Bentuk-Bentuk Normalisasi Teknik Entity Relationship ER

B-59 Kunci Primer adalah kunci kandidat yang dipilih untuk mewakili setiap kejadian dari suatu entity, kunci primer ini sifatnya unik, tidak mungkin sama dan tidak mungkin ganda. 3. Kunci Alternatif Alternate Key Kunci Alternatif adalah kunci kandidat yang tidak dipakai sebagai kunci primer. 4. Kunci Tamu Foreign Key Kunci Tamu adalah kunci primer yang ditempatkan pada file lain dan biasanya menunjukkan dan melengkapi suatu hubungan relationship antara file satu dengan file lainnya.

2.7.2 Bentuk-Bentuk Normalisasi

Menurut Kristanto, 2003 bahwa dalam proses normalisasi perlu diketahui terlebih dahulu tahap-tahap normalisasi adalah sebagai berikut: 1. Bentuk Tidak Normal Bentuk tidak normal adalah suatu bentuk dimana semua data dikumpulkan apa adanya tanpa mengikuti aturan-aturan tertentu. Bisa jadi data yang dikumpulkan akan tidak lengkap dan terjadi duplikasi data. 2. Bentuk Normal Kesatu Bentuk normal kesatu adalah suatu bentuk dimana data yang dikumpulkan menjadi satu field yang sifatnya tidak akan berulang dan tiap field hanya mempunyai satu pengertian. 3. Bentuk Normal Kedua B-60 Bentuk normal kedua adalah suatu bentuk yang memenuhi syatat-syarat yaitu : a. Sudah memenuhi kriteria sebagai bentuk normal pertama. b. Field yang bukan kunci tergantung secara fungsi kepada kunci primer. 4. Bentuk normal ketiga Bentuk normal ketiga adalah suatu bentuk yang memenuhi syarat-syarat yaitu: a. Relasi antar file sudah merupakan bentuk normal ke dua. b. Field yang bukan kunci tergantung secara fungsi pada kunci primer.

2.7.3 Teknik Entity Relationship ER

Entity Relationship ER adalah relasi antar dua file atau dua tabel. Teknik Entity Relationship ER bisa digunakan untuk mengembangkan inisial dari desain basis data. Dalam Entity Relationship ER, relasi yang bisa terjadi antara dua file adalah sebagai berikut, Kristanto, 2003. 1. One to one relationship 2 file Hubungan antara file pertama dengan file kedua adalah satu berbanding satu. 2. One to many relationship 2 file Hubungan antara file pertama dengan file kedua adalah satu berbanding banyak atau dapat pula dibalik menjadi banyak lawan satu. 3. Many to manyrelationship 2 file Hubungan antara file pertama dengan file kedua adalah banyak berbanding banyak. Model Entity Relationship berisi komponen-komponen Himpunan Entitas dan Himpunan Relasi yang masing-masing dilengkapi dengan atribut-atribut yang dapat B-61 digambarkan dengan menggunakan Diagram Entity-Relationship. Notasi-notasi simbolik didalam Diagram E-R yang dapat kita gunakan adalah seperti dibawah ini Fathansyah, 2002. Tabel 2.4 Simbol-simbol Entity Relationship Diagram ERD Simbol Nama Simbol Keterangan Entity Menyatakan himpunan entitas Atribut Menyatakan atribut yang dimiliki oleh suatu entitas Relasi Menyatakan himpunan relasi atau hubungan antar entitas Penghubung Menyatakan penghubung antara himpunan relasi dengan himpunan entitas dan himpunan entitas dengan atributnya. 1 – 1 1 – N M – N Kardinalitas Relasi Menyatakan jenis hubungan antar entitas 1-1 = Hubungan satu ke satu 1-N = Hubungan satu ke banyak N-N = Hubungan banyak ke banyak

2.7.4 Spesifikasi Proses