Tersedianya Fasilitas Internet Secara Merata Di Ruang Publik

6 Mengetahui bentuk kerjasama yang bisa saling menguntungkan melalui pola kerjasama kemitraan UMKM dengan perusahaan PMAPMDN skala besar di DKI Jakarta.

3. Tersedianya Fasilitas Internet Secara Merata Di Ruang Publik

Jakarta sebagai kota yang merupakan simpul hub dalam kegiatan perekonomian regional dan internasional harus memiliki daya saing yang handal sehingga diperlukan strategi yang tepat melalui penyediaan infrastruktur yang memadai, sumber daya yang berkualitas, manajemen pengelolaan kota yang efektif, optimalisasi pasar yang akan memperkuat daya beli masyarakat dan peningkatan daya tarik kota. Untuk itu diperlukan sinergi antara pemerintah, dunia usaha, dan masyarakat yang dilandasi dengan visi yang jauh ke depan, terukur, dan memperhatikan konstelasi persaingan kota lingkup global sehingga kota Jakarta dapat berperan dalam kerangka regionalisasi ekonomi. Untuk menjadi kota internasional yang kompetitif, Jakarta perlu membangun infrastuktur telematika yang maju, modern dan handal. Penggunaan telematika sebagai tulang punggung pembangunan Jakarta menjadi kota pintar yang memanfaatkan teknologi untuk meningkatkan kualitas hidup, meminimalisasi dampak sosial dan lingkungan serta penggunaan energi yang bijaksana dan ramah lingkungan. Pendayagunaan Telematika akan sangat mendukung efektivitas dan efisiensi kegiatan ekonomi kota, terutama pada sektor transportasi,logistik, dan juga sektor lainnya termasuk pendidikan dan kesehatan. Oleh karena itu, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta melalui Dinas Komunikasi Informatika dan Kehumasan berupaya menyediakan fasilitas internet di ruang publik yang dapat diakses warga secara mudah dan bebas biaya. Dalam rangka mencapai hal tersebut, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta selain menggunakan APBD juga menggandeng pihak swasta melalui pemanfaatan Corporate Social Responsibility. Sampai dengan saat ini titik jaringan wifi yang dapat di akses masyarakat adalah 180 titik dimana 37 titik di wilayah Jakarta Utara, 24 titik di kepulauan seribu yang dibangun dengan LAPORAN KINERJA INSTANSI PEMERINTAH PROVINSI DKI JAKARTA TAHUN 2014 III-10 APBD serta 119 titik melalui CSR yang dikoordinasi oleh Dinas Komunikasi Informatika dan Kehumasan. Untuk itu, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta menetapkan satu sasaran, yaitu “Tersedianya Fasilitas Internet Secara Merata Di Ruang Publik” Sasaran Tersedianya Fasilitas Internet Secara Merata Di Ruang Publik diukur dengan IKU “Jumlah titik jaringan wifi dengan kecepatan up to 10 Mbps yang terbangun”, dengan Capaian indikator kinerja rata-rata tahun 2014 sebesar 240. Indikator kinerja sasaran beserta target, realisasi, dan capaian kinerjanya dalam tahun 2014 diuraikan dalam tabel berikut ini: Tabel 3.3 Jumlah Titik Jaringan Wifi No Indikator Kinerja Target Realisasi Jumlah titik jaringan wifi dengan kecepatan up to 10 Mbps yang terbangun 75 titik 180 titik 240 Rata-rata kinerja Realisasi jumlah titik jaringan wifi dengan kecepatan up to 10 Mbps yang terbangun tahun 2014 sebanyak 180 titik mengalami peningkatan sebesar 120 titik atau 200 dari tahun 2013 sebesar 60 titik. Perkembangan jumlah titik jaringan wifi sampai dari 2012 sampai dengan 2014 sebagai berikut: Tabel III.4 Perkembangan jumlah titik jaringan wifi 2012 sampai dengan 2014 Kondisi awal 2012 Realisasi 2013 Realisasi 2014 Jumlah titik jaringan wifi dengan kecepatan up to 10 Mbps yang terbangun 42 titik 60 titik 180 titik akumulasi LAPORAN KINERJA INSTANSI PEMERINTAH PROVINSI DKI JAKARTA TAHUN 2014 III-11 Adapun lokasi Jumlah titik jaringan wifi dengan kecepatan up to 10 Mbps tersebut terletak di wilayah Jakarta Utara sebanyak 37 titik, di wilayah kepulauan seribu yang dibangun dengan APBD sebanyak 24 titik serta 119 titik diperoleh melalui CSR yang dikoordinasikan oleh Dinas Komunikasi Informatika dan Kehumasan.

4. Tersedianya Infrastrukur Energi dan Kelistrikan untuk