Jenis Penelitian Waktu Penelitian dan Lokasi Penelitian Subjek Penelitian dan Objek Penelitian Jenis Data yang Diperlukan Data yang Diperlukan

49

BAB III METODOLOGI PENELITIAN

A. Jenis Penelitian

Penelitian ini menggunakan metode penelitian studi kasus di PT Madubaru Yogyakarta PGPS Madukismo. Penelitian dilaksanakan secara langsung di perusahaan atau lokasi penelitian dengan maksud untuk mendapatkan data. Data tersebut digunakan penulis untuk menganalisis dan memberikan usulan rancangan sistem penggajian bagi PT Madubaru Yogyakarta PGPS Madukismo.

B. Waktu Penelitian dan Lokasi Penelitian

1. Waktu Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Desember 2012 sampai Maret 2013. 2. Lokasi Penelitian dilaksanakan di PT Madubaru Yogyakarta PGPS Madukismo yang beralamatkan di Tromol Pos 49, Padokan, Tirtonirmolo, Kasihan Bantul, Yogyakarta, 55181.

C. Subjek Penelitian dan Objek Penelitian

1. Subjek Penelitian a. Bagian Kepegawaian. b. Bagian Pencatat Waktu. c. Bagian Pembuat Daftar Gaji. d. Bagian Akuntansi. e. Bagian Keuangan. 2. Objek Penelitian a. Dokumen atas kegiatan penggajian karyawan. b. Prosedur sistem penggajian karyawan.

D. Jenis Data yang Diperlukan

1. Data Primer Yaitu jenis data yang didapatkan melalui pengamatan secara langsung pada objek penelitian yaitu sistem penggajian perusahaan PT Madubaru Yogyakarta PGPS Madukismo. Data ini dapat berupa daftar gaji, slip gaji, bukti kas keluar, dan daftar hadir karyawan. 2. Data Sekunder Yaitu jenis data yang digunakan sebagai pelengkap data primer berupa dokumen potongan pajak penghasilan.

E. Data yang Diperlukan

1. Sejarah atau Gambaran Umum Perusahaan Sejarah atau gambaran umum perusahaan dapat membantu proses penelitian dalam memberikan gambaran perusahaan secara umum. 2. Struktur organisasi Struktur organisasi perusahaan dapat membantu proses penelitian dalam memberikan gambaran pemisahan wewenang terkait dengan proses penggajian karyawan perusahaan. 3. Dokumen Dokumen terkait dengan kegiatan penggajian karyawan perusahaan. 4. Prosedur Prosedur yang mengatur sistem penggajian karyawan perusahaan, dan prosedur pengendalian atas penerapan sistem perusahaan.

F. Teknik Pengumpulan Data