Visi PT. BPR Mitradana Madani Medan Misi PT. BPR Mitradana Madani Struktur Organisasi Perusahaan dan Uraian Tugas

PT. BPR Mitradana Madani Cabang Utama Medan mempunyai strategi bisnis dalam menjalankan usahanya yaitu: a. Membangun Sumber Daya Manusia SDM yang profesional, handal, dan terpercaya dalam mengelola Bank Perkreditan Rakyat. b. Membangun sistem informasi teknologi dan audit BPR yang handal. c. Membangun risk management yang handal.

4.2. Visi dan Misi PT. BPR Mitradana Madani Medan

4.2.1. Visi PT. BPR Mitradana Madani Medan

1. Membangun usaha perbankan yang mandiri dan berperan aktif dalam pembangunan Usaha Kecil Menengah UKM dan sekaligus merupakan lembaga penyimpanan dana masyarakat yang terpercaya. 2. Berperan aktif dalam pengembangan aktivitas usaha masyarakat guna mencapai kesejahteraan dan kemakmuran masyarakat banyak.

4.2.2. Misi PT. BPR Mitradana Madani

1. Memenuhi kebutuhan dana pihak Usaha Kecil Menengah dalam pembangunan usaha dengan pemberian pinjaman dana modal kerja, pinjaman investasi sesuai dengan kebutuhan dan kelayakan usaha tersebut. 2. Membantu pihak Usaha Kecil Menengah dalam mengembangkan usahanya dengan memberikan jasa konsultasi manajemen usaha dan pemasaran produk- produk Usaha Kecil Menengah. Universitas Sumatera Utara 3. Membantu pemerintah dalam rangka menciptakan masyarakat yang bank minded khususnya pelaku Usaha Kecil Menengah. 4. Menggalang penyimpanan dana dari masyarakat sebagai usaha untuk membentuk masyarakat yang gemar menabung. 5. Menciptakan lembaga keuangan mikro dengan sistem pelayanan dan Sumber Daya Manusia yang handal dan terpercaya.

4.2.3. Struktur Organisasi Perusahaan dan Uraian Tugas

Suatu struktur organisasi merinci pembagian aktivitas kerja dan menunjukkan bagaimana berbagai aktivitas tersebut berkaitan satu sama lain struktur organisasi selain itu juga menunjukkan hierarki organisasi dan struktur berwenang serta menunjukkan hubungan pelaporannya. Struktur organisasi yang diterapkan oleh PT. BPR Mitradana Madani adalah struktur organisasi berbentuk garis dan staf, di mana pelimpahan wewenang berlangsung secara vertikal dari pimpinan tertinggi sampai pada unit-unit di bawahnya. Pimpinan dipegang oleh seorang direktur utama dan dibantu oleh seorang direktur yang membawahi kepala-kepala divisi lainnya. Gambar uraian tugas dan wewenang manajer berdasarkan struktur organisasi tersebut adalah: Universitas Sumatera Utara Sumber: Data PT. BPR Mitradana Madani, 2010 Gambar 4.1. Struktur Organisasi PT. BPR Mitradana Mandiri RUPS DEKOM DIREKSI KAB. MARKETING KAB. OPERASIONAL KEPALA CABANG AO CS AO TELLER KOLLEKTOR AKUNTANSI STAFF RAMEDIAL ADMIN KREDIT SATPAM OFFICE BOY CS ADMIN UMUM STAFF RAMEDIAL AO TELLER SATPAM AO AKUN TANSI OFFICE BOY AO AO ADMIN KREDIT Universitas Sumatera Utara

1. Dewan Komisaris

Tugas Pokok: a. Melakukan pengawasan atas seluruh kegiatan operasional bank yang dijalankan Direksi. b. Mendampingi Direksi dalam berhubungan dengan pihak ketiga sesuai ketentuan Anggaran Dasar. c. Mengevaluasi kinerja Direksi agar tidak menyimpang dari Anggaran Dasar, program kerja dan peraturan perundang-undangan yang berlaku. d. Membantu Direksi untuk menemukan solusi atas masalah-masalah yang berkaitan dengan operasional bank. e. Melaporkan hasil pengawasan operasional bank kepada Bank Indonesia. f. Melakukan rapat evaluasi dengan Direksi. g. Mewakili Direksi untuk sementara waktu, jika seluruh anggota direksi berhalangan danatau berhenti. h. Memimpin Rapat Umum Pemegang Saham, dalam hal Direksi tidak hadir.

2. Direksi

Tugas Pokok: a. Menetapkan peraturan perusahaan. b. Merencanakan, menetapkan sistem operasional bank. c. Menetapkan strategi pencapaian visi dan misi bank. Universitas Sumatera Utara