Bentuk Kepala berdasarkan Indeks Sefalik Transversal Bentuk Kepala berdasarkan Indeks Sefalik Horizontal

- Low Hipsisefalik merupakan bentuk kepala seseorang yang dilihat dari nilai indeks sefalik vertikal 63,0-67,9 dengan bentuk dahi yang tinggi. - Moderate Hipsisefalik merupakan bentuk kepala seseorang yang dilihat dari nilai indeks sefalik vertikal 68,0-72,9 dengan bentuk dahi yang sangat tinggi. - High Hipsisefalik merupakan bentuk kepala seseorang yang dilihat dari hasil indeks sefalik vertikal 73,0 dengan bentuk dahi yang sangat-sangat tinggi.

r. Bentuk Kepala berdasarkan Indeks Sefalik Transversal

- Tapeiosefalik merupakan bentuk kepala seseorang yang dilihat dari nilai indeks sefalik transversal 78,9 dengan bentuk kepala yang cekung dan datar. - Metriosefalik merupakan bentuk kepala seseorang yang dilihat dari nilai indeks sefalik transversal 79,0-84,9 dengan bentuk tinggi kepala yang normal. - Acrosefalik merupakan bentuk kepala seseorang yang dilihat dari nilai indeks sefalik transversal 85 dengan bentuk yang tinggi dan lonjong.

s. Bentuk Kepala berdasarkan Indeks Sefalik Horizontal

- Dolikosefalik merupakan bentuk kepala seseorang yang dilihat dari nilai indeks sefalik horizontal 74,9. Dengan ciri-ciri memiliki kepala lebar dan sempit, profil wajah panjang dan sempit, protrusif, bentuk dan sudut bidang mandibula yang sempit, bentuk muka seperti segitiga tapered, diafragma hidung yang sempit, tulang pipi kurang menonjol, rongga orbita berbentuk rektangular dan aperture nasal yang lebar. - Mesosefalik merupakan bentuk kepala seseorang yang dilihat dari nilai indeks sefalik horizontal 75,0-79,9. Bentuk kepala ini memiliki karakteristik fisik kepala lonjong dan bentuk muka terlihat oval dengan zigomatik yang sedikit mengecil, profil wajah ortognasi. - Brakhisefalik merupakan bentuk kepala seseorang yang dilihat dari nilai indeks sefalik horizontal 80,0-84,9. Bentuk kepala ini cenderung dimiliki oleh ras Mongoloid dengan ciri-ciri aperture nasal yang membulat, sudut bidang mandibula yang lebih rendah, bentuk muka segiempat, profil wajah prognasi sedang, rongga orbita membulat, dan puncak kepala tinggi seperti kubah. - Hyperbrakhisefalik merupakan bentuk kepala seseorang yang dilihat dari nilai indeks sefalik horizontal 85. Bentuk kepala ini juga cenderung dimiliki oleh ras Mongoloid dengan ciri-ciri aperture nasal yang membulat, sudut bidang mandibula yang lebih rendah, bentuk muka segiempat, profil wajah prognasi sedang, rongga orbita membulat, dan puncak kepala tinggi seperti kubah, namun ukurannya lebih besar dari hyperbrakhisefalik.

3.7 Alat Penelitian Alat yang digunakan dalam penelitian ini adalah :