Karakteristik UDP UDP User Datagram Protocol

21

2.2.1 Impementasi VLAN

Sekarang kita telah meninjau komponen dasar dari VLAN dan bagaimana cara kerjanya, kita perlu mendiskusikan bagaimana mereka akan diimplementasikan. Ketika dikatakan bagaimana cara mengimplementasikannya, maksudnya di mana dalam jaringan VLAN akan secara fisik terletak dan seberapa jauh seluruh jaringan VLAN akan dijangkau. Ketika berpikir tentang cara mengimplementasikan sebuah VLAN, kita juga harus berpikir tentang jenis lalu lintas seperti apa yang akan diterapkan pada VLAN. Selama bertahun-tahun, cara yang telah dirancang pada sebuah jaringan telah mengalami perubahan beberapa kali. Seperti yang sudah dikatakan, ada waktu ketika semua pengguna dari satu departemen bekerja dan duduk bersama. Semua resource berada di subnet lokal secara bersama-sama. Ketika para pengguna mulai yang terpisah secara geografis, jawaban teknis adalah untuk memperluas VLAN untuk switch secara fisik terletak di mana para pengguna berada.

2.3 UDP User Datagram Protocol

UDP, singkatan dari User Datagram Protocol, adalah salah satu protokol lapisan transpor TCPIP yang mendukung komunikasi yang tidak andal unreliable, tanpa koneksi connectionless antara host-host dalam jaringan yang menggunakan TCPIP.

2.3.1 Karakteristik UDP

UDP memiliki karakteristik-karakteristik berikut: 22  Connectionless tanpa koneksi: Pesan-pesan UDP akan dikirimkan tanpa harus dilakukan proses negosiasi koneksi antara dua host yang hendak bertukar informasi.  Unreliable tidak andal: Pesan-pesan UDP akan dikirimkan sebagai datagram tanpa adanya nomor urut atau pesan acknowledgment. Protokol lapisan aplikasi yang berjalan di atas UDP harus melakukan pemulihan terhadap pesan-pesan yang hilang selama transmisi. Umumnya, protokol lapisan aplikasi yang berjalan di atas UDP mengimplementasikan layanan keandalan mereka masing- masing, atau mengirim pesan secara periodik atau dengan menggunakan waktu yang telah didefinisikan.  UDP menyediakan mekanisme untuk mengirim pesan-pesan ke sebuah protokol lapisan aplikasi atau proses tertentu di dalam sebuah host dalam jaringan yang menggunakan TCPIP. Header UDP berisi field Source Process Identification dan Destination Process Identification.  UDP menyediakan penghitungan checksum berukuran 16-bit terhadap keseluruhan pesan UDP. UDP tidak menyediakan layanan-layanan antar-host berikut:  UDP tidak menyediakan mekanisme penyanggaan buffering dari data yang masuk ataupun data yang keluar. Tugas buffering merupakan tugas yang harus diimplementasikan oleh protokol lapisan aplikasi yang berjalan di atas UDP.  UDP tidak menyediakan mekanisme segmentasi data yang besar ke dalam segmen-segmen data, seperti yang terjadi dalam protokol TCP. Karena itulah, protokol lapisan aplikasi yang berjalan di atas UDP harus mengirimkan data yang berukuran kecil tidak lebih besar dari nilai Maximum Transfer UnitMTU yang dimiliki oleh sebuah antarmuka di mana data tersebut dikirim. Karena, jika 23 ukuran paket data yang dikirim lebih besar dibandingkan nilai MTU, paket data yang dikirimkan bisa saja terpecah menjadi beberapa fragmen yang akhirnya tidak jadi terkirim dengan benar.  UDP tidak menyediakan mekanisme flow-control, seperti yang dimiliki oleh TCP.

2.3.2 Penggunaan UDP