Uji Homogenitas Pengujian Persyaratan Analisis

monoton dibandingkan dengan menggunakan metode menulis berantai. Hal ini mengakibatkan pengetahuan dan kemampuan yang dimiliki siswa akan terbatas pada apa yang diberikan guru. Dalam proses pembelajaran pun ditemukan beberapa siswa lebih memilih berbicara dengan teman sebangku dan ada pula siswa yang mengganggu temannya. Hal tersebut mengakibatkan siswa kurang dapat menangkap dan menerima materi yang disampaikan guru, sehingga berpengaruh pada hasil belajar yang kurang maksimal. Berdasarkan dari hasil penelitian dan pengolahan data dapat diketahui bahwa hasil tes keterampilan menulis karangan siswa kelompok eksperimen lebih baik dibandingkan dengan kelompok kontrol. Adanya perbedaan hasil belajar antara kelompok eksperimen dengan kelompok kontrol dikarenakan pada kelompok eksperimen diterapkan metode menulis berantai, sedangkan di kelompok kontrol hanya diterapkan metode konvensional. Terbukti dalam hasil pengolahan data pada nilai posttest kelompok eksperimen dan kelompok kontrol yang sudah dianalisis menunjukkan hasil yang signifikan yaitu 0,005 0,05. Berarti perlakuakn yang diterapkan pada kelompok eksperimen yaitu penggunaan metode menulis berantai betpengaruh terhadap keterampilan menulis karangan siswa. Hal ini juga ditunjukan dalam nilai rata-rata pretest kelompok eksperimen 56,93, setelah diberi perlakuan dengan menggunakan metode menulis berantai nilai rata-rata posttest kelas eksperimen mengalami peningkatan menjadi 74,93. Sedangkan hasil nilai rata-rata pretest kelompok kontrol 58,4 dan setelah diberi perlakuan dengan menggunakan metode konvensional hasil nilai rata-rata posttest kelompok eksperimen menjadi 67,8. Dari hasil penghitungan nilai rata-rata kelas eksperimen mengalami pengingkatan 18 , sedangkan kelas kontrol mengalami peningkatan 9,4 . Jadi, dapat disimpulkan bahwa penggunaan metode menulis berantai yang dilakukan pada kelas eksperimen berpengaruh terhadap keterampilan menulis karangan siswa kelas IV SD semester genap SD Islam Annajah Jakarta Selatan tahun pelajaran 20132014. 55 BAB V PENUTUP

A. Simpulan

Berdasarkan penelitian yang sudah dilakukan, maka dapat disimpulkan bahwa penerapan metode menulis berantai berpengaruh tehadap peningkatan keterampilan menulis karangan siswa kelas IV SD Islam Annajah Jakarta Selatan tahun pelajaran 20132014. Hal ini terlihat dalam nilai rata-rata posttest kelompok eksperimen sebesar 74,9, dan nilai rata-rata posttest kelas control sebesar 67,8. Uji hipotesis pada hasil posttest dengan menggunakan bantuan SPSS 16.0 for Windows yang menghasilkan kelompok eksperimen dan kelompok kontrol signifikansinya 0,005 0,05 yang berarti H 1 dapat diterima karena jika 0,05.

B. Saran

Berdasarkan temuan-temuan selama penelitian, penulis mengajukan beberapa saran sebagai perbaikan di masa mendatang: 1. Guru disarankan menggunakan metode menulis berantai dalam mata pelajaran Bahasa Indonesia sebagai inovasi dalam kegiatan belajar mengajar agar siswa tidak merasa bosan dalam proses pembelajaran dan materi yang disampaikan dapat disampaikan dan diterima dengan baik. 2. Pihak sekolah dapat menempatkan guru sesuai dengan bidangnya masing- masing. Sekolah juga dapat meningkatkan mutunya dengan menyediakan sarana dan prasarana bagi guru dalam mengembangkan metode pembelajaran. 3. Bagi peneliti, perlu adanya penelitian lebih lanjut dengan mencoba strategi-strategi pembelajaran dalam bahasa Indonesia.

Dokumen yang terkait

Pengaruh Pemanfaatan Lingkungan Sebagai Media Pembelajaran Terhadap Keterampilan Menulis Puisi Siswa Kelas V Min 15 Bintaro Jakarta Selatan

0 4 169

Peningkatan Keterampilan Menulis Karangan dengan Penerapan Metode Permainan Susun Gambar Dalam Pelajaran Bahasa Indonesia Siswa Kelas III SD Muhammadiyah 12 Pamulang Tangerang Selatan

0 8 93

Pengaruh Pelaksanaan Metode Drill Terhadap Prestasi Belajar Siswa Kelas Vii Smp Islam Al-Ikhlas Jakarta Selatan Tahun Ajaran 2011-2012

0 4 104

Pengaruh Model Pembelajaran Kooperatif tipe STAD terhadap Kemampuan Membaca Karangan Narasi Pada Siswa Kelas V Di MIN 6 Jagakarsa, Jakarta Selatan Tahun Ajaran 2012/2013

0 5 186

Pengaruh Metode Simulasi Terhadap Keterampilan Menulis Cerita Pendek Siswa Kelas VII MTs. Negeri Jakarta Selatan

1 6 89

Pengaruh Metode Menulis Berantai terhadap Keterampilan Menulis Karangan Narasi Siswa Kelas IV SD Islam Annajah Petukangan Selatan Jakarta Selatan Tahun Ajaran 2013/2014

4 14 159

Peningkatan Keterampilan Menulis Karangan Deskripsi Melalui Media Gambar Pada Siswa Kelas VIII MTs Nur Asy-Syafi'iyah Ciputat

1 23 122

Pengaruh penerapan metode menulis berantai terhadap keterampilan menulis karangan narasi di kelas IV SD Islam Annajah Petukangan Selatan Jakarta Selatan Tahun ajaran 2013/2014

0 14 165

Peningkatan Keterampilan Menyimak Melalui Penerapan Metode Pembelajaran Active Learning Type Quiz Team Pada Siswa Kelas V C MIN 09 Petukangan Selatan Jakarta Tahun Ajaran 2013/2014

0 13 0

Kemampuan Menulis Karangan Eksposisi pada Siswa Kelas X SMA Negeri 1 Natar Lampung Selatan Tahun Pelajaran 2011/2012

6 38 60