Snowball Throwing LANDASAN TEORI

3 Memudahkan siswa melakukan penyesuaian sosial 4 Memungkinkan terbentuk dan berkembangnya nilai-nilai sosial dan komitmen 5 Menghilangkan sifat mementingkan diri sendiri atau egois 6 Membangun persahabatan yang dapat berlanjut hingga masa dewasa 7 Berbagai keterampilan sosial yang diperoleh untuk memelihara hubungan saling membutuhkan dapat diajarkan dan dipraktekkan 8 Meningkatkan rasa saling percaya kepada sesama manusia 9 Meningkatkan kemampuan memandang masalah dan situasi dari berbagai perspektif 10 Meningkatkan kesediaan menggunakan ide orang lain yang dirasakan lebih baik 11 Meningkatkan kegemaran berteman tanpa memandang perbedaan kemampuan, jenis kelamin, normal atau cacat, etnis, kelas sosial, agama dan orientasi tugas Sugiyanto, 2010:43- 44.

2.4. Snowball Throwing

Snowball artinya bola salju sedangkan Throwing artinya melempar. Snowball Throwing secara keseluruhan dapat diartikan melempar bola salju. Model pembelajaran ini menuntut peran aktif siswa didalam kelas, namun seorang guru harus tetap berperan dalam kelas tersebut, yaitu sebagai pemberi semangat, dorongan belajar dan bimbingan siswa. Snowball Throwing adalah model pembelajaran yang melibatkan siswa secara efektif, baik segi fisik, mental dan emosionalnya yang disatukan dengan kegiatan melempar bola salju. Pada model pembelajaran Snowball throwing siswa dibentuk menjadi beberapa kelompok yang diwakili ketua kelompok untuk mendapat tugas dari guru, kemudian masing-masing siswa membuat pertanyaan yang dibentuk seperti bola kertas pertanyaan lalu dilempar kesiswa lain yang masing-masing siswa menjawab pertanyaan dari bola yang diperoleh. Snowball Throwing bola salju strategi ini digunakan untuk mendapatkan jawaban yang dihasilkan dari diskusi peserta didik secara bertingkat. Dimulai dari kelompok kecil kemudian dilanjutkan dengan kelompok yang lebih besar sehingga pada akhirnya akan memunculkan dua atau tiga jawaban yang telah disepakati oleh peserta didik secara berkelompok. Strategi ini akan berjalan dengan baik jika materi yang dipelajari menuntut pemikiran yang mendalam atau yang menuntut peserta didik untuk berpikir analisis bahkan mungkin sintesis. Materi- materi bersifat faktual, yang jawabannya sudah ada di dalam buku teks mungkin tidak tepat diajarkan dengan strategi ini Zaini, 2008:58. Adapun langkah-langkah dari Snowball Throwing sebagai berikut: a. Guru menyampaikan materi yang akan disajikan b. Guru membentuk kelompok-kelompok dan memanggil masing- masing ketua kelompok untuk memberikan penjelasan tentang materi c. Masing-masing ketua kelompok kembali kekelompoknya masing- masing, kemudian menjelaskan materi yang disampaikan oleh guru kepada temannya d. Kemudian masing-masing siswa diberikan satu lembar kerja, untuk menuliskan satu pertanyaan apa saja yang menyangkut materi yang sudah dijelaskan oleh ketua kelompok e. Kemudian kertas yang berisi pertanyaan tersebut dibuat seperti bola dan dilempar dari satu siswa ke siswa yang lain selama ± 15 menit f. Setelah siswa dapat satu bolasatu petanyaan diberikan kesempatan kepada siswa untuk menjawab pertanyaan yang tertulis dalam kertas berbetuk bola tersebut secara bergantian g. Evaluasi h. Penutup suprijono, 2009:128 classroom action research by model of Snowball Throwing learning can be increase teacher skill in learning IPS, To increase the students activities in learning by applying the model ofSnowball Throwing, To increase learning quality by applying the model of Snowball Throwing. Model of Snowball Throwing can be implemented to increase learning result. Artinya penelitian tindakan kelas dengan model pembelajaran Snowball Throwing dapat meningkatkan ketrampilan guru IPS, pembelajaran snowball throwing mampu meningkatkan aktivitas siswa, snowball throwing mampu meningkatkan kualitas pembelajaran. Model pembelajaran Snowball throwing dapat diimplementasikan untuk meningkatkan hasil belajar Dewi Yuni Akhiriyah, 2011, 206. Melalui model pembelajaran Snowball Throwing terlatih untuk lebih siap dalam menerima materi sebab mereka dituntut mengetahui materi dan juga dalam hal melempar serta menjawab bola-bola salju yang dilemparkan. Selain itu, dengan penerapan model pembelajaran Snowball Throwing siswa pengetahuannya akan bertambah luas sebab peserta didik akan mendapat soal dari materi yang berbeda dari kelompoknya dan jawabannya. Hal tersebut akan membuat siswa mencari dan pengetahuan siswa dapat berkembang karena peserta didik tidak hanya mendapat satu materi saja.

