Karakteristik Responden Deskripsi Hasil Penelitian

c. PT Federal Internasional Finance cabang Surabaya harapkan mampu memperluas aktivitas pemasarannya dengan jalan mengadakan ekspansi pasar kedaerah lain sehingga dapat semakin berkembang dan maju

4.2. Deskripsi Hasil Penelitian

4.2.1. Karakteristik Responden

Pada penelitian ini, peneliti menyebarkan kuesioner pada 116 orang responden yaitu kolektor atau juru tagih. Untuk memperjelas pembahasan, berikut ini adalah rincian identitas responden yang mengisi kuesioner secara rinci dapat dilihat sebagai berikut : a. Deskripsi Karakteristik responden berdasarkan Umur Dari 116 responden yang menjawab kuesioner yang telah diberikan, dapat diketahui umur dari responden pada tabel dibawah ini : Tabel 4.1. Karakteristik responden berdasarkan Umur No Umur Jumlah Persentase 1 23 - 28 th 56 48.28 2 29 - 34 th 45 38.79 3 35 th 15 12.93 Total 116 100 Sumber : Hasil penyebaran kuesioner Berdasarkan tabel diatas dapat diketahui bahwa sebagian besar responden berusia antara 23-28 tahun yaitu sebanyak 56 orang atau 48,28, kemudian diikuti oleh responden yang berusia 29-34 tahun sebanyak 45 orang atau 38,79 dan sisanya sebanyak 15 orang atau 12,93 berusia lebih dari 35 tahun. b. Deskripsi karakteristik responden berdasarkan Jenis kelamin Dari 116 responden yang menjawab kuesioner yang telah diberikan, dapat diketahui jenis kelamin dari responden pada tabel dibawah ini : Tabel 4.2. Karakteristik responden berdasarkan Jenis Kelamin No Jenis Kelamin Jumlah Persentase 1 Pria 116 100 2 Wanita - - Total 116 100 Sumber : Hasil penyebaran kuesioner Berdasarkan tabel diatas dapat diketahui bahwa sebagian besar responden di dominasi dan seluruhnya berjenis kelamin pria dengan jumlah sebesar 116 orang atau 100, hal ini disebabkan karena area atau ruang lingkup kerja kolektor lebih banyak di luar kantor lapangan. c. Deskripsi Karakteristik responden berdasarkan Pendidikan Dari 116 responden yang menjawab kuesioner yang telah diberikan, dapat diketahui pendidikan dari responden pada tabel dibawah ini : Tabel 4.3. Karakteristik responden berdasarkan Pendidikan No Pendidikan Jumlah Persentase 1 SLTA 105 90,52 2 Diploma 7 6,03 3 Sarjana S1 4 3,45 Total 116 100 Sumber : Hasil penyebaran kuesioner Berdasarkan tabel diatas dapat diketahui bahwa pendidikan akhir yang dicapai oleh responden dalam penelitian ini sebagian besar adalah SLTA Sekolah Lanjutan Tingkat Atas dengan jumlah 105 orang atau 90.52, 7 orang atau 6.03 berpendidikan Diploma, sedangkan Sarjana S1 4 orang atau 3,45.

4.2.2. Deskripsi Variabel Lingkungan Kerja