Prinsip Alat Pereaksi Prosedur

BAB III METODE PENGUJIAN

3.1 Penetapan Bilangan Asam dan Kadar Asam Lemak Bebas Pada Minyak Kelapa Murni

Prosedur penetapan kadar asam lemak bebas dan bilangan asam pada minyak kelapa murni Virgin Coconut Oil dilakukan menurut prosedur yang tertera pada Standar Nasional Indonesia SNI.

3.1.1 Prinsip

Pelarutan contoh lemakminyak dalam pelarut organik tertentu alkohol 95 netral dilanjutkan dengan pentiteran basa NaOH atau KOH.

3.1.2 Alat

- Neraca analitik, ketelitian minimal 0,1 ml, terkalibrasi - Erlenmeyer 250 ml, terkalibrasi - Buret 10 ml atau 50 ml, terkalibrasi

3.1.3 Pereaksi

- Larutan Alkohol 95 netral - Larutan standar NaOH 0,1 N - Indikator Fenolftalein 0,5 - Serbuk asam oksalat

3.1.4 Prosedur

3.1.4.1 Pembuatan Pereaksi - Alkohol 95 Dimasukkan ke dalam erlenmeyer sebanyak yang diperlukan, ditetesi dengan beberapa tetes indikator fenolftalein kemudian dititrasi dengan larutan standar NaOH 0,1 N sampai terbentuk warna merah muda. Universitas Sumatera Utara - Indikator Fenolftalein 0,5 Sebanyak 0,5 g fenolftalein dilarutkan dalam 100 ml etanol 95. 3.1.4.2 Standarisasi NaOH 0,1N - Pertama sekali dilakukan pembuatan asam oksalat dengan cara: Ditimbang serbuk asam oksalat sebanyak 1,26 gram. Lalu dilarutkan dengan 100 ml akuades. Lalu dihitung molaritas dan normalitasnya dengan rumus: 1. Molaritas asam oksalat = massa asam oksalat Mr asam oksalat 2. Normalitas asam oksalat = n x M Keterangan: n = valensi as.oksalat M = Molaritas as.oksalat Perhitungan Molaritas asam oksalat dan Normalitasnya dapat dilihat pada lampiran 1. - Larutan standar NaOH 0,1 N distandarisasi dengan as.oksalat anhidrat Masukkan larutan baku primer H 2 C 2 O 4 2H 2 O 0,0100 N sebanyak 10,0 mL ke dalam erlenmeyer dengan menggunakan pipet volum 10, 0 mL. Tambahkan 3 tetes indikator PP dalam erlenmeyer. Dititrasi dengan larutan NaOH 0,1 N sampai terjadi warna merah muda yang konstan dengan cara meletakkan erlenmeyer dibawah buret, membuka kran buret dan meneteskan larutan NaOH 0,1 N ke dalam erlenmeyer yang berisi larutan H 2 C 2 O 4 2H 2 O, sambil menggoyang- goyangkan erlenmeyer. Catat volume NaOH yang digunakan. Universitas Sumatera Utara Rumus perhitungan yang dipakai : N x V oksalat = N x V NaOH N oksalat = Normalitas asam oksalat V oksalat = Volume asam oksalat N NaOH = Normalitas NaOH V NaOH = Volume NaOH 3.1.4.3 Prosedur Penentuan Bilangan Asam dan Kadar Asan Lemak Bebas Pada Minyak Kelapa Murni - Timbang dengan seksama 30 g contoh ke dalam Erlenmeyer 250 ml. - Tambahkan 50 ml etanol 95 netral lalu dipanaskan selama 10 menit diatas penangas air. - Tambahkan 3 tetes – 5 tetes indikator PP dan titrasi dengan larutan standar NaOH 0,1 N hingga warna merah muda tetap tidak berubah selama 15 detik. - Lakukan penetapan duplo. - Hitung bilangan asam kadar asam lemak bebas dalam contoh.

3.1.5 Perhitungan