Maksud dan Tujuan Taman Pendidikan Al Qu r’an

yang dikelola secara profesional. Target operasionalnya ialah dalam waktu kurang lebih satu tahun, diharapkan setiap anak didik memiliki: 1 kemampuan membaca Al- Qur‟an dengan benar sesuai dengan kaidah-kaidah ilmu Tajwid; 2 melakukan shalat dengan baik dan terbiasa hidup dalam suasana yang islami; 3 hafal beberapa surat pendek, ayat-ayat pilihan dan doa sehari-hari; dan 4 dapat menulis huruf Al- Qur‟an Amien, 2009:4. Umumnya, waktu yang digunakan untuk melakukan kegiatan pada Taman Pendidikan Al- Qur‟an ialah siangsore hari. TPQ merupakan penunjang pendidikan agama Islam pada lembaga-lembaga pendidikan formal SDMI, karenanya diselenggarakan pada siangsore hari di luar jam sekolah. Waktu ini dipilih agar tidak terbentur dengan jadwal sekolah peserta didik. Namun tidak sedikit pula orangtua yang sudah mengikutkan anak mereka ke lembaga TPQ bahkan sebelum anak-anak tersebut memasuki prasekolah. Harapan orangtua tersebut umumnya adalah agar anak-anak mereka dapat lancar membaca Al- Qur‟an sedini mungkin.

2.5.2 Maksud dan Tujuan Taman Pendidikan Al Qu r’an

Penyelenggaraan Taman Pendidikan Al Qur‟an antara lain bertujuan guna menyiapkan terb entuknya generasi Qur‟ani, yakni generasi yang memiliki komitmen terhadap Al- Qur‟an yang berarti bahwa Al-Qur‟an dijadikan sebagai sumber perilaku, pijakan hidup dan tempat kembali segala urusan hidup. Hal ini dapat ditandai dengan kecintaan yang mendalam terhadap al- Qur‟an, mampu dan rajin membacanya, terus menerus mempelajari isi kandungannya, serta memiliki kemampuan dan kemauan yang kuat untuk mengamalkannya secara kaffah dalam kehidupan sehari-hari Budiyanto, 2006. Melihat pengertian tersebut, maka peran dan keberadaan TPQ berkesesuaian dengan UU No 20 Tahun 2003 Tentang Sistem Pendidikan Nasional pada Pasal 3, yang menyebutkan bahwa pendidikan nasional berfungsi mengembangkan kemampuan dan membentuk karakter serta peradaban bangsa yang bermartabat dalam rangka mencerdaskan kehidupan bangsa. Pendidikan nasional bertujuan untuk berkembangnya potensi peserta didik agar menjadi manusia yang beriman dan bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, berakhlak mulia, sehat, berilmu, cakap, kreatif, mandiri, dan menjadi warga negara yang demokratis serta bertanggung jawab. Menurut Abdurrahman an-Nahlawi dalam Amien 2009 tujuan adanya pendidikan Al- Qur‟an termasuk di dalamnya pembelajaran membaca Al-Qur‟an diharapkan santri mampu membaca Al- Qur‟an dengan baik dan benar sesuai dengan kaidah ilmu tajwid, memahami dengan baik dan menerapkannya dalam kehidupan sehari-hari. Sedangkan tujuan pembelajaran membaca Al- Qur‟an menurut Mardiyo dalam Amien 2009 diantaranya santri dapat membaca Al- Qur‟an dengan mantap, baik dari segi ketepatan harakat, saktat tempat-tempat berhenti, menyembunyikan huruf-huruf dengan makhraj tempat keluar nya dan persepsi maknanya, mengerti makna Al- Qur‟an dan terkesan dalam jiwanya, mampu menimbulkan rasa haru, khusuk, dan tenang jiwanya serta takut kepada Allah, membiasakan santri membaca pada mushaf dan memperkenalkan istilah- istilah yang tertulis baik untuk waqaf, mad dan idghom.

2.5.3 Metode Pembelajaran Taman Pendidikan Al- Qur’an

Dokumen yang terkait

INTERNALISASI NILAI-NILAI KEAGAMAAN PADA ANAK DIDIK TAMAN PENDIDIKAN AL-QUR’AN (Studi di TPQ Al-Ihsan Kebonagung Kabupaten Malang)

1 16 28

PENYELENGGARAAN PAUD BERBASIS PENDIDIKAN AL QUR’AN (STUDI PADA PAUD TPQ NURUL HUDA DI JALAN PANCURSARI IV, KELURAHAN JANGLI, KECAMATAN TEMBALANG, KOTA SEMARANG)

3 30 210

IMPLEMENTASI KURIKULUM PAUD DI PAUD AS-SYIFA SEMANGGI KOTAMADYA SURAKARTA Implementasi Kurikulum Paud Di PAUD As-Syifa Semanggi Kotamadya Surakarta.

0 2 13

PELAKSANAAN PROGRAM TAMAN PENDIDIKAN AL-QUR’AN (TPQ) ROUDLOTUT TA’LIMIL QUR’AN DI DESA KARANGREJO LOR JAKENAN PATI.

0 2 160

UPAYA TAMAN PENDIDIKAN AL-QUR’AN (TPQ) BAHRUL MUHTADIN SEKARPUTIH BATU DALAM MENINGKATKAN KUALITAS PEMBELAJARAN AL-QUR’AN

0 0 152

BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang Masalah - ANALISIS PELAKSANAAN KURIKULUM PAUD BERBASIS AL-QUR’AN DI PAUD TPQ AL-FURQAN KANGKUNG MRANGGEN DEMAK TAHUN PELAJARAN 2016/2017 - STAIN Kudus Repository

0 3 6

ANALISIS PELAKSANAAN KURIKULUM PAUD BERBASIS AL-QUR’AN DI PAUD TPQ AL-FURQAN KANGKUNG MRANGGEN DEMAK TAHUN PELAJARAN 2016/2017 - STAIN Kudus Repository

0 0 24

B. Sumber Data - ANALISIS PELAKSANAAN KURIKULUM PAUD BERBASIS AL-QUR’AN DI PAUD TPQ AL-FURQAN KANGKUNG MRANGGEN DEMAK TAHUN PELAJARAN 2016/2017 - STAIN Kudus Repository

0 0 10

2. Visi, Misi dan Tujuan PAUD TPQ Al-Furqan Kangkung Mranggen Demak - ANALISIS PELAKSANAAN KURIKULUM PAUD BERBASIS AL-QUR’AN DI PAUD TPQ AL-FURQAN KANGKUNG MRANGGEN DEMAK TAHUN PELAJARAN 2016/2017 - STAIN Kudus Repository

0 1 29

BAB II TINJAUAN PUSTAKA A. Taman Pendidikan Al-Qur’an (TPQ) 1. Pengertian Taman Pendidikan Al-Qur’an (TPQ) - SEPTI ARI SUBEKTI BAB II

0 2 40