Sejarah Sekolah Hasil Penelitian 1. Gambaran Umum SMA Negeri 8 Yogyakarta

58

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

A. Hasil Penelitian 1. Gambaran Umum SMA Negeri 8 Yogyakarta

a. Sejarah Sekolah

Berdasarkan Surat Keputusan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nomor 235O1973 tertanggal 18 Desember 1973. Sekolah Menengah Penbangunan Persiapan SMPP di Indonesia sejumlah 34 buah sekolah termasuk SMPP 10 Yogyakarta, pada hari Selasa Pahing tanggal 8 Januari 1974 kegiatan belajar mengajar SMPP 10 Yogyakarta dengan menempati gedung baru berlantai dua di Sidobali, Muja-muju Umbulharjo Yogyakarta. Sebagai penyelenggara kegiatan proses belajar mengajar di serahkan SMA Negeri 5 Yogyakarta yang waktu itu dipimpin oleh Bapak R. Muh. Solihin, dengan jumlah siswa 196 orang terbagi dalam 5 kelas. Pada tanggal 1 April 1975 sejumlah 21 orang guru dan 12 orang karyawan tata usaha dengan resmi dimutasi dari SMA Negeri 5 Yogyakarta ke SMPP 10 Yogyakarta. Pada tahun pelajaran 1976 SMA 5 Yogyakarta dipindahkan ke lokasi baru yaitu desa Tinalan Kecamatan Kota gede Yogyakarta, oleh karena itu SMPP 10 Yogyakarta harus berusaha melengkapi meja dan kursi siswa yang jumlahnya tidak sedikit. Riwayat Singkat SMA Negeri 8 Yogyakarta tidak dapat meninggalkan riwayat SMPP 10 Yogyakarta, karena secara kelembagaan SMA Negeri 8 Yogyakarta adalah nama baru SMPP 10 Yogyakarta. Perubahan nama berdasarkan surat Keputusan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan No.0353O1985 tertanggal 8 Agustus 1985, tentang perubahan nama Sekolah 59 Menengah Pembangunan Persiapan SMPP menjadi Sekolah Menengah Atas Tingkat Atas SMA. Selanjutnya dengan instruksi Kepala Kantor Wilayah Departemen Pendidikan dan Kebudayaan Nomor 01F96 tertanggal 17 Januari 1986 tentang perubahan nama SMPP 10 Yogyakarta menjadi SMA Negeri 8 Yogyakarta. SMA Negeri 8 Yogyakarta merupakan salah satu sekolah menengah atas yang ada di Kota Yogyakarta. Masa pendidikan SMA Negeri 8 Yogyakarta ditempuh dalam kurun waktu 3 tahun, sama seperti pendidikan SMA di Indonesia pada umunya. Ditempuh mulai dari kela X sampai dengan kelas XII. Dan terdiri dari dua bagia yaitu Kelas IPA dan Kelas IPS, serta ditambah kelas Cerdas Istimewa. SMA Negeri 8 Yogyakarta memiliki lingkungan sekolah yang strategis. Karena termasuk dalam pusat kota, maka sekolah ini juga dekat dengan beberapa fasilitas penunjang antara lain seperti halte bus trans jogja, balai kota, tempat fotocopy, dan masih banyak lainnya. Selain itu lingkungan di dalam sekolah juga termasuk asri dan dapat dikatakan mendukung kegiatan belajar siswa. Dengan kata lain sekolah ini banyak diminati oleh orangtua atau wali murid untuk menyekolahkan anak mereka ke jenjang pendidikan menengah atas. Dan sekolah ini merupakan salah satu sekolah favorit di Kota Yogyakarta.

b. Visi dan Misi Sekolah