2.5. Penelitian Terdahulu

Dokumen yang terkait

Pengaruh model cooperative learning tipe snowball throwing terhadap hasil belajar matematika siswa

0 34 169

Penggunaan Model Pembelajaran Snowball Throwing Untuk Meningkatkan Motivasi Belajar IPS Pada Siswa Kelas VIII-4 Di SMP PGRI 1 Ciputat

1 4 249

Peningkatan hasil belajar Ilmu Pengetahuan Sosial (IPS) melalui penerapan model pembelajaran kooperatif tipe Snowball 0hrowing pada siswa kelas III MI Hidayatul Athfal Depok

0 10 0

PENERAPAN STRATEGI PEMBELAJARAN SNOWBALL THROWING DALAM MENINGKATKAN KECERDASAN INTERPERSONAL SISWA MATA Penerapan Strategi Pembelajaran Snowball Throwing Dalam Meningkatkan Kecerdasan Interpersonal Siswa Mata Pelajaran IPS Kelas IV SD Negeri Karangasem

0 1 11

PENERAPAN PEMBELAJARAN MODEL SNOWBALL THROWING PADA MATA PELAJARAN IPA UNTUK MENINGKATKAN AKTIVITAS Penerapan Pembelajaran Model Snowball Throwing Pada Mata Pelajaran IPA Untuk Meningkatkan Aktivitas Belajar Dan Hasil Belajar Siswa Kelas V SDN 03

1 1 12

PENERAPAN PEMBELAJARAN MODEL SNOWBALL THROWING PADA MATA PELAJARAN IPA UNTUK MENINGKATKAN AKTIVITAS Penerapan Pembelajaran Model Snowball Throwing Pada Mata Pelajaran IPA Untuk Meningkatkan Aktivitas Belajar Dan Hasil Belajar Siswa Kelas V SDN 03 Tohuda

0 1 11

PENINGKATKAN AKTIVITAS DAN HASIL BELAJAR EKONOMI KELAS XI IPS 1 MELALUI PENERAPAN METODE SNOWBALL THROWING PADA MATA PELAJARAN EKONOMI DI SMA NEGERI 1 TEMON TAHUN AJARAN 2016/2017.

0 1 189

PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN SNOWBALL THROWING UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR DALAM MATA PELAJARAN IPS TERPADU SISWA KELAS VIII SMP NEGERI 1 POGALAN KABUPATEN TRENGGALEK | - | Prosiding Seminar Pendidikan Ekonomi dan Bisnis 7036 14827 1 SM

0 0 6

PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF SNOWBALL THROWING UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA PADA PEMBELAJARAN IPS

0 22 8

PENERAPAN METODE PEMBELAJARAN SNOWBALL THROWING UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN IPS KELAS V SEMESTER II SDN 3 BAGIK POLAK LABUAPI - Repository UNRAM

0 0 54