Mutasi Promosi Demosi URAIAN MATERI 1. Pengertian Kompetensi

61 Direktorat Pembinaan SMK 2013 Etika Profesi Dan Profesional Bekerja

d. Pengembangan karir

Karir adalah perjalanan yang dilalui seseorang selama hidupnya. Karir dapat juga diartikan sebagai semua pekerjaan atau jabatan yang ditangani atau dipegang selama kehidupan kerja seseorang. dengan demikian karir menunjukan perkembangan karyawan secara individual dalam jenjang jabatan atau kepangkatan yang dapat dicapai selama masa kerja dalam suatu organisasi. Berdasarkan deinisi di atas, maka dpat disimpulkan bahwa karir merupakan rangkaian atau urutan posisi pekerjaan atau jabatan yang dipegang selama kehidupan kerja seseoarang. Dalam menjalani suatu karir tertentu, bisa saja individu mengalami kejenuhan karena ia terlalu lama berada pada posisi yang sama. Untuk mengatasi hal ini diperlukan adanya suatu pengembangan karir. Pengembangan karir sangat diharapkan oleh setiap karyawan, karena dengan pengembangan ini individu akan mendapatkan hak-hak yang lebih baik daripada apa yang diperoleh sebelumnya, baik material maupun nonmaterial seperti status sosial, perasaan bangga dan sebagainya. Pengembangan karir mengandung tiga unsur pokok, yaitu sebagai berikut. 1. Membantu karyawan dalam menilai kebutuhan karirnya sendiri. 2. Mengembangkan kesempatan-kesempatan karir yang ada dalam organisasi. 3. Menyesuaikan kebutuhan dan kemampuan karyawan dengan kesempatan-kesempatan karir. Sesuai dengan tiga unsur di atas di harapkan karir karyawan merupakan suatu unsur yang sangat penting dan sifatnya pribadi .Oleh karena itu ,organisasi harus memberi kebebasan kepada karyawan untuk mengambil keputusan sendiri mengenai tujuan serta kesempatan menjalani karirnya. Pengembangan karir dapat dilakukan melalui mutasi,promosi ,dan demosi.

1. Mutasi

Mutasi adalah satu perubahan posisijabatantempatpekerjaan yang dilakukan dalam suatu organisasio pada tingkat jabatan yang sama. Prinsip mutasi adalah memindahkan karyawan kepada posisi yang tepat dan pekerjaan yang sesuai agar semangat dan produktivitas kerjanya meningkat. Tujuan lainnya adalah untuk meningkatkan eisiensi dan efektivitas kerja karyawan. Mutasi merupakan salah satu tindak lanjut yang dilakukan dari hasil penilaian prestasi kerja. Dengan adanya mutasi diharapkan dapat memberikan uraian pekerjaan, sifat pekerjaan, lingkungan pekerjaan, atau alat-alat kerja yang lebih cocok bagi seorang karyawan Direktorat Pembinaan SMK 2013 Etika Profesi Dan Profesional Bekerja 62

2. Promosi

Promosi adalah perpindahan karyawan ke jabatan yang lebih tinggi di dalam suatu organisasiperusahaan sehingga kewajiban, hak, status, dan penghasilannya semakin besar. Promosi memberikan peran penting bagi setiap karyawan, bahkan menjdi idaman yang selalu dinanti-nantikan. Dengan promosi berarti ada kepercayaan dan pengakuan mengenai kemampuan serta kecakapan karyawan untuk menduduki jabatan yang lebih tinggi.

3. Demosi

Demosi adalah perpindahan karyawan dari suatu jabatan ke jabatan yang lebih rendah di dalam satu organisasiperusahaan. dengan demikian wewenang, tanggung jawab, pendapatan serta statusnya semakin rendah. Dengan kata lain demosi adalah penurunan pangkat jabatan seseorang dalam suatu organisasi. Demosi biasanya dilakukan untuk memberikan pelajaran atau bentuk suatu hukuman bagi seorang karyawan. Biasanya karyawan yang tidak mampu melaksanakan tugas- tugasnya pada jabatannya akan mengalami demosi ke jabatan yang lebih rendah.

C. RANGKUMAN

1. Kompetensi dapat dibagi 3 tiga kategori yaitu Core Competencies, Threshold compentencies da diferentiating competiencies. 2. Mengelola kompetensi personal dapat dilakukan dengan cara-cara sebagai berikut: a. Pelatihanpendidikan b. Menjaga kepribadian yang baik dan Prensentasi pribadi c. Pengembangan karir 3. Pelatihan adalah suatu bagian pendididkan yang menyangkut proses belajar untuk memperoleh dan meningkatkan keterampilan, dalam waktu yang relative singkat dan dengan metode yang mengutamakan praktek daripada teori 4. Tujuan pelatihan adalah sebagai usaha untuk memperbaiki dan mengembangkan sikap, tingkah laku dan pengetahuan individu.