Distribusi Tempat .1 Pengertian Tempat Orang Sumberdaya manusia .1 Pengertian OrangSumberdaya Manusia

yang sebaiknya digunakan dan bagaimana pengkombinasian unsur acuan promosi yang paling efektif, merupakan salah satu tugas yang sangat sulit dalam managemen pemasaran. Agar acuan promosi yang optimal dapat dicapai, maka perlu dipertimbangkan beberapa faktor, antara lain adalah : 1. Besarnya jumlah dana yang disediakan untuk kegiatan promosi. 2. Luas dari pasar dan konsentrasi pasar yang ada. 3. Jenis dan sifat dari produk yang dipasarkan 4. Tingkat atau tahap dari siklus usaha atau daur hidup produk product life cycle 5. Tipe dan perilaku para langganan. 2.4.4 Distribusi Tempat 2.4.4.1 Pengertian Tempat Place diartikan sebagai distribusi. Distribusi adalah bagaimana produk dapat sampai pada pengguna akhir, yang dalam hal ini adalah pelanggan dengan biaya yang seminimal mungkin tanpa mengurangi kepuasan pelanggan dan apa pengaruhnya pada keseimbangan keuangan perpustakaan. Place juga dapat diartikan sebagai pemilihan tempat atau lokasi usaha. Perencanaan pemilihan lokasi yang baik, tidak hanya berdasar pada istilah stategi, dalam artian memandang pada jauh dekatnya pada pusat kota atau tidaknya akomodasi menuju tempat tersebut. “Saluran distribusi adalah saluran yang digunakan oleh produsen untuk menyalurkan produk dari produsen sampai ke konsumen” Swastha, 1996 . Pengertian distribusi mencakup keputusan mengenai proses perjalan produk dan jasa dari tangan organisasi sampai kepada konsumen. Masalah utama biasanya menyangkut penetapan tempat penyimpanan yang memuaskan, sistem distribusi, dan sistem pengiriman atau penyebarluasan. Hal ini dirancang demi kemudahan dan keuntungan konsumen, juga tetap dijaga agar masih dalam batas- batas biaya yang dapat ditanggung oleh organisasi. Universitas Sumatera Utara 2.4.5 Orang Sumberdaya manusia 2.4.5.1 Pengertian OrangSumberdaya Manusia Dalam hubungannya dengan pemasaran jasa, maka ‘orang’ yang berfungsi sebagai penyedia jasa sangat mempengaruhi kualitas jasa yang diberikan. Keputusan dalam ‘orang’ ini berarti berhubungan dengan seleksi, pelatihan, motivasi, dan managemen sumberdaya manusia. Untuk mencapai kualitas terbaik maka pegawai harus dilatih untuk menyadari pentingnya pekerjaan mereka, yaitu memberikan konsumen kepuasan dalam memenuhi kebutuhannya. Pentingnya ‘orang’ dalam pemasaran jasa berkaitan dengan pemasaran internal. Pemasaran internal adalah interaksi atau hubungan antara setiap karyawan dan departemen dalam suatu perusahaan yang dalam hal ini dapat diposisikan sebagai konsumen internal dan pemasok internal. Tujuan dari hubungan tersebut adalah untuk mendorong ‘orang’ dalam kinerja memberikan kepuasan kepada konsumen. People orang atau staf adalah sumberdaya manusia yang melaksanakan pekerjaanpelayanan perpustakaan, merupakan faktor utama dan dituntut kepribadian dan sikap perpustakaan. Sedangkan sikap-sikap yang sangat dibutuhkan adalah kegesitan, kejelian, ketelitian, keramahan, tanggungjawab, dan kepribadian yang menarik. Selain sikap-sikap tersebut, pustakawan hendaknya berani menunjukkan jati dirinya dan bertalenta tinggi, menguasai dan mengikuti perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi. Karena hampir semua jasa disediakan oleh orang yang bekerja di perpustakaan jasa tersebut, maka seleksi, training dan motivasi karyawan menjadi sangat penting untuk memberikan nilai tambah yang berbeda dalam memenuhi kepuasan pelanggan. Perpustakaan harus dapat memberikan orang–orang terbaiknya dalam hal kompetensi, attitude, respon, dan inisiatif untuk melayani pelanggan. Universitas Sumatera Utara 2.4.6 Proses 2.4.6.1 Pengertian Proses