Landasan Penelitian Terdahulu TINJAUAN PUSTAKA

keterampilannya. 4 Mengejar kualitas dan cita-cita dalam profesi. 5 Memiliki kebanggaan terhadap profesinya.

2.2. Landasan Penelitian Terdahulu

Fatah 1998 meneliti tentang pembiayaan pendidikan di Sekolah Dasar. Variabel yang digunakan meliputi : 1 Biaya pendidikan di sekolah dasar, 2 Mutu proses belajar mengajar, 3 Mutu hasil siswa, 4 Pelaksanaan kebijakan anggaran pendidikan dalam upaya peningkatan hasil pendidikan. Hasil yang diperoleh adalah 1 Penerimaan biaya pendidikan yang dimanfaatkan untuk peningkatan mutu di Sekolah Dasar masih dominan dari pusat, 2 Komponen-komponen biaya pendidikan yang memberikan konstribusi secara signifikan terhadap mutu hasil belajar adalah a gajikesejahteraan pegawai, b biaya pendidikan guru, c pengadaan alat pelajaran, d pengadaan bahan pelajaran, dan e pengadaan sarana sekolah. 3 Komponen-komponen biaya pendidikan yang memberikan konstribusi secara signifikan terhadap proses belajar mengajar siswa adalah : a gajikesejahteraan guru, b pengelolaan sekolah, c pengadaan alat pelajaran, dan d pengadaan sarana sekolah. 4 Dalam penentuan besarnya alokasi biaya operasional pendidikan yang bersumber dari pemerintah didasarkan atas jumlah murid, jumlah kelas, dan jumlah pegawai. Supriadi 2001 meneliti anatomi biaya pendidikan di SD, SMP, SMU, dan SMK. Penelitian ini menggunakan variabel-variabel : 1 Biaya pendidikan yang dikeluarkan pemerintah pusat dan daerah, 2 Biaya langsung dan tidak langsung yang dikeluarkan keluarga untuk anaknya yang bersekolah, 3 Biaya partisipasi masyarakat ke sekolah. Hasil yang diperoleh adalah : 1 Subsidi pemerintah Universitas Sumatera Utara meningkat seiring dengan meningkatnya jenjang pendidikan, 2 Kontribusi keluarga jauh lebih tinggi dibandingkan kontribusi pemerintah, 3 Kontribusi masyarakat sangat rendah, 4 Jenjang pendidikan yang berlaku wajib belajar, studi lanjutan dari SD ke SMP menuntut keluarga menanggung biaya jauh lebih besar. Syamsuddin 2009 meneliti pengaruh biaya pendidikan terhadap mutu hasil belajar melalui mutu proses mutu proses belajar mengajar pada sekolah menengah pertama di Kabupaten Asahan. Variabel yang digunakan adalah biaya pendidikan sebagai variabel independen dan variabel dependen adalah mutu hasil belajar dengan mutu proses hasil belajar sebagai variabel intervening. Hasil yang diperoleh adalah : 1 Biaya pendidikan berpengaruh terhadap mutu hasil belajar, 2 biaya pendidikan berpengaruh terhadap mutu proses belajar mengajar, 3 Mutu proses belajar mengajar berpengaruh terhadap mutu hasil belajar, 4 Biaya pendidikan berpengaruh terhadap mutu hasil belajar melalui proses belajar mengajar.

2.3. Kerangka Konseptual