Identifikasi Masalah Tujuan Penelitian Manfaat Penelitian Lokasi Penelitian Metode Analisis Yang Digunakan

hari hujan Penulis menggunakan metode analisis regresi linear berganda untuk mengetahui produksi kelapa sawit di Kabupaten Labuhan Batu. Dibeberapa literature yang ada khususnya buku-buku yang berhubungan dengan statistic, regersi linear diartikan sebagai suatu teknik untuk membangun persamaan garis lurus dan menggunakan perkiraan tersebut untuk melihat pengaruh antar variabel dan dapat dijadikan prediksi ke depannya. Jadi dengan sederhana juga dapat disebutkan bahwa analisa regresi linear adalah sebuah model matematika yang digunakan untuk melihat hubungan antara variabel bebas independent variable dengan variabel terikat dependent variable hingga didapat sebuah kesimpulan yang dapat diinterpretasikan mengenai masalah yang di identifikasi. Dari uraian diatas maka penulis mengambil sebuah judul untuk penelitian ini, yaitu “Analisis Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Produksi Kelapa Sawit di Kabupaten Labuhan Batu Pada Tahun 2010”

1.2 Identifikasi Masalah

Berdasarkan uraian pada latar belakang diatas, maka masalah yang muncul dapat dirumuskan antara lain, bagaimana mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhi produksi kelapa sawit di Kabupaten Labuhan Batu dan bagaimana membuat model persamaan faktor-faktor yang mempengaruhi produksi kelapa sawit di Kabupaten Labuhan Batu dengan menggunakan model regresi linear berganda berdasarkan Universitas Sumatera Utara variabel pendukung yang ada dimana akan ada hubungan fungsional antara variabel bebas dan variabel terikat.

1.3 Tujuan Penelitian

Adapun yang menjadi tujuan penulis dalam melakukan penelitian ini adalah sebagai berikut: 1. Untuk mengetahui seberapa besar pengaruh yang diberikan variabel-variabel yang diteliti terhadap produksi kelapa sawit. 2. Menganalisa faktor yang mempengaruhi produksi kelapa sawit. 3. Melihat hubungan antara variable yang diteliti. 4. Sebagai sarana aplikasi ilmu yang didapat ketika perkuliahan.

1.4 Manfaat Penelitian

Adapun manfaat yang dapat diambil dari penelitian ini adalah : 1. Menambah pemahaman tentang faktor-faktor yang mempengaruhi produksi kelapa sawit di Kabupaten Labuhan Batu. 2. Dapat diketahui pengaruh terhadap hasil produksi kelapa sawit. 3. Dapat diketahui keeratan hubungan antara variabel yang terikat dan bebas. Universitas Sumatera Utara 4. Mengembangkan wawasan analisis statistik serta menambah pemahaman yang berkaitan dengan penyajian model regresi linear regresi berganda pada faktor- faktor yang mempengaruhi produksi kelapa sawit. 5. Kebutuhan kelapa sawit untuk Kabupaten Labuhan Batu.

1.5 Lokasi Penelitian

Penelitian dengan cara pengambilan data serta menganalisa hasil produksi kelapa sawit di Kabupaten Labuhan Batu, dilakukan di Badan Pusat Statistik Provinsi Sumatera Utara yang beralamat di Jln. Kapten Muslim Kota Madya Medan.

1.6 Metodologi Penelitian

Metodologi yang digunakan dalam penelitian ini adalah dengan menggunakan teknik analisa regresi linear berganda sebagai teknik untuk mengetahui pengaruh fungsional antara variabel terikat Y dan variabel bebas X, serta dengan metode korelasi untuk mengetahui hubungan keeratan antar variabel yang ada.

1.6.1 Metode Pengumpulan Data

Metode pengumpulan data yang digunakan penulis sebagai sarana dalam pembuatan tugas akhir ini adalah dengan menggunakan data sekunder, yaitu data yang diperoleh dari Badan Pusat Statistik Provinsi Sumatera Utara. Universitas Sumatera Utara

1.6.2 Metode Pengolahan Data

Untuk mengolah data ini, maka penulis menggunakan metode regresi linear berganda guna melihat seberapa besar pengaruh variabel-variabel bebas terhadap variabel terikat yaitu jumlah produksi kelapa sawit.

1.7 Metode Analisis Yang Digunakan

Metode analisis regresi linear berganda pada prinsip dasarnya sama dengan metode regresi linear sederhana. Keduanya bekerja sebagai alat untuk melihat pengaruh dan estimasi sebuah kasus dan diselesaikan dengan metode persamaan linear serta membentuk garis lurus. Persamaan regresi adalah suatu formula matematis yang menunjukkan hubungan keterkaitan antar satu atau beberapa variabel yang nilainya sudah diketahui dengan satu variabel yang lainnya belum diketahui. Dalam ilmu statistika, teknik yang umum digunakan untuk menganalisis hubungan antara dua atau lebih variabel adalah analisa regresi. Model matematis dalam menjelaskan hubungan antara variabel dalam analisis regresi menggunakan persamaan regresi. Prinsip dasar yang harus dipenuhi dalam membangun suatu persamaan regresi adalah bahwa antara variabel dependent dengan variabel independent mempunyai sifat hubungan sebab akibat, baik yang didasarkan pada teori, hasil penelitian sebelumnya, ataupun yang berdasarkan pada penjelasan logis tertentu. Algifari, 2000. Analisa Regresi Teori, Kasus dan Solusi, Edisi 2 Universitas Sumatera Utara Rumus yang digunakan dalam regresi linear berganda adalah : Y = ni n i i X b X b X b b + + + + ... 2 2 1 1 Dengan: Y = Variabel terikat X = Variabel bebas b , b 1 ,…, b n = Koefisien regresi Setelah dilihat pengaruh antar variabel yang ada kemudian dilihat juga hubungan atau keeratan antar variabel tersebut dengan menggunakan metode korelasi r . Adapun rumus dari korelasi adalah : ∑ ∑ ∑ ∑ ∑ ∑ ∑ − − − = } }{ { 2 2 2 2 i i ki ki i ki i ki yx Y Y n X X n Y X Y X n r Dengan : r yx = Koefisien korelasi antara Y dan X X ki = Variabel bebas Y i = Variabel tidak bebas. Untuk mengukur kuat tidaknya antara variabel bebas dan terikat ditinjau dari besar kecilnya nilai koefisien kerelasi r. Makin besar nilai r maka makin kuat hubungannya dan jika r makin kecil berarti makin lemah hubungannya. Nilai r yaitu: Universitas Sumatera Utara -1,00 ≤ r ≤ -0,80 berarti korelasi kuat -0,79 ≤ r ≤ -0,50 berarti korelasi sedang -0,49 ≤ r ≤ 0,49 berarti korelasi lemah 0,50 ≤ r ≤ 0,79 berarti korelasi sedang 0,80 ≤ r ≤ 1,00 berarti korelasi kuat

1.8 Sistematika Penulisan