Karakteristik Strategi Active Learning

29 yang dapat memperdalam pembelajaran dan memperkuat daya ingatan siswa. Guru pun dituntut untuk selalu mendesain pembelajaran dengan suasana yang dinamis, penuh aktivitas, dan selalu memperhatikan karakteristik siswa dalam setiap desain pembelajaran yang dibuat.

2. Karakteristik Strategi Active Learning

Hamzah B. Uno dan Nurdin Mohamad 2011: 33 mengemukakan bahwa proses pembelajaran yang lebih mengaktifkan siswa memiliki ciri- ciri sebagai berikut. a. Siswa aktif mencari atau memberikan informasi, bertanya bahkan dalam membuat kesimpulan. b. Adanya interaksi aktif secara terstruktur dengan siswa c. Adanya kesempatan bagi siswa untuk menilai hasil karyanya sendiri. d. Adanya pemanfaatan sumber belajar secara optimal. Pembelajaran aktif merupakan pembelajaran yang mengarah pada pengoptimalisasian pelibatan intelektual-emosional dan fisik siswa. Hal ini diarahkan agar siswa dapat memperoleh dan memproses pengetahuan, keterampilan, sikap, dan nilai. Menurut Dimyati dan Mudjiono Mulyani Sumantri, 1999: 108, ciri-ciri pembelajaran aktif yang diterapkan di sekolah antara lain: pembelajaran yang dilaksanakan berpusat pada kepentingan peserta didik, guru berperan sebagai pembimbing bagi terjadinya pengalaman belajar peserta didik, dan tujuan kegiatan belajar berorientasi pada perkembangan kemampuan siswa secara utuh dan seimbang. 30 Ciri-ciri pembelajaran aktif dalam panduan pembelajaran model Active Learning in School Hamzah B. Uno, 2011: 75 antara lain: a. Pembelajaran berpusat pada siswa b. Pembelajaran terkait dengan kehidupan nyata c. Pembelajaran mendorong anak untuk berpikir tingkat tinggi d. Pembelajaran melayani gaya belajar yang berbeda-beda e. Pembelajaran mendorong anak untuk berinteraksi multiarah siswa- guru f. Pembelajaran menggunakan lingkungan sebagai media atau sumber belajar g. Penataan lingkungan belajar memudahkan siswa untuk melakukan kegiatan belajar h. Guru memantau proses belajar siswa i. Guru memberikan umpan balik terhadap hasil kerja anak. Berdasarkan penjelasan di atas dapat disimpulkan bahwa karakteristik pembelajaran aktif secara umum adalah pembelajaran yang berpusat pada siswa, pembelajaran yang melayani berbagai gaya belajar siswa, pembelajaran yang menjadikan guru sebagai fasilitator, serta pemanfaatan media dan penataan lingkungan belajar menjadi salah satu daya dukung bagi keberhasilan pembelajaran.

3. Kelebihan Strategi Active Learning