Pengertian Komunikasi Proses Komunikasi Klasifikasi Komunikasi

BAB II LANDASAN TEORITIS

II.1. Komunikasi

II.1.1. Pengertian Komunikasi

Setiap orang yang hidup dalam masyarakat, secara kodrati senantiasa terlibat dalam komunikasi. Terjadinya komunikasi adalah sebagai konsekuensi hubungan sosial social relations. Masyarakat paling sedikit terdiri dari dua orang yang saling berhubungan satu sama lain, karena berhubungan, menimbulkan interaksi sosial social interaction. Secara etimologis, istilah komunikasi berasal dari bahasa latin “communicatio”. Istilah ini bersumber dari perkataan “communis” yang berarti sama, sama disini maksudnya sama makna atau sama arti Efendi, 1992:3. Jadi komunikasi terjadi apabila terdapat kesamaan makna mengenai suatu pesan yang disampaikan oleh komunikator dan diterima oleh komunikan. Hakikat komunikasi adalah proses pernyataan antar manusia, yang dinyatakan itu adalah pikiran atau perasaan seseorang kepada orang lain dengan menggunakan bahasa sebagai alat penyalurnya. Dalam kehidupan sehari-hari, kita selalu berkomunikasi dengan tujuan tertentu. Adapun tujuan komunikasi, yaitu: 1. Mengubah sikap 2. Mengubah opini 3. Mengubah perilaku 4. Mengubah masyarakat Universitas Sumatera Utara

II.1.2. Proses Komunikasi

Dalam proses komunikasi ada sejumlah komponen atau unsur yang merupakan persyaratan terjadinya komunikasi Efendi, 1992:6, yaitu: 1. Komunikator : orang yang menyampaikan pesan. 2. Pesan : pernyataan yang didukung oleh lambing. 3. Komunikan : orang yang menerima pesan. 4. Media : sarana atau saluran yang mendukung pesan bila komunikan jauh tempatnya atau banyak jumlahnya. 5. Efek : dampak sebagai pengaruh dari pesan.

II.1.3. Klasifikasi Komunikasi

Ditinjau dari sifatnya komunikasi diklasifikasikan sebagai berikut Effendy, 1993:53: 1. Komunikasi verbal verbal communication, dibagi atas: a. Komunikasi lisan oral communication b. Komunikasi tulisan written communication 2. Komunikasi nonverbal nonverbal communication, dibagi atas: a. Komunikasi kial gesturalbody communication b. Komunikasi gambar pictorial communication 3. Komunikasi tatap muka face-to-face communication 4. Komunikasi bermedia mediated communication Universitas Sumatera Utara

II.1.4. Karakteristik Komunikasi