Peningkatan Kesadaran K3 6. Analisis Keselamatan dan Kesehatan Kerja K3

Peraturan-peraturan keselamatan kerja merupakan dasar penerapan K3 di lingkungan pabrik PTPN VIII Gunung Mas. Peraturan ini dibuat dengan tujuan untuk menghindarkan karyawan dari kecelakaan kerja, selain itu juga untuk melindungi aset-aset perusahaan dari kemungkinan terjadinya kerusakan. Rataan skor sebesar 3,59 menunjukan bahwa karyawan mengetahui dan melaksanakan peraturan keselamatan kerja dengan baik. Berdasarkan hasil jawaban responden dari pernyataan-pernyataan pada Tabel 9 diperoleh total rataan skor sebesar 3,67, ini berarti pengawasan dan disiplin karyawan pabrik di PTPN VIII Gunung Mas tergolong baik.

4.6.5. Peningkatan Kesadaran K3

Kurangnya kesadaran karyawan akan pentingnya keselamatan kerja merupakan tantangan perusahaan untuk mendorong karyawan agar memperhatikan keselamatan dan kesehatannya sewaktu bekerja. Manajemen puncak harus memberikan dukungan aktif pada program keselamatan agar program itu tetap hidup dan aktif Flippo, 1984. Komitmen yang kuat dan perhatian yang besar dari manajemen perusahaan mengenai masalah keselamatan dan kesehatan kerja dapat memotivasi karyawan untuk memperhatikan keselamatan dan kesehatannya sewaktu bekerja. Hasil dari jawaban responden mengenai peningkatan kesadaran K3 dapat dilihat pada Tabel 10. Perusahaan yang baik adalah perusahaan yang memperhatikan masalah-masalah keselamatan dan kesehatan kerja di lingkungan perusahaan. Rataan skor sebesar 3,65 menunjukkan bahwa sebagian besar responden mengetahui perusahaan memberikan perhatian yang besar terhadap masalah keselamatan dan kesehatan kerja yaitu dengan menerapkan program K3 di lingkungan pabrik. Perusahaan menempatkan K3 sebagai prioritas utama dalam bekerja, artinya setiap karyawan harus mengutamakan keselamatan dan kesehatannya sewaktu bekerja. Rataan skor sebesar 3,67 menunjukkan sebagian besar karyawan mengetahui bahwa perusahaan mengutamakan keselamatan dan kesehatan kerja para karyawan. Tabel 10.Hasil jawaban responden mengenai peningkatan kesadaran K3 No Pernyataan STS 1 TS 2 CS 3 S 4 SS 5 Rataan Skor Kategori 1 Perusahaan memberikan perhatian yang besar terhadap masalah keselamatan dan kesehatan kerja K3 9 22 30 14 3,65 Baik 2 Perusahaan menempatkan K3 sebagai prioritas utama dalam bekerja 4 27 34 10 3,67 Baik 3 Perusahaan sangat memperhatikan keselamatan dan kesehatan kerja anda 7 24 25 19 3,75 Baik 4 Penggunaan alat pelindung diri saat bekerja di tempat yang berbahaya 9 24 29 13 3,61 Baik 5 Perusahaan menginginkan masukan- masukan dari anda terkait dengan masalah K3 0 10 22 34 9 3,56 Baik 6 Perusahaan menginginkan anda ikut aktif dalam penerapan program K3 0 5 29 34 7 3,57 Baik Total 44 148 186 72 3,63 Baik PTPN VIII Gunung Mas menanggung seluruh biaya pengobatan dan perawatan akibat kecelakaan kerja, artinya perusahaan sangat memperhatikan keselamatan dan kesehatan kerja karyawan. Rataan skor sebesar 3,75 menunjukkan sebagian besar karyawan setuju dengan pernyataan tersebut. Kesadaran akan pentingnya keselamatan dan kesehatan kerja harus ada dalam diri karyawan itu sendiri misalnya dengan penggunaan APD saat bekerja terutama apabila bekerja di tempat yang berbahaya. Rataan skor sebesar 3,61 menunjukkan bahwa sebagian besar karyawan menggunakan APD saat bekerja terutama di tempat yang berbahaya, artinya karyawan menyadari akan pentingnya keselamatan dan kesehatan kerja. Penerapan K3 dapat terlaksana dengan baik apabila ada komunikasi dua arah antara pihak perusahaan dengan karyawan. Rataan skor sebesar 3,56 yang menunjukkan bahwa masukan- masukan yang disampaikan karyawan mengenai masalah K3 sangat dibutuhkan oleh perusahaan. Rataan skor sebesar 3,57 menunjukkan bahwa keikutsertaan karyawan dalam pelaksanaan K3 sangat diharapkan oleh perusahaan. Berdasarkan hasil jawaban responden dari seluruh pernyataan pada Tabel 10 diperoleh total rataan skor sebesar 3,67. Artinya peningkatan kesadaran K3 di lingkungan pabrik PTPN VIII Gunung Mas adalah baik.

4.6.6. Gambaran Umum K3

Dokumen yang terkait

Hubungan Promosi Keselamatan Dan Kesehatan Kerja (K3) Dengan Perilaku Aman (Safe Behavior) Pada Karyawan Bagian Produksi Pengolahan Minyak Sawit Di PTPN IV Kebun Dolok Ilir

81 412 124

Pengaruh Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3)Terhadap Motivasi Karyawan pada Bagian pengolahan PTPN II PKS Rambutan Tebing Tinggi

26 275 105

Pengaruh Motivasi Dan Pengalaman Kerja Terhadap Produktivitas Kerja Karyawan PTPN IV Bandar Pasir Mandoge Kabupaten Asahan

16 173 128

Media Internal Public Relations dan Produktivitas Kerja (Studi Korelasional antara Media Intranet sebagai Media Internal Public Relations dengan Produktivitas Kerja Karyawan di Kantor PT. Telkom Divre I Sumatra)

0 37 159

Hubungan Persepsi terhadap Kesehatan dan Keselamatan Kerja (K3) dengan Produktivitas.

14 71 130

Pengaruh Penerapan Program Keselamatan Dan Kesehatan Kerja (K3) Terhadap Keamanan Kerja Dan Produktivitas Kerja Karyawan Bagian Produksi PT. Sinar Oleochemichal Internasional (SOCI) Mas Medan

11 143 212

Mempelajari Faktor-Faktor Dominan yang Mempengaruhi Motivasi Kerja Karyawan (Studi Kasus pada Divisi Pengolahan PTPN VIII Gunung Mas, Bogor)

0 11 115

Hubungan Keselamatan dan Kesehatan (K3) dengan Produktivitas Kerja Karyawan (Studi Kasus: Bagian Pengolahan PTPN VIII Gunung Mas, Bogor)

1 11 7

Pengaruh Penerapan Sistem Manajemen Mutu ISO 9001:2000 Terhadap Produktivitas Kerja Karyawan Ptpn Viii Gunung Mas Bogor

2 7 105

Pengaruh Program Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) dan Disiplin Kerja Karyawan Terhadap Produktivitas Kerja Karyawan (Studi Kasus Pada PT Wika Realty Proyek Pembangunan Tamansari Hive Office Park)

20 124 133