Kegunaan Penelitian Sistematika Penulisan

13 Berdasarkan kriteria tersebut, peneliti memilih rumah sakit untuk diteliti dalam disertasi ini sebagai berikut : 1. Rumah Sakit Umum Haji Medan yang beralamat di Jl. RS. Haji Medan Estate - Medan, Telp. 061 6619520. 2. Rumah Sakit Islam Malahayati yang beralamat di Jl. Pangeran Diponegoro No. 2-4 Medan, Telp. 061 4518766. 3. Rumah Sakit Umum Muhammadiyah Sumatera Utara yang beralamat di Jl. Mandala By Pass No. 27 Medan, Telp. 061 7348882.

D. Tujuan Penelitian

1. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bentuk-bentuk komunikasi terapeutik yang dilakukan dokter dan paramedis pada fase orientasi orientation, fase kerja working dan fase penyelesaian termination terhadap pasien rawat inap pada Rumah Sakit Umum Haji, Rumah Sakit Islam Malahayati dan Rumah Sakit Umum Muhammadiyah Sumatera Utara di Kota Medan. 2. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan penerapan 6 enam prinsip Komunikasi Islam dalam komunikasi terapeutik yang dilakukan dokter dan paramedis pada fase orientasi orientation, fase kerja working dan fase penyelesaian termination terhadap pasien rawat inap pada Rumah Sakit Umum Haji Medan, Rumah Sakit Islam Malahayati dan Rumah Sakit Umum Muhammadiyah Sumatera Utara di Kota Medan. 3. Penelitian ini juga bertujuan untuk memperoleh sebuah model komunikasi terapeutik dokter dan paramedis atau perawat terhadap pasien yang berpedoman pada 6 enam prinsip Komunikasi Islam yang dapat diterapkan pada rumah sakit bernuansa Islami maupun rumah sakit lainnya.

E. Kegunaan Penelitian

1. Penelitian ini memberikan kontribusi terhadap pengembangan keilmuan komunikasi khususnya komunikasi interpersonal tentang pemahaman terhadap fenomena komunikasi terapeutik yang dilakukan dokter dan paramedis atau perawat pada fase orientasi orientation, fase kerja 14 working dan fase penyelesaian termination terhadap pasien rawat inap pada Rumah Sakit Umum Haji Medan, Rumah Sakit Islam Malahayati, dan Rumah Sakit Muhammadiyah Sumatera Utara di Kota Medan. 2. Hasil dari penelitian ini bermanfaat secara praktis bagi dokter, paramedis atau perawat maupun pengelola rumah sakit untuk mengoptimalkan kemampuan komunikasi terapeutik dalam upaya meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan dan kepuasan pasien sebagai konsumen. 3. Penelitian ini juga menghasilkan model komunikasi terapeutik dokter dan paramedis atau perawat terhadap pasien yang berpedoman pada 6 enam prinsip Komunikasi Islam yang dapat diterapkan pada rumah sakit serta dapat mendukung kebijakan pemerintah untuk meningkatkan kualitas pelayanan pada bidang kesehatan bagi masyarakat.

F. Sistematika Penulisan

Penelitian ini akan mendeskripsikan tidak saja bentuk-bentuk komunikasi terapeutik juga penerapan prinsip-prinsip komunikasi Islam dalam komunikasi terapeutik yang dilakukan oleh dokter dan paramedis terhadap pasien, dan kepuasan pasien mengenai pelayanan kesehatan pada 3 tiga rumah sakit bernuansa Islami di Kota Medan. Hasil pengamatan empiris tentang kajian ini dituangkan dalam sistematika penulisan dalam bentuk rencana sistimatika sebagai berikut :

Bab I : Merupakan Pendahuluan yang akan menguraikan, Latar Belakang

Masalah, Rumusan Masalah, Batasan Istilah, Tujuan Penelitian, Kegunaan Penelitian, dan Sistematika Penulisan.

Bab II : Merupakan Landasan Teoritis penelitian yang memaparkan teori

tentang Pengertian dan Definisi Komunikasi Antarmanusia, Komunikasi Terapeutik Sebagai Komunikasi Interpersonal, Tujuan dan Manfaat Komunikasi Terapeutik, Prinsip Dasar Komunikasi Terapeutik, Bentuk-bentuk Komunikasi Terapeutik, Tahapan Atau Fase Dalam Komunikasi Terapeutik, Teori Tentang Pelayanan Terhadap Konsumen, Teori Tentang Kepuasan Pasien, Faktor-Faktor 15 Yang Mempengaruhi Kepuasan Pasien, Komunikasi Islam dan Prinsip-Prinsip Komunikasi Islami, dan Kajian Terdahulu.

Bab III : Merupakan Metodologi Penelitian yang menjelaskan tentang

Pendekatan Penelitian, Jenis Penelitian, Lokasi Penelitian, Waktu Penelitian, Subjek, Informan dan Objek Penelitian, Sumber Data Penelitian, Teknik Pengumpulan Data, Teknik Analisis Data, Teknik Keabsahan Data, serta Instrumen dan Alat Bantu.

Bab IV : Menguraikan hasil dan pembahasan penelitian berupa Deskripsi

Rumah Sakit Bernuansa Islami Yang Diteliti di Kota Medan yang memaparkan hasil dan pembahasan penelitian tentang : Profil dan Sejarah Lahirnya Rumah Sakit Bernuansa Islami di Kota Medan yang terdiri dari Rumah Sakit Umum Haji Medan, Rumah Sakit Islam Malahayati, dan Rumah Sakit Umum Muhammadiyah Sumatera Utara, Visi dan Misi Rumah Sakit, Tujuan dan Sasaran Rumah Sakit, Sumber Daya Manusia, Sarana dan Prasarana, Fasilitas dan Pelayanan Unggulan Rumah Sakit; Temuan Utama Penelitian yang memaparkan tentang : Profil Informan, Pemahaman Terhadap Komunikasi Terapeutik, Tujuan dan Manfaat Komunikasi Terapeutik, Proses Komunikasi Terapeutik, Bentuk- bentuk Komunikasi Terapeutik Yang Dilakukan Dokter dan Paramedis atau Perawat; serta Pembahasan Hasil Penelitian yang membahas tentang Komunikasi Terapeutik Dalam Perspektif Teori Komunikasi Interpersonal dan Komunikasi Terapeutik Dalam Perspektif Komunikasi.

Bab V : Merupakan Simpulan dan Saran yang memuat tentang simpulan

dan saran dari penelitian ini. 16

BAB II LANDASAN TEORI

A. Pengertian dan Definisi Komunikasi Interpersonal