Sistem Jaringan Komputer Peranan Sistem Jaringan Komputer Dalam Pengolahan Data Persediaan Pada PT. Artha Sepakat Persada Perkasa

Deta Mustara : Peranan Sistem Jaringan Komputer Dalam Pengolahan Data Persediaan Pada PT. Artha Sepakat Persada Perkasa, 2009. USU Repository © 2009 profesional dan supervisor. Pengguna sistem eksternal adalah mayoritas pengguna sistem, seperti pelanggan, pemasok, rekan kerja dan karyawan. Agar sistem dapat dijalankan dengan baik, diperlukan proses pengendalian manajemen yang merupakan suatu sistem yang berisi langkah-langkah yang teratur dan terkoordinasi. Beberapa tindakan manajemen bersifat tidak sistematis. Para manajer pada umumnya menghadapi situasi di mana aturan tidak terdefinisikan dengan baik sehingga harus menggunakan penilaian terbaik mereka dalam memutuskan tindakan apa yang akan diambil.

B. Sistem Jaringan Komputer

Jaringan komputer merupakan “suatu sistem yang terdiri dari komputer- komputer dan perangkat-perangkat jaringan lainnya yang terhubung satu sama lain, bekerja sama untuk mencapai suatu tujuan.“ http:ghanoz2480.wordpress.com20080409pengantar-jaringan-komputer, tanggal akses 3 Oktober 2008 Perangkat jaringan sangat penting untuk berlangsungnya hubungan atau komunikasi antar komputer. Informasi berpindah dari komputer ke komputer lainnya dengan menggunakan jaringan daripada melalui perantara manusia, sehingga membuat pertukaran informasi menjadi lebih mudah dan cepat. Kebanyakan jaringan dasar memiliki dua buah komputer yang berkomunikasi satu sama lain dengan medium kabel ataupun medium lainnya. Ketika komputer terhubung ke komputer lain, pengguna dapat memindahkan informasi dengan cepat dan efisien. Deta Mustara : Peranan Sistem Jaringan Komputer Dalam Pengolahan Data Persediaan Pada PT. Artha Sepakat Persada Perkasa, 2009. USU Repository © 2009 Secara umum, klasifikasi sistem jaringan komputer meliputi intranet dan extranet. Intranet adalah “sebuah jaringan privat private network yang menggunakan protokol-protokol internet TCPIP untuk membagi informasi rahasia perusahaan atau operasi dalam perusahaan tersebut kepada karyawannya.” http:id.wikipedia.orgwikiIntranet TCPIP Transmission Control ProtocolInternet Protocol merupakan “protokol jaringan komputer terbuka dan bisa terhubung dengan berbagai jenis perangkat keras dan lunak.” , tanggal akses 3 Oktober 2008. http:www.ai3.itb.ac.idTutorialPengenalan-TCP.htm, tanggal akses 3 Oktober 2008. TCP singkatan dari transfer control protocol dan IP singkatan dari internet protocol. TCPIP menjadi satu nama karena fungsinya selalu bergandengan satu sama lain dalam komunikasi data. TCPIP saat ini dipergunakan dalam banyak sistem jaringan komputer pada perusahaan, karena merupakan protokol standar yang terbuka, gratis dan dikembangkan terpisah dari perangkat keras komputer tertentu. Protokol merupakan karakter hukum formal. Dalam hubungan internasional, protokol mengurangi masalah yang disebabkan oleh adanya perbedaan kultur pada saat berbagai bangsa bekerja sama. Pada saat dilakukan persetujuan atas hukum-hukum ini, semua pihak mengetahui dan hukum itu dibuat tidak atas dasar kepentingan sebuah bangsa saja. Protokol diplomatik mengurangi terjadinya kasus kesalahpahaman, setiap orang mengetahui bagaimana melakukannya dan bagaimana menerjemahkan protokol itu untuk berinteraksi dengan bangsa lain. Protokol ini banyak didukung oleh vendor perangkat keras, sehingga TCPIP merupakan pemersatu perangkat keras komputer yang beragam merek, begitu juga Deta Mustara : Peranan Sistem Jaringan Komputer Dalam Pengolahan Data Persediaan Pada PT. Artha Sepakat Persada Perkasa, 2009. USU Repository © 2009 sebagai pemersatu berbagai perangkat lunak yang beragam merek, sehingga walaupun memakai perangkat keras dan perangkat lunak komputer yang berlainan dengan sistem jaringan komputer berbeda, maka dapat berkomunikasi data melalui internet. Intranet hanya digunakan dalam internal perusahaan, kantor, bahkan warung internet WARNET pun dapat dikategorikan intranet. Sistem jaringan komputer pada PT. Artha Sepakat Persada Perkasa dapat dikategorikan sebagai intranet karena digunakan secara internal di dalam perusahaan. Antar intranet dapat saling