Karakteristik Responden Analisis Deskriptif

59 26. Supervisor Pengelolaan Renumerasi Dan Benefit Bertanggung jawab atas pelaksanaan fasilitas kesejahteraan pegawai dan pensiun termasuk mengelola fasilitas kesehatan, biaya kesehatan, sesuai ketentuan. 27. Deputi Manajer Hukum dan Hubungan Masyarakat Bertanggung jawab atas berjalannya kelancaran kedinasan Sub Bidang Hukum, analisis, evaluasi, dan gagasan atas suatu produk hukum , penyelesaian permasalahan hokum yang yang timbul dalam kegiatan Perusahaan baik di dalam maupun di luar Pengadilan, pengoptimalan, serta mengkoordinasi pembinaan hukum di lingkungan Perusahaan. 28. Deputi Manajer Administrasi Umum dan Fasilitas Bertanggung jawab atas pelaksanaan kegiatan pengelolaan administrasi umum kesekretariatan, umum dan rumah tangga, pengelolaan fasilitas kantor, aset non instalasi dan sarana kerja serta keamanan dan K3 untuk kelancaran pelaksanaan operasional perusahaan.

4.2 Hasil Penelitian

4.2.1 Analisis Deskriptif

4.2.1.1 Karakteristik Responden

Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah kuesioner. Berdasarkan kuesioner yang disebarkan tersebut diperoleh gambaran umum mengenai karakteristik responden. Hasil angket menunjukkan karakteristik responden seperti terlihat pada tabel-tabel berikut: Universitas Sumatera Utara 60 Tabel 4.1 Karakteristik Responden Berdasarkan Jenis Kelamin Jenis Kelamin Jumlah orang Persentase Laki-Laki 58 64,4 Perempuan 32 35,6 Jumlah 90 100 Sumber: Pengolahan SPSS 2014 Responden berdasarkan jenis kelamin pada Tabel 4.1 terlihat bahwa responden dengan jenis kelamin laki-laki berjumlah 58 orang 64,4 sedangkan responden perempuan berjumlah 32 orang 35,6. Dengan demikian terlihat bahwa responden laki-laki lebih banyak dibanding responden perempuan, hal ini terjadi karena PT PLN Persero Pembangkitan Sumatera Bagian Utara lebih banyak membutuhkan karyawan laki-laki dibanding karyawan perempuan, terlebih pekerjaan lebih banyak dibidang teknis pengoperasian dan pemeliharaan mesin-mesin dan peralatan elektronik kelistrikan sehingga karyawan laki-laki dianggap lebih sesuai untuk pekerjaan tersebut. Tabel 4.2 Karakteristik Responden Berdasarkan Usia Usia Tahun Jumlah orang Persentase 20-25 12 13,3 26-30 17 18,9 31-35 12 13,3 36-40 7 7,8 41-45 8 8,9 46-50 13 14,4 50 21 23,3 Jumlah 90 100,0 Sumber: Pengolahan SPSS 2014 Responden berdasarkan usia pada Tabel 4.2 terlihat bahwa responden yang berusia 20-25 tahun berjumlah 12 orang13,3, 26-30 tahun berjumlah 17 orang Universitas Sumatera Utara 61 18,9, 31-35 tahun sebanyak 12 orang 13,3, 36-40 tahun berjumlah 7 orang 7,8, 41-45 tahun berjumlah 8 orang 8,9, 46-50 tahun berjulah 13 orang 14,4 dan 50 tahun sebanyak 21 orang 23,3. Dari hasil tersebut terlihat bahwa responden dengan usia 50 tahun merupakan usia yang paling dominan. Hal ini terjadi karena PLN merupakan Badan Usaha Milik Negara yang strategis, sehingga sebagai karyawan BUMN, para karyawan umumnya tidak ingin mencari pekerjaan di perusahaan lain sebelum masa pensiun tiba. Hal ini juga menunjukkan bahwa tingkat perputaran karyawan di PLN rendah. Tabel 4.3 Karakteristik Responden Berdasarkan Tingkat Pendidikan Tingkat Pendidikan Jumlah Orang Persentase S2 3 3,3 S1 37 41,1 Diploma 30 33,3 SLTA 20 22,2 Jumlah 90 100,0 Sumber: Pengolahan SPSS 2014 Karakteristik Responden berdasarkan tingkat pendidikan pada Tabel 4.3 terlihat bahwa responden dengan tingkat pendidikan S2 berjumlah 3 orang 3,3, S1 berjumlah 37 orang 41,1, Diploma berjumlah 30 orang 33,3, dan responden dengan pendidikan tingkat SLTA berjumlah 20 orang 22,2. Dari data tersebut terlihat bahwa responden dengan tingkat pendidikan yang paling dominan adalah S1 hal ini terjadi karena secara umum perusahaan mensyaratkan karyawannya harus berpendidikan minimal S1 untuk posisi tertentu, meskipun pendidikan tingkat Diploma juga tergolong banyak karena merupakan divisi PLN bagian pembangkitan membuthkan tenaga teknisi sehingga karyawan cukup banyak direkrut dari jenjang diploma khususnya diploma keteknikan. Universitas Sumatera Utara 62 Tabel 4.4 Karakteristik Responden Berdasarkan Masa Kerja Masa Kerja Tahun Jumlah Orang Persentase 5 13 14,4 5-10 26 28,9 11-15 9 10,0 16-20 6 6,7 21-25 11 12,2 26-30 10 11,1 30 15 16,7 Jumlah 90 100 Sumber: Pengolahan SPSS 2014 Responden berdasarkan masa kerja pada Tabel 4.4 terlihat bahwa responden dengan masa kerja 5 tahun berjumlah 13 orang 14,4, 5-10 tahun berjumlah 26 orang 28,9, 11-15 tahun 9 orang 10,0, 16-20 tahun berjumlah 6 orang 6,7, 21-25 tahun berjumlah 11 orang 12,2, 26-30 tahun berjumlah 10 orang 11,1, dan 30 tahun sebanyak 15 orang 16,7. Dari data tersebut terlihat bahwa masa kerja yang paling dominan adalah 5-10 tahun hal ini terjadi karena masa kerja tersebut merupakan masa kerja pertama setelah ikatan dinas 2 tahun pada masa kerja tersebut umumnya karyawan baru, khususnya bagian keteknikan ditempatkan di PLN Pembangkitan Sumatera Bagian Utara sebelum dimutasi ke bagian lain dalam rangka pengembangan karir karyawan.

4.2.1.2 Deskripsi Jawaban Responden