Pengertian Produk Kualitas Produk

B. Pengertian Persepsi Kualitas

Menurut William J. Stanton dalam buku Setiadi 2003: 160 “persepsi dapat didefinisikan sebagai makna yang kita pertalikan berdasarkan masa lalu, stimuli rangsangan-rangsangan yang kita terima melalui panca indera”. “Persepsi adalah proses dengan apa seseorang memilih, mengatur dan menginterprestasi informasi” Boyd et.al, 2000: 133. Persepsi setiap orang terhadap suatu objek akan berbeda-beda. Persepsi tersebut dipengaruhi oleh pikiran dan lingkungan sekitarnya. Bila bicara soal persepsi kualitas, maka terdapat kualitas objektif dan kualitas menurut persepsi konsumen. “Persepsi kualitas dapat didefinisikan sebagai persepsi pelanggan terhadap keseluruhan kualitas atau keunggulan suatu produk atau jasa layanan berkaitan dengan apa yang diharapkan” Durianto et.al, 2001: 96.

C. Pengertian Produk

Menurut Simamora 2001: 139 “produk adalah segala sesuatu yang dapat ditawarkan kepada pasar untuk diperhatikan, dibeli, digunakan atau dikonsumsi yang dapat memuaskan kebutuhan atau kemauan”. “Produk adalah apa saja yang dapat memenuhi keinginan atau kebutuhan dalam hal penggunaan, konsumsi” Boyd et.al, 2000: 264. Menurut Kismono 2001: 326 “produk dalam istilah pemasaran marketing adalah bentuk fisik barang yang ditawarkan dengan seperangkat citra image dan jasa service yang digunakan untuk memuaskan kebutuhan”. Jadi produk merupakan segala sesuatu yang dapat ditawarkan produsen untuk diperhatikan, diminta, dicari, dibeli, digunakan atau dikonsumsi sebagai Universitas Sumatera Utara pemenuhan kebutuhan dan keinginan pasar yang bersangkutan. Produk dibeli oleh konsumen karena dapat memenuhi kebutuhan tertentu atau memberi manfaat tertentu. Karakteristik produk tidak hanya meliputi aspek fisik produk tangible features, tetapi juga aspek non fisik intangible features seperti citra dan jasa yang tidak dapat dilihat.

D. Kualitas Produk

Menurut Simamora 2001: 147 “kualitas adalah kemampuan suatu produk untuk memenuhi fungsi-fungsinya”. Dimensi kualitas meliputi daya tahan, keandalan kemampuan selalu dalam keadaan baik atau siap pakai, presisi, kemudahan mengoperasikan dan mereparasi dan atribut-atribut lain yang bernilai. Ada dua hal yang perlu diperhatikan yaitu tingkat dan konsistensi kualitas. Tingkat kualitas produk tidak selalu harus tinggi. Kualitas bisa saja rendah, sedang atau tinggi sesuai dengan positioning yang diinginkan. Misalnya, kalau produk diposisikan sebagai produk murah dan sasarannya adalah masyarakat berpendapatan, maka akan berlebihan jika kualitas produk dibuat istimewa. Lain halnya jika produk diposisikan sebagai produk spesial berharga premium, maka kualitas produk harus istimewa. Jadi kualitas produk harus disesuaikan dengan posisi produk dalam pasar market positioning. Menurut David Garvin dalam buku Durianto et.al 2001: 98, dimensi persepsi kualitas produk terdiri dari 6 dimensi yaitu: 1. Kinerja, hal ini berkaitan dengan aspek fungsional suatu barang dan merupakan karakteristik utama yang dipertimbangkan konsumen dalam membeli barang tersebut. Universitas Sumatera Utara 2. Pelayanan, mencerminkan kemampuan memberikan pelayanan pada produk tersebut. 3. Ketahanan, mencerminkan umur ekonomis dari produk tersebut. 4. Keandalan, melibatkan konsistensi dari kinerja yang dihasilkan suatu produk dari satu pembelian ke pembelian berikutnya. 5. Karakteristik produk, melibatkan bagian-bagian tambahan dari produk feature. 6. Kesesuaian dengan spesifikasi, merupakan pandangan mengenai kualitas proses manufaktur tidak ada cacat produk sesuai dengan spesifikasi yang telah ditentukan dan teruji.

E. Pengertian Merek

Dokumen yang terkait

Analisis Harapan Dan Persepsi Mahasiswa Terhadap Kualitas Pelayanan Administrasi Pada Departemen Manajemen Fakultas Ekonomi USU

2 45 120

Analisis Pengaruh Persepsi Kualitas Produk Sepeda Motor Honda Terhadap Loyalitas Konsumen Pada Mahasiswa Fakultas Ekonomi Universitas Sumatera Utara (USU)

0 29 114

ANALISIS POSITIONING HANDPHONE MEREK NOKIA BERDASARKAN PERSEPSI KONSUMEN TERHADAP ATRIBUT PRODUK DI KOTA JEMBER

1 19 146

Pengaruh Kualitas Produk Terhadap Loyalitas Konsumen Pengguna Ponsel Merek Nokia.

0 0 26

Analisis Perbandingan Persepsi Konsumen Antara Handphone Merek Nokia dan Handphone Merek Siemens Pada Mahasiswa Fakultas Ekonomi Universitas Kristen Maranatha.

0 0 19

Analisis pengaruh kepuasan terhadap loyalitas konsumen handphone merk Nokia : studi kasus pada mahasiswa Universitas Sanata Dharma Fakultas Ekonomi jurusan Manajemen.

0 0 109

Analisis pengaruh kepuasan terhadap loyalitas konsumen handphone merk Nokia : studi kasus pada mahasiswa Universitas Sanata Dharma Fakultas Ekonomi jurusan Manajemen.

0 0 109

PENGARUH KUALITAS PRODUK DAN KEPUASAN KONSUMEN TERHADAP LOYALITAS MEREK HANDPHONE NOKIA DI SURABAYA TIMUR.

0 0 104

ANALISIS PENGARUH SIKAP KONSUMEN TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN HANDPHONE BLACKBERRY PADA MAHASISWA MANAJEMEN EKSTENSI FAKULTAS EKONOMI USU

0 0 10

1 BAB I PENDAHULUAN - Analisis Perbandingan Persepsi Konsumen Antara Handphone Merek Nokia dan Handphone Merek Siemens Pada Mahasiswa Fakultas Ekonomi Universitas Kristen Maranatha - MCUrepository

0 1 8