketinggian antara 0-1 m, berupa anakan pohon serta semak belukar. Jenis vegetasi yang tumbuh dalam hutan hujan tropis di antaranya Dipterocarpaceae, Pometia spp, Arecaceae palem, Mangifera spp, dan Rafflesia spp. Terdapat juga jenis vegetasi yang khas yaitu epifit angrek-anggrekan dan liana tumbuhan merambat contohnya adalah rotan. Bioma hutan hujan tropis tersebar di daerah antara 10º LU dan 10º LS, termasuk di dalamnya Hutan Amazon Amerika Tengah, Afrika Barat, Madagaskar Timur, Asia Selatan Indonesia dan Malaysia, dan Australia.

e. Bioma Savana Padang Rumput

Perhatikan Gambar 1.8 Apa yang dapat Anda simpulkan? Suatu kawasan yang hanya ditumbuhi oleh rumput-rumputan. Coba pikirkan bagaimana kondisi iklim di kawasan tersebut? Bioma savana beriklim asosiasi antara iklim tropis basah dan iklim kering yang terbentang dari kawasan tropika sampai subtropik. Daerah tropika sampai subtropika dengan curah hujan yang tidak teratur menyebabkan tanah di daerah tersebut mempunyai tingkat kesuburan sangat rendah. Vegetasi yang tumbuh adalah rumput-rumputan, seperti gramineae jenis rumput yang hidup sepanjang tahun dengan ketinggian rumput mencapai 2,5 m lebih. Selain gramineae Sumber: www.runet.edu Gambar 1.8. Bioma savanapadang rumput Savana Geografi SMA MA Kelas XI 14 Tugas Individu tedapat juga palm savanna, pine savanna dan acacia savanna. Bioma ini tersebar di Afrika Timur, Amerika Tengah, Australia, dan Asia Timur.

f. Bioma Gurun

Pada bioma gurun sangat jarang ditemui suatu kehidupan, untuk dapat bertahan hidup beberapa flora harus bisa beradaptasi dengan lingkungan gurun. Tanaman yang tumbuh di antaranya kaktus. Lakukan pengamatan terhadap tanaman kaktus, apa yang dapat Anda simpulkan? Tanaman kaktus merupakan tanaman yang memiliki ciri khas berbeda dengan tanaman lain. Tanaman ini mempunyai banyak duri dan terlapisi oleh lapisan lilin yang tebal. Lapisan lilin dan duri merupakan bentuk adapatasi kaktus untuk mengurangi penguapan. Bentuk adaptasi kaktus yang lain adalah kemampuannya dalam berbunga dan berbiji yang sangat cepat yaitu segera setelah turun hujan, hal tersebut adalah bentuk adaptasinya untuk regenerasi. Bioma gurun dicirikan dengan kondisi iklim musim kering yang sangat ekstrim dengan suhu udara yang tinggi. Bioma gurun ini tersebar di Amerika Utara yang disebut praire, di Asia disebut steppa, Amerika Selatan disebut pampas, dan Afrika Selatan disebut veld. Sesuai dengan kondisi alamnya, maka tidak semua jenis vegetasi bisa tumbuh di gurun. Jenis vegetasi yang bisa bertahan hidup di daerah gurun antara lain adalah kaktus, liliaceae, aloe, kaktus saguora, dan cholla. Bukalah peta Indonesia di atlas, carilah lokasi hutan yang terdapat di Indonesia dan tulislah hasilnya sebagai laporan individu Serahkan kepada BapakIbu guru untuk dinilai Sumber: www.runet.edu Gambar 1.9. Bioma Gurun Gurun