Fokus Penelitian Sumber Data Penelitian Tekhnik Pengumpulan Data

data berisi laporan hasil observasi dan wawancara serta bukti-bukti yang disajikan dalam bentuk deskriptif. Peneliti dalam penelitian kualitatif secara langsung mengadakan hubungan dengan informan untuk memperoleh data mendalam guna menjawab rumusan permasalahan mengenai pelaksanaan model Pembelajaran Berbasis Masalah pada mata pelajaran PPKn siswa kelas XI IPS 3 SMA Negeri 1 Balapulang, serta hambatan-hambatan yang ada dalam pelaksanaan Pembelajaran Berbasis Masalah.

B. Lokasi Penelitian

Dalam penelitian ini, peneliti mengambil lokasi di SMA Negeri 01 Balapulang Kabupaten Tegal. Alasan peneliti mengambil lokasi di SMA Negeri 01 Balapulang, karena pada saat observasi awal diketahui pendidik mata pelajaran PPKn sudah melaksanakan pembelajaran dengan menggunakan model pembelajaran berbasis masalah. Hal ini lah yang menjadikan penelitian memilih lokasi ini, untuk mengetahui pelaksanaan model Pembelajaran Berbasis Masalah pada mata pelajaran PPKn di SMA Negeri 01 Balapulang dan hambatan-hambatan dalam pelaksaaan model pembelajaran tersebut.

C. Fokus Penelitian

Fokus penelitian merupakan persoalan apa yang menjadi pusat perhatian, terdapat dua tujuan dalam fokus penelitian. Pertama, penetapan fokus dapat membatasi studi. Kedua, penetapan fokus berfungsi untuk memenuhi kriteria inklusif-eksklusif atau memasukkan-mengeluarkan suatu informasi yang diperoleh di lapangan Meleong, 2000:237. Yang menjadi fokus pada penelitian ini adalah pelaksanaan Pembelajaran Berbasis Masalah pada mata pelajaran pendidikan pancasila dan kewarganegaraan Di SMAN 1 Balapulang. 1. Pelaksanaan model Pembelajaran Berbasis Masalah dalam mata pelajaran Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan kelas XI IPS 3 di SMA Negeri 1 Balapulang yang terdiri dari a Peencanaan Pembelajaran b Pelaksanaan model Pembelajaran Berbasis Masalah c Penilaian Pembelajaran 2. Hambatan-hambatan dalam pelaksanaan model Pembelajaran Berbasis Masalah pada mata pelajaran Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan

D. Sumber Data Penelitian

Dalam penelitian kualitatif orang-orang yang menjadi sumber data disebut informan Nana, 2009:285 dan nantinya akan dijadikan sebagai data primer dalam penelitiaini. Data-data yang digunakan dalam penelitian ini diperoleh dari : 1. Data Primer adalah data yang diperoleh langsung di lapangan oleh orang yang melakukan penelitian. Informan tersebut meliputi : a Pendidik mata pelajaran pendidikan pancasila dan kewarganegaraan b Peserta didik pada saat pembelajaran berlangsung 2. Data Sekunder adalah data tentang pelaksanaan pembelajaran berbasis masalah pada mata pelajaran ppkn di SMAN 1 Balapulang yang diperoleh secara tidak langsung, yang diambil dari sumbernya yaitu tugas-tugas, catatan-catatan dan dokumen lain yang relevan.

