Keterbatasan Penelitian HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

BAB V KESIMPULAN, IMPLIKASI, DAN SARAN

A. Kesimpulan

Berdasarkan hasil analisis data, pengujian hipotesis, dan pembahasan yang telah dilakukan maka dapat ditarik kesimpulan sebagai berikut. Penggunaan textpuzzle dalam pembelajaran keterampilan membaca bahasa Jerman peserta didik kelas XI SMA Negeri 3 Bantul efektif dengan nilai bobot keefektifan sebesar 10,5.

B. Implikasi

Keberhasilan proses pembelajaran dipengaruhi oleh beberapa faktor antara lain penggunaan media pembelajaran. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa penggunaan textpuzzle lebih efektif daripada menggunakan metode konvensional dalam pembelajaran keterampilan membaca bahasa Jerman. Hal ini terlihat dari perbedaan prestasi peserta didik. Peserta didik yang diajar menggunakan textpuzzle mempunyai prestasi yang lebih baik daripada peserta didik yang diajar menggunakan metode konvensional. Dengan menggunakan media textpuzzle peserta didik menjadi lebih aktif di dalam kelas. Belajar dalam kelompok, mereka bekerjasama menyusun potongan teks dengan benar dan membuat suasana belajar lebih hidup dan menyenangkan. Adapun langkah-langkah penerapan textpuzzle dalam pembelajaran keterampilan membaca yaitu 1 peserta didik diminta untuk membuat kelompok yang terdiri dari 4 sampai 5 orang setiap kelompok, 2 berikan kepada setiap kelompok satu amplop yang berisi potongan-potongan dari sebuah teks, 3 berikan kesempatan kepada semua kelompok untuk menanyakan kata atau ungkapan yang tidak dimengerti, 4 guru berusaha menjelaskan pertanyaan peserta didik secara klasikal, 5 peserta didik diminta untuk menyusun potongan-potongan teks tersebut di meja atau di lantai, 6 kelompok yang pertama selesai adalah pemenangnya dan diminta untuk membacakan teks yang telah disusun, 7 guru meminta pendapat kelompok lain mengenai pekerjaan kelompok tersebut, 8 jika ternyata teks yang disusun salah, maka kelompok tersebut bukanlah pemenangnya, 9 guru member kesempatan kepada kelompok lain yang memiliki pendapat yang berbeda untuk membacakan teksnya, 10 sebagai kegiatan yang terakhir dalam permainan ini yaitu peserta didik diminta untuk menyimpulkan isi dari teks yang telah mereka susun.

C. Saran

Dari hasil penelitian dapat disampaikan saran untuk pendidik agar bisa memilih media-media pembelajaran yang lebih menarik, salah satunya yaitu menggunakan menggunakan textpuzzle dalam pembelajaran bahasa Jerman untuk meningkatkan kemampuan peserta didik terutama dalam keterampilan membaca. Bagi peneliti lain, penelitian ini dapat digunakan sebagai bahan pertimbangan dan referensi bagipeneliti selanjutnya.

Dokumen yang terkait

KEEFEKTIFAN PENGGUNAAN FOTO DALAM PEMBELAJARAN KETERAMPILAN MENULIS BAHASA JERMAN PESERTA DIDIK KELAS XI SMA NEGERI 1 SEDAYU BANTUL.

1 2 316

KEEFEKTIFAN PENGGUNAAN MEDIA GAMBAR DALAM PEMBELAJARAN KETERAMPILAN MENULIS BAHASA JERMAN PESERTA DIDIK KELAS XI SMA NEGERI 1 SEDAYU BANTUL.

1 10 292

KEEFEKTIFAN PENGGUNAAN MEDIA VIDEO ANIMASI DALAM PEMBELAJARAN KETERAMPILAN MENYIMAK BAHASA JERMAN PESERTA DIDIK KELAS X MIA SMA NEGERI 1 SEDAYU BANTUL.

1 2 243

KEEFEKTIFAN PORTOFOLIO DALAM PEMBELAJARAN KETERAMPILAN MENULIS BAHASA JERMAN PESERTA DIDIK KELAS XI SMA NEGERI 1 JETIS BANTUL.

2 3 186

KEEFEKTIFAN PENGGUNAAN METODE TIME TOKEN DALAM PEMBELAJARAN KETERAMPILAN BERBICARA BAHASA JERMAN PESERTA DIDIK KELAS X SMA NEGERI 1 SEDAYU BANTUL.

1 4 224

KEEFEKTIFAN PENGGUNAAN MEDIA TEXTPUZZLE DALAM PEMBELAJARAN KETERAMPILAN MEMBACA BAHASA JERMAN PESERTA DIDIK KELAS XI SMA NEGERI 1 MUNTILAN.

3 6 253

KEEFEKTIFAN PENGGUNAAN TEKNIK KEPALA BERNOMOR TERSTRUKTUR DALAM PEMBELAJARAN KETERAMPILAN MEMBACA BAHASA JERMAN PESERTA DIDIK KELAS XI SMA N 1 TEMPEL SLEMAN.

1 2 220

KEEFEKTIFAN PENGGUNAAN TEKNIK THINK PAIR SQUARE DALAM PEMBELAJARAN KETERAMPILAN MEMBACA BAHASA JERMAN PESERTA DIDIK KELAS X SMA NEGERI 2 BANGUNTAPAN BANTUL.

0 2 226

KEEFEKTIFAN PENGGUNAAN STRATEGI SQP2RS DALAM PEMBELAJARAN KETERAMPILAN MEMBACA BAHASA JERMAN PESERTA DIDIK KELAS X SMA NEGERI 7 YOGYAKARTA.

4 32 245

KEEFEKTIFAN PENGGUNAAN MEDIA PERMAINAN KARTU KATA DALAM PEMBELAJARAN KETERAMPILAN BERBICARA BAHASA JERMAN PESERTA DIDIK KELAS X SMA NEGERI 1 IMOGIRI BANTUL.

3 4 194