Pengumpulan Data Analisa Data

Sedangkan untuk sikap uji reliabilitas dengan menggunakan metode Alpha dengan hasil 0,72. Metode ini mencari reabilitas internal yaitu dengan menganalisis reliabilitas alat ukur dari satu kali pengukuran Riduwan, 2009.

7. Pengumpulan Data

Peneliti terlebih dahulu mengajukan permohonan izin pelaksanaan penelitian kepada instansi pendidikan Fakultas Keperawatan Universitas Sumatera Utara. Setelah mendapat izin dari Fakultas Keperawatan Universitas Sumatera, kemudian mengajukan izin pelaksanaan penelitian kepada Kepala Sekolah SMP Negeri 3 Pulau Rakyat-Asahan. Menjelaskan tujuan penelitian kepada calon responden dan jika calon responden setuju menjadi sampel penelitian, peneliti mengajukan informed consent untuk ditandatangani. Selanjutnya menjelaskan cara pengisian kuesioner kepada responden. Mengingatkan responden untuk mengisi kuesioner sesuai dengan apa yang dirasakandialamidilakukan oleh responden dan harus diisi sendiri, dalam pengisian kuesioner waktu yang diberikan selama 10-15 menit. Pada saat pengisian kuesioner peneliti mendampingi responden. Setelah pengisian kuesioner selasai lalu dikumpulkan kembali oleh peneliti dan diperiksa kelengkapannya. Apabila ada yang tidak lengkap, diselesaikan saat itu juga.

8. Analisa Data

Dalam melakukan analisis, data terlebih dahulu harus diolah dengan tujuan mengubah data menjadi informasi. Dalam proses pengolahan data terdapat langkah-langkah yang harus ditempuh, diantaranya: Memeriksa kembali semua kuesioner yang telah diisi oleh responden, dengan tujuan untuk memeriksa apakah Universitas Sumatera Utara setiap kuesioner telah diisi sesuai dengan petunjuk editing. Memberian kode tertentu pada kuesioner yang telah dikumpulkan untuk memepermudah sewaktu mengadakan tabulasi dan analisa data coding. Dan mempermudah analisa data, pengolahan dan pengambilan kesimpulan melakukan tabulasi tabulating. Setelah data terkumpul, maka analisa data dilakukan melalui pengolahan dan secara komputerisasi. Dari pengolahan data statistik deskriptif, hasil analisa data akan disajikan dalam bentuk tabel distribusi frekuensi untuk melihat gambaran pengetahuan, sikap, dan tindakan remaja putri dalam perawatan kebersihan alat kelamin pada saat menstruasi. Universitas Sumatera Utara BAB 5 HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN Pada bab ini akan dibahas mengenai hasil penelitian dan pembahasan setelah dilakukan pengumpulan data mulai bulan Juli sampai Oktober 2010 di SMP Negeri 3 Pulau Rakyat Kabupaten Asahan Tahun 2010.

1. Hasil Penelitian