Sarana dan Prasarana Harga barang itu sendiri

Tabel. 6 Penduduk Menurut Tingkat Pendidikan No Tingkat Pendidikan Jumlah Persentase 1 2 3 4 SD SLTP SLTA Perguruan Tinggi 451.226 635.451 726.560 310.475 21,24 29,92 34,21 14,61 Jumlah 2.123.712 100 Sumber : BPS, Medan dalam angka 2008 Tabel 6. menunjukkan bahwa tingkat pendidikan penduduk Kota Medan paling besar berada pada tingkat pendidikan menengah yaitu Sekolah Lanjutan Tingkat Atas SLTA yaitu sebesar 726.560 orang 34,21 , Sekolah Lanjut Tingkat Pertama SLTP yaitu sebesar 635.451 orang 29,92, Sekolah Dasar SD sebesar 451.226 orang 21,24 , dan Perguruan Tinggi berjumlah 310.475 orang 14,61 .

d. Sarana dan Prasarana

Sarana dan prasarana sangat mempengaruhi perkembangan dan kemajuan masyarakat. Semakin baik sarana dan prasarana akan mempercepat laju pembangunan. Sarana dan prasarana di Kota Medan sekarang ini sangat baik, hal ini dapat dilihat dari jenis-jenis sarana yang tersedia baik sarana pendidikan, kesehatan, tempat peribadatan, transportasi dan pasar yang sudah cukup memadai. Universitas Sumatera Utara Tabel 7. Sarana dan Prasarana No Sarana dan Prasarana Jumlah unit 1 Sekolah a. SD b. SLTP c. SLTA d. Perguruan Tinggi 810 353 339 33 2 Transportasi a. Jalan Baik b. Jalan Sedang c. Jalan Rusak d. Jalan rusak berat 2.084,16 km 389,80 km 112,76 km 1,35 km 3 Pasar a. Pasar tradisional b. Pasar Modern 56 34 Sumber : BPS medan dalam angka 2008 Sarana pendidikan di Kota Medan sangat lengkap mulai dari Play Group, Taman Kanak-Kanak, Sekolah Dasar berjumlah 810 unit, Sekolah Lanjut Tingkat Pertama berjumlah 353 unit , Sekolah Lanjut Tingkat Atas berjumlah 339 unit hingga ke Perguruan Tinggi berjumlah 33 unit dengan berbagai tingkat strata. Status sekolah pun beragam mulai dari negeri, swasta maupun sekolah luar negeri yang tersebar di setiap sudut dan pelosok Kota Medan dengan kualitas yang beragam. Sarana transportasi sangat lengkap di dalam kota, angkutan kota sangat banyak ke segala penjuru Kota Medan. Panjang jalan Kota Medan 3.078,94 km. Jalan yang dalam kondisi baik sepanjang 2.084,16 km, jalan dalam kondisi sedang 389,80 km, jalan dalam kondisi rusak sepanjang 112,76 km, dan jalan dalam kondisi rusak berat sepanjang 1,35 km. Pasar tradisional maupun pasar modern banyak sekali terdapat di Kota Medan. Masyarakat dengan mudah memilih ingin berbelanja di pasar tradisional dan pasar modern. Ada 56 unit pasar tradisional dan 30 unit pasar modern yang Universitas Sumatera Utara tersebar di setiap kecamatan dengan keunggulan dan kelengkapan masing-masing pasar yang berbeda-beda. Pasar tradisional umumnya buka pada pagi atau sore hari, sedangkan pasar modern buka dari pagi hingga malam hari. Karakteristik Sampel Penelitian Sampel dalam penelitian ini adalah konsumen minyak goreng yang terdapat pada pasar tradisional. Karakteristik konsumen sampel yang dimaksud adalah meliputi karakteristik sosial ekonomi yang terdiri dari umur, tingkat pendidikan, jumlah tanggungan, dan pendapatan.

a. Umur