Instrumen Penelitian Teknik Pengumpulan Data Teknik Pengolahan Data dan Analisis Data

diambil semua, sehingga penelitiannya merupakan penelitian populasi”. Selanjutnya, jika jumlahnya besar dapat diambil antara 10-15 atau lebih, tergantung setidak-tidaknya dari kemampuan peneliti dilihat dari segi waktu, tenaga dan dana. 19 Sampel adalah bagian dari jumlah dan karakteristik yang dimiliki oleh populasi tersebut. Bila populasi besar, dan peneliti tidak mungkin mempelajari semua yang ada pada populasi, maka peneliti dapat menggunakan sampel yang diambil dari populasi itu. Apa yang dipelajari dari sampel itu, kesimpulannya akan diberlakukan untuk populasi. Untuk itu sampel yang diambil dari populasi harus betul-betul representatif mewakili. 20 Dalam penelitian ini, populasi berjumlah 143 Orang, dan peneliti akan mengambil sampel sebesar 25 dari keseluruhan jumlah dosen di Fakultas Dakwah dan Komunikasi yang ada. Adapun teknik pengambilan sampel, dengan teknik acak sederhana random sampling, sehingga sampel yang diambil berjumlah 35 orang.

5. Instrumen Penelitian

Dalam penelitian ini peneliti menggunakan angket dengan 40 item pertanyaan yang terdiri 6 kelompok, yaitu: a. Kesetaraan gender, terdiri dari 8 item pertanyaan b. Profesi, terdiri dari 7 item pertanyaan c. Jenjang pendidikan, terdiri dari 6 item pertanyaan d. Keadilan, terdiri dari 6 item pertanyaan e. Peluang kerja di ranah publik, terdiri dari 8, item pertanyan f. Skill atau keahlian, terdiri dari 5 item pertanyaan

6. Teknik Pengumpulan Data

Adapun untuk pelaksanaan penelitian ini, teknik pengumpulan data yang akan dilakukan adalah melalui: a. Angket atau Kuisioner, yaitu dengan cara memberikan beberapa pertanyaan kepada dosen-dosen di Fakultas Dakwah dan Komunikasi berupa kertas kuisioner untuk dijawab. Angket adalah suatu alat pengumpulan data berisi daftar pertanyaan secara tertulis yang ditujukan 19 Suharsimi Arikunto, Dasar-Dasar Evaluasi Pendidikan, Jakarta: Bumi Aksara, 1996, h. 107. 20 Sugiyono, Metode Penelitian Pendidikan, Pendeketan Kuantitatif, Pendekatan Kualitatif, dan RD, Bandung: Alfabeta, 2008, h. 118 angket bisa tertutup berstruktur bisa juga terbuka tidak berstruktur. 21 b. Interview atau wawancara, yaitu suatu teknik pengumpulan data apabila peneliti ingin melakukan studi pendahuluan untuk menentukan permasalahan yang harus diteliti, dan juga apabila peneliti ingin mengetahui hal-hal dari responden yang lebih mendalam dan jumlah respondenya sedikit kecil. Wawancara dapat dilakukan secara terstruktur maupun tidak terstruktur, dan dapat dilakukan melalui tatap muka face to face . 22 c. Dokumentasi, yaitu dengan mengumpulkan data-data melalui buku-buku, majalah dan lain sebagainya.

7. Teknik Pengolahan Data dan Analisis Data

Setelah data terkumpul dari hasil pengumpulan data, perlu segera digarap oleh staf peneliti, khususnya yang bertugas mengolah data. Di dalam buku lain sering disebut pengolahan data. Ada yang menyebutnya data preparation , adapula data analysis analisis data. 23 Adapun teknik analisis data dari penelitian ini adalah dengan cara menghitung rata-rata, yaitu: ∑ = − n x X RATA RATA MEAN Ada beberapa teknis analisis data yang lainnya, selain cara di atas, yaitu: a. Editing, yaitu memeriksa jawaban-jawaban responden untuk diteliti, telaah dan dirumuskan pengelompokannya untuk memperoleh data yang benar-benar sempurna b. Tabulating, yaitu mentabulasikan memindahkan jawaban-jawaban responden dalam tabel, kemudian dicari prosentasenya untuk dianalisa c. Analisa dan interpretasi, yaitu membunyikan data kuantitatif dalam bentuk verbal kata-kata, sehingga presentase menjadi lebih bermakna d. Kesimpulan, yaitu peneliti memberikan kesimpulan dari hasil analisa dan interpretasi data.

E. Tinjauan Pustaka