Subjek Penelitian METODE PENELITIAN

3.3. Subjek Penelitian

Subjek penelitian dalam penelitian ini adalah guru dan siswa kelas IV SD Kandri 01 Semarang yang menggunakan model pembelajaran Think Pair Share berbantuan media Audiovisual sebanyak 34 siswa yang terdiri dari 16 siswa laki- laki dan 18 siswa perempuan pembelajaran tetap dilaksanakan dan diberikan kepada seluruh siswa, namun berdasarkan diskusi dengan guru kelas untuk memudahkan dalam melakukan pengamatan, maka pengamatan akan difokuskan kepada siswa yang melakukan kesalahan paling banyak dalam tes penjajakan. Sukayati 2008: 57 dalam pemilihannya, diambil siswa yang melakukan kesalahan dengan jumlah yang banyak pada tes penjajakan materi perbandingan dan skala. Berdasarkan hasil observasi awal yaitu pada hasil pengamatan proses pembelajaran dan kesepakatan dengan guru kelas, maka pengamatan aktivitas siswa akan difokuskan pada 10 siswa yang melakukan kesalahan terbanyak pada hasil nilai tes sebelumnya. Selain itu juga mempertimbangkan kemudahan peneliti melakukan pengamatan aktivitas siswa dalam pembelajaran. Menurut Susanto 2013: 35, langkah awal dalam merencanakan dan melakukan sebuah penelitian tindakan kelas guru perlu memperhatikan empat langkah, antara lain: 1 mengidentifikasi 1 bidang yang menjadi perhatian kita; 2 mengumpulkan data; 3 menganalisis dan menginterprestasikan data; 4 mengembangkan rencana tindakan. Sedangkan menurut Yoni 2010: 19, salah satu langkah praktis dan strategis dalam menyusun penelitian tindakan kelas yaitu dengan mencari akar masalah atau latar belakang masalah. Dari berbagai permasalahan yang ada peneliti menentukan satu masalah yang paling urgent untuk diteliti. Berdasarkan pendapat tersebut dapat diambil kesimpulan bahwa dalam penelitian ini masalah paling urgent yaitu pada mata pelajaran matematika. Sehingga dalam pelaksanaan pembelajaran, penilaian hanya akan difokuskan pada muatan pelajaran matematika. Pembelajaran akan dilaksanakan menggunakan pembelajaran tematik dengan tema Peduli Terhadap Makhluk Hidup melalui model Think Pair Share berbantuan media Audiovisual pada siswa kelas IV SD Kandri 01 Semarang.

3.4. Variabel Penelitian