60
BAB III METODE PENELITIAN
3.1  Jenis  Penelitian
Penelitian  ini  adalah  penelitian  kualitatif.  Penelitian  kualitatif  adalah penelitian  yang  datanya  berupa  lisan  atau  deskripsi  dari  objek  yang  diamati
peneliti. Penelitian kualitatif ini akan menghasilkan data yang menjelaskan secara deskriptif  bagaimana perubahan fasad terhadap jalan Ahmad Yani.
3.2 Variabel Penelitian
Variabel penelitian yang akan diteliti dalam penelitian ini yaitu: a.
Fasad bangunan, dijelaskan singkat tentang apa itu fasad bangunan b.
Skyline kawasan, dijelaskan singkat tentang apa itu skyline kawasan
Fasad  bangunan  dan  skyline  kawasan  menjadi  variable  penelitian  karena  kedua variable  tersebut  merupakan  bagian  dari  upaya  pelestarian  kawasan  bersejarah,
yaitu  melestarikan  fasad  bangunan  dan  menjaga  skyline  kawasan  agar  tidak mengalami perubahan yang bisa menghilangkan nilainya.
3.3 Metode Pengumpulan Data
Pengumpulan data yang diperlukan, penulis menggunakan beberapa teknik pengumpulan data yaitu :
1. Observasi
Universitas Sumatera Utara
61
Pengumpulan  data,  maka  dalam  penelitian  ini  akan  dikumpulkan  data dengan  cara  mengamati  secara  langsung  bangunan  yang  akan  diteliti.
Sehingga dalam hal ini penulis memperoleh data yang akurat. 2. Studi Dokumen
Penelitian  ini  dilakukan  berupa  pengumpulan  buku,  arsip-arsip  atau dokumen,  artikel-artikel  didalam  majalah  atau  surat  kabar  yang  berkaitan
dengan  topik  penelitian,  buku-buku  serta  literature  lain  yang  mendukung penelitian.
Universitas Sumatera Utara
62
3.4.  Batasan Kawasan Penelitian
Kesawan  adalah  nama  sebuah  daerah  di  Kecamatan  Medan  Barat,  Medan, Indonesia.  Kawasan  ini  adalah  kawasan  yang  dipenuhi  bangunan-bangunan
bersejarah  dan  Jalan  Ahmad  Yani  yang  berada  di  kawasan  ini  merupakan  jalan tertua di Medan.
Gambar 3.1 Kawasan Penelitian Sumber: google earth
Universitas Sumatera Utara
63
Gambar 3.2 Denah Bangunan Pada Kawasan Kesawan Sumber: Analisa Penulis
3.5.Metode Analisa Data
Tahapan analisa data dari  penelitian ini adalah: 1.
Menginventariskan bangunan di kawasan Jalan Ahmad Yani. 2.
Menginventarsai fungsi bangunan 3.
Mengidentifikasi fasad bangunan di kawasan Ahmad yani. 4.
Menganalisa perubahan fasad bangunan di Jalan Ahmad Yani 5.
Membuat kesimpulan akhir Penelitian ini menggunakan metode analisis deskriptif meliputi :
a. Data  fasad  bangunan  bersejarah  dikelompokan  dan  disaring  mana  data
yang tidak lengkap dan tidak perlu berdasarkan    yang ada di  dalam studi literatur.
b. Data hunian dikelompokan dan dianalisis dengan metode deskriptif Data
fisik  mengenai  eksisting  lapangan  digambarkan  kembali  sesuai  dengan hasil  survey.  Berdasarkan  data  eksisting  tersebut  didata    apa  saja  yang
terdapat  di  jaringan  fasad  bangunan  dan  dideskripsikan  bagaimana keadaannya.
Universitas Sumatera Utara
64
BAB IV PERUBAHAN FASAD BANGUNAN KAWASAN