Validasi Optimasi formula gel hand sanitizer minyak atsiri jeruk bergamot dengan eksipien HPMC dan gliserin.

F. Validasi

Dari uji daya sebar dan viskositas diperoleh persamaan berdasarkan desain faktorial, persamaan tersebut menghasilkan counter plot viskositas dan daya sebar. Area optimum dari masing – masing contour plot tersebut kemudian digabungkan untuk mendapatkan contour plot super imposed, sehingga diperoleh area optimal dalam batas level yang diteliti. Berdasarkan area – area optimum yang terpilih pada masing - masing uji daya sebar dan viskositas hand sanitizer yang dilakukan didapatkan grafik super imposed overlay plot dalam satu counter plot gambar 10. Dari grafik tersebut diketahui area komposisi HPMC dan gliserin yang dapat menghasilkan karakteristik sifat fisik yang dikehendaki untuk formula hand sanitizer minyak atsiri jeruk bergamot. Gambar 10. Contour Plot Super Imposed Dari gambar 10. dapat terlihat bahwa area yang berwarna kuning merupakan area optimal yang dapat menghasilkan karakteristik sifat fisik gel hand sanitizer yang dikehendaki. Pada penelitian ini dilakukan validasi untuk memastikan area dari counter plot super imposed benar menunjukkan hasil yang valid, dengan memilih secara acak satu dari 100 sampel yang optimal hasil counter plot super imposed yang didapatkan. Formula yang didapat untuk validasi pada penelitian ini adalah formula dengan jumlah HPMC sebanyak 4,0039 gram 1,6017 dan gliserin sebanyak 33.9919 gram 13,5968 didalam sediaan total 250 gram 100. Validasi dilakukan pada 1 titik dengan tiga kali replikasi. Hasil validasi yang didapatkan adalah sebagai berikut : Tabel XVI. Hasil Pengujian Validasi Formula Viskositas Pa.s Daya sebar cm Teoritis Hasil Teoritis Hasil Replikasi 1 0,36694 0,35024 7,34587 7,25 Replikasi 2 0,36694 0,36331 7,34587 7,03 Replikasi 3 0,36694 0,36336 7,34587 9,95 Selanjutnya data pengujian validasi dan data teoritis diolah menggunakan uji T dengan taraf kepercayaan 95 untuk melihat apakah terdapat perbedaan signifikan. Nilai p-value ≥ 0,05 menandakan bahwa hasil menunjukkan perbedaan tidak bermakna. Berdasarkan hasil uji T dapat dikatakan bahwa hasil berbeda tidak bermakna untuk uji viskositas dan daya sebar. Nilai p-value untuk daya sebar dan viskositas adalah 0,09519 dan 0,2094. Berdasarkan hasil dari percobaan validasi yang dilakukan maka dapat disimpulkan bahwa penelitian ini telah secara valid menemukan area optimal untuk sediaan gel hand sanitizer dengan karakteristik sifat fisik viskositas dan daya sebar yang dikehendaki. Formula yang telah divalidasi juga terasa cukup nyaman dan tidak lengket ketika digunakan. Hal ini dikarenakan sifat fisik yang sudah memenuhi kriteria sediaan hand sanitizer yang baik.

G. Uji Stabilitas Freeze Thaw

Dokumen yang terkait

FORMULASI SEDIAAN GEL HAND SANITIZER MINYAK ATSIRI PALA (Myristica fragransHoutt.) : UJI STABILITAS FISIK DAN UJI AKTIVITAS Hand Sanitizer Gel Formulations Oil Stocks Essential Pala ( Myristica Fragrans Houtt . ) : Stability Test Physical Activity And Te

3 6 19

FORMULASI SEDIAAN GEL HAND SANITIZER MINYAK ATSIRI PALA (Myristica fragrans Houtt.): UJI STABILITAS Hand Sanitizer Gel Formulations Oil Stocks Essential Pala ( Myristica Fragrans Houtt . ) : Stability Test Physical Activity And Test Against Antibacterial

0 4 13

FORMULASI SEDIAAN GEL ANTISEPTIK TANGAN MINYAK ATSIRI JERUK LEMON (Citrus limon (L) Burm. f) Formulasi Sediaan Gel Antiseptik Tangan Minyak Atsiri Jeruk Lemon (Citrus Limon (L) Burm. F) Dengan Basis Hpmc Dan Aktivitas Antibakteri Terhadap Staphylococcus

0 1 12

OPTIMASI FORMULA GEL MINYAK ATSIRI BUAH ADAS Optimasi Formula Gel Minyak Atsiri Buah Adas (Foeniculum vulgare) Dengan Kombinasi Propilen Glikol – Carbopol Terhadap Sifat Fisik Dan Aktivitas Repelan Pada Nyamuk Anopheles aconitus betina.

0 0 11

OPTIMASI FORMULA GEL MINYAK ATSIRI BUAH ADAS Optimasi Formula Gel Minyak Atsiri Buah Adas (Foeniculum vulgare) Dengan Kombinasi Propilen Glikol – Carbopol Terhadap Sifat Fisik Dan Aktivitas Repelan Pada Nyamuk Anopheles aconitus betina.

0 1 17

Optimasi formula gel hand sanitizer minyak atsiri jeruk bergamot dengan kombinasi CMC Na dan gliserin.

6 37 110

Optimasi formula sediaan gel hand sanitizer minyak atsiri jeruk bergamot dengan humektan gliserin dan gelling agent carbopol.

0 1 80

Optimasi formula gel hand sanitizer minyak atsiri jeruk bergamot dengan komposisi HPMC dan propilen glikol.

1 8 98

Optimasi formula sediaan gel hand sanitizer minyak atsiri jeruk bergamot dengan gelling agent carbopol dan humektan propilen glikol.

3 18 106

Pengaruh konsentrasi hpmc (hydroxypropyl methylcellulose) sebagai gelling agent terhadap sifat fisik dan stabilitas gel hand sanitizer minyak atsiri daun mint (oleum mentha piperita l.) - USD Repository

0 4 83