Iklan Layanan Masyarakat Sifat Iklan

commit to user 8 Daya tarik kombinasi, yaitu daya tarik perpaduan antara berbagai daya tarik yang telah dibahas diatas.

2. Iklan Layanan Masyarakat

Dalam proses perkembangannya, iklan saat ini bukan hanya sekedar iklan bisnis yang mempunyai tujuan untuk mencari keuntungan ataupun profit semata, tetapi bertujuan untuk kepentingan sosial. Iklan seperti ini biasa disebut Iklan Layanan Masyarakat ILM. Iklan Layanan Masyarakat mempunyai pengertian sebuah bentuk kampanye periklanan non komersial yang dibuat untuk mendukung program pemerintah, organisasi sosial serta kampanye yang mengabdi untuk kepentingan masyarakat. Dewan periklanan Amerika memberikan suatu kriteria yang dipakai untuk menentukan sebuah kampanye layanan masayrakat seperti diuraikan berikut ini : a. Mempunyai dampak dan kepentingan tingkat tinggi sehingga patut memperoleh dukungan dari media baik lokal maupun internasional. b. Diperuntukkan bagi semua lapisan masyarakat. c. Tidak bersifat keagamaan. d. Bukan bersifat komersil. e. Bukan bersifat politik. f. Berwawasan nasional dan dapat diiklankan. Kampanye maupun sosialisasi Iklan Layanan Masyarakat mempunyai pesan penting bagi aktivitas non-bisnis yang secara luas sudah dirasakan manfaatnya dalam menggerakkan solidaritas masyarakat disaat masyarakat menghadapi suatu permasalahan kecil. Di dalam Iklan Layanan Masyarakat biasanya mengusung berbagai pesan sosial yang bisa membangkitkan kepedulian 24 commit to user masyarakat pada saat harus menghadapi berbagai macam kondisi yang bisa mengancam keserasian serta kehidupan sosial. Melalui fungsi sosial yang terkandung di dalamnya, sosialisasi iklan layanan masyarakat terkait dengan gaya hidup sehat bergaya vegetarian lebih banyak mengandalkan kekuatan parisipasi sosial Dinas Kesehatan secara visual dalam bentuk teks maupun ilustrasi. Hal ini bertujuan untuk memeberikan informasi sedetail mungkin serta mengarahkan pada pemberian fakta yang saat ini tengah melanda masyarakat.

3. Sifat Iklan

a. Public presentation, yaitu iklan memungkinkan setiap orang menerima pesan yang sama tentang produk yang diiklankan. b. Persuasiveness, yaitu pesan iklan yang sama dapat diulang-ulang untuk menetapkan informasi. c. Amplified expressiveness, iklan mampu mendramatisasi perusahaan dan produknya melalui gambar dan suara untuk menggugah dan mempengaruhi perasaan masyarakat. d. Impersonality, yaitu iklan tidak bersifat memaksa masyarakat untuk memeperhatikan dan menanggapi karena merupakan komunikasi yang monolog satu arah.

4. Elemen-Elemen Iklan