Hasil Pemeriksaan Kuantitatif Formaldehid Pada Pengharum Ruangan Berbentuk Gel

Tabel 4.2. Hasil Pemeriksaan Kualitatif Formaldehid Pada Pengharum Ruangan Berbentuk Gel Aroma Apel di Kota Medan Tahun 2010 No Merek Sampel Reaksi Asam Kromatropat Hasil 1 My Shaldan Tidak terbentuk warna ungu Formaldehid - 2 Glade Tidak terbentuk warna ungu Formaldehid - 3 Stela Tidak terbentuk warna ungu Formaldehid - 4 Carefour Tidak terbentuk warna ungu Formaldehid - 5 Ambipur Tidak terbentuk warna ungu Formaldehid - 6 Saudi Choice Terbentuk warna ungu Formaldehid + 7 Winfresh Tidak terbentuk warna ungu Formaldehid - 8 Dahlia Terbentuk warna ungu Formaldehid + 9 Bagus Tidak terbentuk warna ungu Formaldehid - 10 Denish Tidak terbentuk warna ungu Formaldehid - Berdasarkan tabel 4.2. di atas dapat diketahui bahwa pada 10 sampel pengharum ruangan berbentuk gel aroma apel yang diperiksa secara kualitatif dengan menggunakan reaksi Asam Kromatropat menunjukkan terjadinya perubahan warna ungu pada 2 sampel. Hal ini menunjukkan bahwa pengharum ruangan berbentuk gel 2 sampel tersebut mengandung formaldehid.

4.1.2. Hasil Pemeriksaan Kuantitatif Formaldehid Pada Pengharum Ruangan Berbentuk Gel

Hasil pemeriksaan kuantitatif formaldehid pada 20 sampel pengharum ruangan berbentuk gel yang dijual dipusat perbelanjaan Carrefour dilakukan di Laboratorium Kesehatan Medan dapat dilihat pada tabel di bawah ini : Tabel 4.3. Hasil Pemeriksaan Kuantitatif Formaldehid Pada Pengharum Ruangan Berbentuk Gel Aroma Jeruk di Kota Medan Tahun 2010 No. Merek Sampel Berat Sampel mg Volume Titrasi ml Kandungan Formaldehid IFRA The International Fragrance 1 Saudi Choice 3476,4 2,10 1,10 2 Dahlia 3114,8 1,30 1,84 Universitas Sumatera Utara Tabel 4.3. menunjukkan bahwa 2 sampel pengharum ruangan berbentuk gel aroma jeruk memiliki kandungan formaldehid. Pada merek Saudi Choice kandungan formaldehid sebesar 1,10 dan pada merek Dahlia sebesar 1,84. Tabel 4.4. Hasil Pemeriksaan Kuantatif Formaldehid Pada Pengharum Ruangan Berbentuk Gel Aroma Apel di Kota Medan Tahun 2010 No. Merek Sampel Berat Sampel mg Volume Titrasi ml Kandungan Formaldehid IFRA The International Fragrance 1 Saudi Choice 3762,0 2,10 0,92 2 Dahlia 3118,4 2,30 0,95 Tabel 4.4. menunjukkan bahwa 2 sampel pengharum ruangan berbentuk gel aroma apel memiliki kandungan formaldehid. Pada merek Saudi Choice kandungan formaldehid sebesar 0,92 dan pada merek Dahlia sebesar 0,95 Universitas Sumatera Utara BAB V PEMBAHASAN 5.1. Pemeriksaan Formaldehid Pada Pengharum Ruangan Berbentuk Gel 5.1.1. Pemeriksaan Kualitatif Formaldehid Pada Pengharum Ruangan Berbentuk Gel Pemeriksaan kualitatif formaldehid pada pengharum ruangan berbentuk gel diperiksa dengan metode asam kromatropat, dimana pada akhir reaksi ini ditandai dengan terjadinya perubahan warna menjadi warna ungu yang menunjukkan adanya formaldehid pada pengharum ruangan berbentuk gel tersebut, dan sebaliknya apabila tidak terjadi perubahan warna ungu, maka tidak menunjukkan adanya formaldehid pada pengharum ruangan berbentuk gel tersebut. Berdasarkan hasil pemeriksaan kualitatif formaldehid pada pengharum ruangan, diperoleh 2 merek pengharum ruangan berbentuk gel yang terdeteksi mengandung formaldehid yaitu merek Saudi Choice dan Dahlia. Pemeriksaan ini menunjukkan masih terdapatnya pengharum ruangan berbentuk gel yang beredar dipasaran Kota Medan mengandung formaldehid, hal ini bertentangan dengan peraturan yang dikeluarkan IFRA The International Fragrance Asosiation bahwa tidak boleh ada kandungan formaldehid pada pengharum ruangan berbentuk gel. Ciri-ciri fisik pengarum ruangan berbentuk gel yang mengandung formaldehid adalah bentuk gel lebih padat dan lebih kenyal bila di tekan elastis sedangkan pengharum ruangan berbentuk gel yang tidak mengandung formaldehid mengikuti sifat air bila diletakkan pada suhu udara yang rendah akan menguap dan mengeras bila diletakkan pada suhu tinggi akan mencair, bila ditekan akan hancur tidak elastis. Universitas Sumatera Utara Dalam pengharum ruangan formaldehid berfungsi sebagai pengawet dan pembentuk gel. Menurut Anwar dalam Wulandari 2008 formaldehid memusnahkan sel jaringan hidup dan bakteri dengan masuk kedalam sel dan mengeringkan cairan sel kemudian menggantikannya dengan bahan berupa gel yang kaku dan akan mempertahankan bentuk sel. Dasar ini digunkan untuk mengawetkan mayat dan hewan yang dijadikan pajangan.

5.1.2. Pemeriksaan Kuantitatif Formaldehid Pada Pengharum Ruangan Berbentuk Gel