berkomunikasi satu dengan yang lainnya, melalui sambungan internet yang memberikan tulang punggung komunikasi jarak jauh. Pada praktiknya sebuah intranet tidak perlu sambungan luar ke internet untuk berfungsi secara benar. Dalam sistem jaringan komputer, dikenal dengan istilah topologi jaringan. Topologi jaringan adalah ”bagian yang menjelaskan hubungan antar komputer yang dibangun berdasarkan kegunaan, keterbatasan resource dan keterbatasan biaya, yang berarti topologi-topologi jaringan yang ada bisa disesuaikan dengan keadaan di lapangan.” http:fleahlit.web.id?p=118 , tanggal akses 3 Oktober 2008 Topologi pada sistem jaringan komputer dapat dibedakan atas: 1. Topologi Bus Topologi ini adalah topologi yang awal di gunakan untuk menghubungkan komputer. Dalam topologi ini masing masing komputer akan terhubung ke satu kabel panjang dengan beberapa terminal, dan pada akhir dari kabel harus di akhiri dengan satu terminator. Topologi ini sudah sangat jarang digunakan di dalam membangun jaringan komputer biasa, karena memiliki beberapa kekurangan, diantaranya kemungkinan terjadinya tabrakan aliran data. Jika salah satu perangkat putus atau terjadi kerusakan pada satu bagian komputer, maka jaringan langsung tidak akan berfungsi sebelum kerusakan tersebut diatasi. 2. Topologi Bintang Deta Mustara : Peranan Sistem Jaringan Komputer Dalam Pengolahan Data Persediaan Pada PT. Artha Sepakat Persada Perkasa, 2009. USU Repository © 2009 Topologi bintang atau yang lebih sering disebut dengan topologi star. Pada topologi ini, kita sudah menggunakan bantuan alat lain untuk mengkoneksikan jaringan komputer. Contoh alat yang digunakan adalah hub, switch dan lainnya. 3. Topologi Cincin Topologi cincin atau yang sering disebut dengan ring topologi adalah topologi jaringan, dimana setiap komputer yang terhubung membuat lingkaran. Dengan arti setiap komputer yang terhubung kedalam satu jaringan saling terkoneksi ke dua komputer lainnya, sehingga membentuk satu jaringan yang sama dengan bentuk cincin. 4. Topologi Pohon Topologi pohon atau disebut juga topologi hirarki dan bisa juga disebut topologi bertingkat, merupakan topologi yang bisa digunakan pada jaringan di dalam ruangan kantor yang bertingkat. 5. Topologi Token Ring Topologi ini hampir sama dengan topologi ring akan tetapi pembuatannya lebih di sempurnakan. http:fleahlit.web.id?p=118, 1. Sharing resources pengaksesan sumber secara bersamaan tanggal akses 3 Oktober 2008 Umumnya perusahaan menggunakan topologi bintangstar karena topologi ini lebih mudah dikoneksikan dengan bantuan alat pengkoneksian jaringan komputer seperti hub. Pemanfaatan sistem jaringan komputer bertujuan untuk: Kita dapat membagi sumber yang ada dalam arti dapat digunakan secara bersama- sama seperti program, peralatan atau peripheral lainnya sehingga dapat dimanfaatkan setiap orang yang ada pada jaringan komputer tanpa harus terpengaruh oleh lokasi. 2. Media komunikasi Dapat memungkinkan terjadinya komunikasi antar pengguna jaringan, baik itu untuk teleconference, instant messaging, chatting, mengirim surat elektronik e- mail maupun mengirim informasi penting lainnya. 3. Integrasi data Dapat mencegah ketergantungan pada komputer pusat dimana setiap proses data tidak harus dilakukan pada satu komputer saja, melainkan dapat didistribusikan ke tempat lainnya atau dengan kata lain, dapat dikerjakan oleh komputer- komputer lain yang ada dalam jaringan. 4. Keamanan data Sistem jaringan komputer dapat memberikan perlindungan terhadap data melalui pengaturan hak akses pengguna dan password serta teknik perlindungan yang lainnya. Deta Mustara : Peranan Sistem Jaringan Komputer Dalam Pengolahan Data Persediaan Pada PT. Artha Sepakat Persada Perkasa, 2009. USU Repository © 2009 5. Untuk mengakses informasi yang ada pada jaringan, contohnya web browsing. Browser web memungkinkan kita untuk melihat informasi yang ada di dalam sebuah web server di suatu tempat di dalam internet. Pengembangan dan pemeliharaan menjadi mudah dan menghemat biaya. Misalnya pada suatu perusahaan dapat menghemat peralatan yang harus digunakan.http:ghanoz2480.wordpress.com20080409pengantar-jaringan- komputer, tanggal akses 3 Oktober 2008

C. Pembelian