Rekapitulasi Data Hasil Belajar

81 Tombol Next Menuju soal selanjutnya √ Tombol Back Kembali ke pertanyaan sebelumnya √ Tombol pilihan jawaban 1 Pilihan jawaban ke 1 √ Tombol pilihan jawaban 2 Pilihan jawaban ke 2 √ Tombol pilihan jawaban 3 Pilihan jawaban ke 3 √ Tombol pilihan jawaban 4 Pilihan jawaban ke 4 √

4.2.3 Rekapitulasi Data Hasil Belajar

Rekapitulasi data hasil belajar siswa berasal dari data pretest dan posttest. Data hasil pretest siswa kelompok eksperimen dan kontrol dianalisis untuk mengetahui kemampuan awal kedua kelompok tersebut. Data pretest diambil sebelum pembelajaran, baik di kelompok eksperimen maupun kontrol. Daftar nilai pretest siswa kelompok eksperimen dan kelompok controldapat dibaca pada lampiran 21. Data hasil posttest hasil belajar mahasiswa kelompok eksperimen dan kontrol dianalisis untuk mengetahui kemampuan mahasiswa setelah mengikuti pembelajaran. Daftar nilai posttest hasil belajar mahasiswa kelompok eksperimen dan kontrol dapat dibaca pada lampiran 23. Berdasarkan data nilai pretest dan posttest hasil belajar siswa, dapat dibuat tabel distribusi frekuensi data. Distribusi frekuensi data merupakan pengelompokkan data ke dalam beberapa kelas. Tabel distribusi frekuensi pretest hasil belajar siswa kelompok eksperimen dan kontrol dapat dibaca pada tabel 4.3. 82 Tabel 4.3. Distribusi Frekuensi Nilai Hasil Belajar Tes Awal Pretest Tes Akhir Posttest Kelompok Eksperimen Kelompok Kontrol Kelompok Eksperimen Kelompok Kontrol Nilai Interval f fre- kuensi Nilai Interval f fre- kuensi Nilai Interval f fre- kuensi Nilai Interval f fre- kuensi 40 – 45 46 – 51 52 – 57 58 – 63 64 – 69 70 – 75 76 – 81 6 10 5 10 1 2 1 40 – 44 45 – 49 50 – 54 55 – 59 60 – 64 65 – 69 70 – 74 3 6 11 4 6 2 2 70 – 74 75 – 79 80 – 84 85 – 89 90 – 94 95 – 99 100 – 104 2 6 5 10 4 6 2 65 – 68 69 – 72 73 – 76 77 – 80 81 – 84 85 – 88 89 – 92 3 3 7 11 1 7 2 Jumlah 35 Jumlah 34 Jumlah 35 Jumlah 34 Rata-rata 54,26 Rata-rata 53,80 Rata-rata 86,40 Rata-rata 78,35 Berdasarkan tabel 4.3, dapat diketahui bahwa nilai interval pretest pada kelompok eksperimen dimulai dari rentang 40-45 sedangkan pada kelompok kontrol yaitu dimulai dari rentang 40-44. Nilai tertinggi pada kelompok eksperimen adalah 78 sedangkan kelompok kontrol adalah 70. Sedangkan, nilai terendah kedua kelompok tersebut sama yaitu 40. Rata-rata nilai pada kelompok eksperimen sebesar 54,26 dan pada kelompok kontrol 53,80. Nilai interval posttest pada kelompok eksperimen dimulai dari rentang 70-74, sedangkan pada kelompok kontrol nilai interval dimulai dari rentang 60-68. Nilai tertinggi dan terendah kedua kelompok tersebut berbeda. Nilai tertinggi pada kelompok eksperimen yaitu 100, sedangkan kelompok kontrol 90. Nilai terendah pada kelompok eksperimen yaitu 73, sedangkan kelompok kontrol 70. Rata-rata nilai pada kelompok eksperimen sebesar 86,4 dan pada kelompok kontrol 78,35. 83

4.3 Uji Prasyarat Analisis

Uji prasyarat analisis perlu dilakukan sebelum peneliti melakukan analisis akhir. Uji prasyarat analisis diperlukan untuk mengetahui apakah analisis data untuk pengujian hipotesis dapat dilanjutkan atau tidak. Uji prasyarat analisis dilakukan untuk menentukan langkah-langkah selanjutnya dalam menganalisis data. Uraian selengkapnya sebagai berikut. Sebelum melakukan uji analisis posttest hasil belajar siswa, terlebih dahulu dilakukan uji prasyarat analisis. Terdapat beberapa analisis data sebelum analisis akhir, diantaranya analisis uji normalitas, dan homogenitas data. Uraian uji prasyarat analisis variabel hasil belajar siswa selengkapnya sebagai berikut:

4.3.1 Uji Normalitas

Uji normalitas data digunakan untuk mengetahui apakah populasi data berdistribusi normal atau tidak. Untuk menguji normalitas data menggunakan uji lilliefors dengan melihat nilai tabel pada kolom kolmogorov-smirnov. Sebagai kriteria pengujian, jika nilai signifikansi lebih besar dari 0,05, maka data dinyatakan berdistribusi normal. Namun, jika nilai signifikansinya lebih kecil dari 0,05, maka data dinyatakan berdistribusi tidak normal. Hasil analisis uji normalitas data hasil belajar mahasiswa dapat dibaca pada tabel 4.4.