Perumusan Masalah Tujuan Penelitian Manfaat Penelitian

5 Sejalan dengan tujuan otonomi daerah dan pemekaran Kabupaten Labuhanbatu Selatan yang telah dijelaskan sebelumnya, maka menarik untuk dikaji kebijakan apa saja yang sudah dibuat dan kegiatan apa yang telah dilakukan oleh Pemerintah Daerah Labuhanbatu Selatan. Berkaitan dengan hal tersebut, maka ada beberapa hal yang perlu dipertanyakan yaitu kebijakan apa saja yang dibuat oleh Pemerintah Daerah Labuhanbatu Selatan serta kegiatan apa saja yang dilakukan Pemerintah Daerah dalam imlementasi kebijakan tersebut. Melalui informasi dan data yang diperoleh untuk menjawab pertanyaan tersebut, maka dapat diketahui seperti apa kinerja Pemerintah Daerah Labuhanbatu Selatan.

1.2. Perumusan Masalah

Berdasarkan pemaparan pada latar belakang diatas maka yang menjadi rumusan masalah dalam penelitian ini adalah: bagaimana kinerja Pemerintah daerah Labuhanbatu Selatan dalam mempercepat pembangunan daerah tahun 2011- 2015? 1.3. Pembatasan Masalah Pada penelitian ini, perlu adanya pembatasan masalah terhadap masalah yang akan dibahas agar hasil penelitian yang diperoleh tidak menyimpang dari tujuan yang ingin dicapai, yaitu suatu karya tulis yang sistematis dan tidak meluas. Maka batasan masalah dalam penelitian ini adalah sebatas pada pembahasan mengenai kebijakan apa saja yang telah dibuat dan yang dilakukan dalam mendorong percepatan pembangunan daerah Labuhanbatu Selatan tahun 2011-2015.

1.4. Tujuan Penelitian

Adapun yang menjadi tujuan dari penelitian ini adalah: 1. Mengetahui kebijakan apa saja yang telah dibuat oleh Pemerintah Daerah Labuhanbatu Selatan dalam melakukan percepatan pembangunan dan bagaimana kebijakan itu dilaksanakan. Universitas Sumatera Utara 6 2. Menggambarkan kinerja pemerintah kabupaten Labuhanbatu Selatan dalam mempercepat pembangunan di Labuhanbatu Selatan. 3. Mendeskripsikan capaian pembangunan yang ada di Kabupaten Labuhanbatu Selatan.

1.5. Manfaat Penelitian

Setiap penelitian, diharapkan mampu memberikan manfaat, terlebih lagi untuk perkembangan ilmu pengetahuan. Untuk itu yang menjadi manfaat dari penelitian ini adalah: 1. Bagi Institusi, penelitian ini diharapkan mampu memberikan kontribusi informasi tentang kinerja Pemerintah daerah Labuhanbatu Selatan dalam mempercepat pembangunan. 2. Bagi Masyarakat, penelitian ini diharapkan mampu membantu masyarakat Labuhanbatu Selatan secara khusus dalam memahami kinerja pemerintah daerahnya. Serta dapat menjadi referensi bagi bagi mahasiswa departemen Ilmu Politik FISIP USU. 3. Bagi Pengembang Ilmu, penelitian ini diharapkan dapat menambah khasanah ilmu pengetahuan menjadi sebuah kajian ilmiah di bidang Ilmu Politik khususnya tentang Pemerintah Daerah Labuhanbatu Selatan.

1.6. Kerangka Teori