Pandangan Fei-Ranis Angkatan Kerja

2.5.3. Pandangan Fei-Ranis

Teori Fei-Ranis berkaitan dengan negara berkembang yang mempunyai ciri-ciri kelebihan buruh, sumber daya alamnya belum dapat diolah, sebagian besar penduduknya bergerak di sektor pertanian, banyak pengangguran, dan tingkat pertumbuhan penduduk yang tinggi. Menurut Fei-Ranis, ada tiga tahap pembangunan ekonomi dalam kondisi kelebihan buruh yakni: 1 Para penganggur semu yang tidak menambah produksi pertanian dialihkan ke sektor industri dengan upah institusional yang sama. 2 Tahap di mana pekerja pertanian menambah produksi, tetapi memproduksi lebih kecil dari upah institusional yang mereka peroleh, dialihkan pula ke sektor industri. Tahap ini ditandai dengan awal pertumbuhan swasembada pada saat buruh pertanian menghasilkan produksi lebih besar daripada perolehan upah institusional. Dan dalam hal ini, kelebihan pekerja terserap ke sektor jasa dan industri yang terus-menerus sejalan dengan pertambahan produksi dan perluasan usahanya. Universitas Sumatera Utara

BAB III METODE PENELITIAN

3.1 Ruang Lingkup Penelitian

Ruang lingkup penelitian ini adalah menganalisis mengenai pengaruh pengeluaran pemerintah, investasi swasta dan angkatan kerja terhadap pertumbuhan ekonomi Sumatera Utara.

3.2 Jenis dan Sumber Data

Jenis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data sekunder yaitu hasil olahan yang diperoleh dari dinas atau instansi yang resmi yang berhubungan dengan penelitian ini. Data diperoleh dalam bentuk urut waktu time series yang bersifat kuantitatif yaitu data dalam bentuk angka dari tahun 1989-2008. Sumber data diperoleh melalui laporan Badan Pusat Statistik BPS Provinsi Sumatera Utara. Selain itu, data lainnya yang mendukung penelitian ini diperoleh dari sumber bacaan seperti jurnal, artikel, dan buku bacaan yang berkaitan dengan penelitian ini.

3.3 Metode dan Teknik Pengumpulan Data

Dalam penelitian ini, penulis menggunakan metode pengumpulan data yang diperoleh dari lembaga-lembaga terkait dan informasi melalui telaah berbagai literatur yang relevan diperoleh dari publikasi resmi yang berhubungan dengan permasalahan yang ada di dalam penulisan penelitian yang dapat diperoleh dari buku- Universitas Sumatera Utara