E. Tekhnik Pengumpulan Data

Pengumpulan data adalah langkah yang paling strategis, karena tujuan utama penelitian ini adalah mengumpulkan data. Pengumpulan data dilakukan pada kondisi yang alamiah, sumber data primer, dan teknik pengumpulan data lebih banyak pada observasi berperan serta, wawancara mendalam, dan dokumentasi Rachman, 2011:162. Alat dan teknik pengumpulan data yang di gunakan dalam penelitian ini adalah metode observasi, wawancara dan dokumentasi. 1. Observasi Pembelajaran yang dipersiapkan, media pembelajaran, interaksi antara guru dengan peserta didik, aktivitas peserta didik, kegiatan evaluasi. 2. Wawancara Wawancara adalah dialog atau percakapan yang dilakukan untuk memperoleh informasi. Percakapan itu dilakukan oleh kedua belah pihak, yaitu pewawancara interviewer yang mengajukan pertanyaan dan diwawancarai interviewe yang memberikan jawaban atas pertanyaan itu Meleong, 2000:135. Penelitian ini akan menggunakan wawancara mendalam untuk mendapatkan data yang valid dalam penelitian. Wawancara mendalam dimaksudkan untuk mendapatkan data secara mendalam mengenai pelaksanaan model Pembelajaran Berbasis Masalah pada mata pelajaran PPKn siswa kelas XI di SMA Negeri 1 Balapulang. Dalam penelitian ini yang menjadi fokus wawancara adalah guru Mata Pelajaran PPKn Kelas XI dan peserta didik kelas XI SMA Negeri 1 Balapulang. 3. Dokumentasi Dokumentasi adalah metode yang digunakan untuk mencari data mengenai hal-hal variabel yang berupa transkip,notulen, dan sebagainya Arikunto, 2010:201. Metode ini digunakan untuk mencari dan mengumpulkan data serta informasi tertulis yang berhubungan dengan penelitian. Penelitian ini, peneliti akan mengambil atau mengutip dokumen berhubungan dengan pelaksanaan model Pembelajaran Berbasis Masalah, data tersebut digunakan untuk mendukung kelengkapan data penelitian. Dokumentasi tersebut seperti perangkat pembelajaran Pendidikan Kewarganegaraan meliputi RPP. Dokumentasi dalam proses pembelajaran, Gambar yang diperoleh akan dideskripsikan secara jelas dengan menggabungkan hasil wawancara yang dilaksanakan.

F. Validitas Data

Dokumen yang terkait

PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN VALUE CLARIFICATION TECHNIQUE UNTUK MENUMBUHKAN KESADARAN HAK ASASI MANUSIA PADA MATA PELAJARAN PPKn DI KELAS XI SMA NEGERI 1 BANDAR SRIBHAWONO TAHUN 2015

2 14 97

PEMANFAATAN PENGGUNAAN BUKU SISWA MATA PELAJARAN PPKN KELAS XI PADA KURIKULUM 2013 Pemanfaatan Penggunaan Buku Siswa Mata Pelajaran PPKn Kelas Xi Pada Kurikulum 2013 (Studi Kasus pada Siswa Kelas XI IPS 3 di SMA Negeri 1 Gemolong).

0 2 10

PEMANFAATAN PENGGUNAAN BUKU SISWA MATA PELAJARAN PPKN KELAS XI PADA KURIKULUM 2013 Pemanfaatan Penggunaan Buku Siswa Mata Pelajaran PPKn Kelas Xi Pada Kurikulum 2013 (Studi Kasus pada Siswa Kelas XI IPS 3 di SMA Negeri 1 Gemolong).

0 4 19

BAB 1 PENDAHULUAN Pemanfaatan Penggunaan Buku Siswa Mata Pelajaran PPKn Kelas Xi Pada Kurikulum 2013 (Studi Kasus pada Siswa Kelas XI IPS 3 di SMA Negeri 1 Gemolong).

0 2 10

PENGARUH PEMBELAJARAN BERDASARKAN MASALAH TERHADAP KREATIVITAS DAN HASIL BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN PENDIDIKAN KEWARGANEGARAAN DI KELAS, XI SMA NEGERI 1 SALAPIAN KABUPATEN LANGKAT.

0 3 57

PENGELOLAAN MEDIA PEMBELAJARAN BERBASIS KOMPUTER PADA MATA PELAJARAN KIMIA Pengelolaan Media Pembelajaran Berbasis Komputer Pada Mata Pelajaran Kimia Kelas X Sma Negeri 3 Salatiga.

0 1 15

PENGARUH PEMBELAJARAN BERBASIS MASALAH LINGKUNGAN TERHADAP BERPIKIR KRITIS SISWA PADA MATA PELAJARAN GEOGRAFI KELAS XI SMA NEGERI 1 LEMBANG.

1 3 43

PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN BERBASIS FLASH PADA MATA PELAJARAN FISIKA POKOK BAHASAN ELASTISITAS KELAS XI SMA N 1 SUKOREJO.

0 0 150

Perbedaan Hasil Nilai Ulangan Menggunakan Model Pembelajaran Konvensional dengan Konstektual (CTL) Pada Mata Pelajaran Sosiologi Siswa Kelas X SMA Negeri 1 Balapulang Kabupaten Tegal).

0 0 2

EFEKTIVITAS E-LEARNING SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN MATA PELAJARAN TIK KELAS XI DI SMA NEGERI 1 DEPOK.

0 0 111