Desain Penelitian METODE PENELITIAN

73 dribblingtest Jens Bangsbo dan Magni Mohr, 2012:99-100. Test dilakukan sebanyak 2 kali dan diambil catatan waktu yang terbaik.

C. Populasi dan Sampel Penelitian 1. Populasi Penelitian

Penelitian ini menggunakan populasi, Menurut Sugiyono 2013: 80 bahwa populasi adalah wilayah generalis yang terdiri atas: obyeksubyek yang mempunyai kualitas dan karakteristik tertentu yang ditetapkan oleh peneliti untuk dipelajari dan kemudian ditarik kesimpulannya. Jadi populasi bukan hanya orang, tetapi juga obyek dan benda-benda alam lainnya.Populasi bukan hanya sekedar jumlah yang ada pada obyeksubyek yang dipelajari, tetapi meliputi seluruh karakteristiksifat yang dimiliki oleh subyek atau obyek yang diteliti itu. Menurut Ali Maksum 2012: 53 Populasi adalah keseluruhan subjek penelitian. Populasi yang digunakan dalam penelitian ini adalah siswa yang mengikuti ektrakurikuler sepakbola di SMP N 2 Tempel yang berjumlah 30 siswa. Tabel 5.Populasi Penelitian No. Kelas Jumlah 1. VII 15 2. VIII 5 3. IX 10 Jumlah siswa 30 Sumber: Hendra Gunawan S.Pd

2. Sampel Penelitian

Sampel adalah bagian dari jumlah dan karakteristik yang dimiliki oleh populasi tersebut.Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini 74 menggunakan teknik purposive sampling.Menurut Sugiyono 2013: 85 purposive sampling adalah teknik penentuan sampel dengan pertimbangan atau syarat-syarat tertentu.Adapun syarat untuk menjadi sampel dalam penelitian ini adalah hanya siswa dari kelas VII dan VIII yang berjenis kelamin laki-laki.Kelas IX tidak diikut sertakan karena sudah difokuskan untuk UAS dan UN. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah siswa peserta ekstrakurikuler sepakbola di SMP N 2 Tempel yang berjumlah 20 siswa. Sampel yang digunakan hanya berjumlah 20 siswa terdiri dari kelas VII dan VIII karena 10 siswa yang menjadi anggota populasi adalah kelas IX yang sudah difokuskan oleh sekolah dalam pelaksanaan UAS dan UN. Subyek yang digunakan dalam penelitian ini adalah siswa yang mengikuti ekstrakurikuler sepakbola di SMP N 2 Tempel.Sampel yang digunakan dalam penelitian ini sebanyak 20 siswa. Tabel 6.Sampel Penelitian No. Kelas Jumlah 1. VII 15 2. VIII 5 Jumlah siswa 20 Sumber : Hendra Gunawan S.Pd

D. Instrumen dan Teknik Pengumpulan Data 1. Instrumen Penelitian

Instrumen didefinisikan sebagai alat ukur yang digunakan dalam penelitian merupakan suatu alat yang digunakan untuk mengukur variabel yang diamati Sugiyono, 2007: 148.Menurut Suharsimi Arikunto 2002: